Abu Sayyaf Bebaskan Warga Indonesia, Herman Manggak

Reporter

Kamis, 22 September 2016 20:54 WIB

Pihak Konsulat Jenderal RI di Davao berkumpul bersama Herman Manggak, WNI yang baru bebas dari Abu Sayyaf. Foto/Kementerian Luar Negeri

TEMPO.CO, Manila - Abu Sayyaf kembali membebaskan seorang sandera warga Indonesia bernama Herman Manggak di pulau terpencil di selatan Filipina. Pembebasan itu dilakukan beberapa hari setelah enam sandera diserahkan melalui elompok separatis yang menandatangani perjanjian damai dengan pemerintah Filipina.

Komandan pasukan Filipina, Brigadir Jenderal Arnek dela Vega, Kamis, 22 September 2016, mengatakan bahwa Herman dibebaskan kelompok Abu Sayyaf dan menyerahkannya kepada Front Pembebasan Nasional Moro (MNLF) pada Rabu malam. Sandera yang diculik pada 4 September 2016 tersebut kemudian diserahkan kepada militer pada Kamis pagi.

"Pembebasan korban adalah hasil operasi militer tanpa lelah, dikombinasikan dengan usaha sektor berbeda, terutama unit pemerintah lokal di Sulu dan pihak berkepentingan lainnya," kata dela Vega, seperti yang dilansir Reuters pada 22 September 2016.

Dela Vega mengatakan, mereka tidak memiliki informasi apakah uang tebusan telah dibayarkan untuk pembebasan itu meski mengetahui bahwa tidak ada tawanan yang dibebaskan Abu Sayyaf tanpa biaya.

Tahanan berusia 30 tahun yang diculik di Kinabatangan, Sabah, yang berdekatan dengan perbatasan laut Filipina itu terlihat senang dan langsung meminta makanan setelah tiba di sebuah pangkalan militer.

Minggu lalu, Abu Sayyaf yang terkenal karena menculik, memeras dan memenggal kepala sandera di selatan Filipina, membebaskan tiga warga Indonesia, dua Filipina dan seorang warga Norwegia di Jolo.

Abu Sayyaf masih menawan 15 sandera, lima warga Indonesia, lima Malaysia, empat Filipina dan seorang warga Belanda.

REUTERS|YON DEMA

Berita terkait

Seluruh Staf Penjara yang Disandera Narapidana di Ekuador Sudah Bebas

14 Januari 2024

Seluruh Staf Penjara yang Disandera Narapidana di Ekuador Sudah Bebas

Semua penjaga penjara dan pegawai administrasi yang disandera oleh narapidana di lembaga pemasyarakatan di seluruh Ekuador kini telah dibebaskan

Baca Selengkapnya

Kemlu Selesaikan 218 Ribu Kasus WNI Selama Kepemimpinan Retno Marsudi

8 Januari 2024

Kemlu Selesaikan 218 Ribu Kasus WNI Selama Kepemimpinan Retno Marsudi

Kemlu menyelesaikan total 218.313 kasus terkait WNI sejak 2014 hingga 2023 di bawah kepemimpinan Retno Marsudi.

Baca Selengkapnya

Israel Tuding Houthi Sandera Kapal Inggris Pembawa Mobil di Laut Merah

20 November 2023

Israel Tuding Houthi Sandera Kapal Inggris Pembawa Mobil di Laut Merah

Israel mengatakan Houthi menyandera sebuah kapal kargo milik Inggris yang dioperasikan Jepang di Laut Merah, Houthi mengaku menyita kapal Israel

Baca Selengkapnya

Drama Penyanderaan di Jepang, Pelaku Lansia yang Dendam terhadap Kantor Pos

1 November 2023

Drama Penyanderaan di Jepang, Pelaku Lansia yang Dendam terhadap Kantor Pos

Pria berusia 86 tahun dilaporkan membakar rumahnya, menembaki rumah sakit dan kemudian menyandera di dalam kantor pos di Jepang.

Baca Selengkapnya

Penyanderaan di Kantor Pos Jepang, Pelaku Sempat Melakukan Penembakan di Rumah Sakit

31 Oktober 2023

Penyanderaan di Kantor Pos Jepang, Pelaku Sempat Melakukan Penembakan di Rumah Sakit

Seorang pria bersenjata di prefektur Saitama Jepang menyandera sejumlah orang yang tidak diketahui jumlahnya di dalam kantor pos

Baca Selengkapnya

Pihak TNI Bilang Belum Dipastikan Kapan KKB Bebaskan Pilot Susi Air

10 September 2023

Pihak TNI Bilang Belum Dipastikan Kapan KKB Bebaskan Pilot Susi Air

Izak mengatakan berbagai upaya hingga saat ini masih dilakukan guna membebaskan pilot Susi Air yang disandera KKB pimpinan Egianus Kogoya.

Baca Selengkapnya

Pimpinan OPM Beri Jaminan Keselamatan Pilot Susi Air Selama Penyanderaan

4 Agustus 2023

Pimpinan OPM Beri Jaminan Keselamatan Pilot Susi Air Selama Penyanderaan

Ketua Komnas HAM Papua Frits Ramandey mengatakan Egianus Kogoya menjamin keselamatan pilot Susi Air Kapten Philips Max Mehrtens

Baca Selengkapnya

Polisi Sebut KKB Pimpinan Ananias Mimin di Balik Penyanderaan 4 Pekerja Proyek BTS

22 Mei 2023

Polisi Sebut KKB Pimpinan Ananias Mimin di Balik Penyanderaan 4 Pekerja Proyek BTS

Satgas Damai Cartenz menyebut KKB pimpinan Ananias Mimin merupakan dalang di balik penyanderaan empat pekerja proyek BTS di Papua Pegunungan

Baca Selengkapnya

Aparat Sulit Atasi KKB, Jokowi: Medannya Sulit, Hutan Belantara, Jurangnya Dalam

15 Mei 2023

Aparat Sulit Atasi KKB, Jokowi: Medannya Sulit, Hutan Belantara, Jurangnya Dalam

Presiden Jokowi merespons insiden penyanderaan yang terus dilakukan oleh Kelompok Kriminal Bersenjata atau KKB di Papua.

Baca Selengkapnya

4 Pegawai IBS Korban Penyanderaan OPM Dievakuasi dari Distrik Okbab Papua

15 Mei 2023

4 Pegawai IBS Korban Penyanderaan OPM Dievakuasi dari Distrik Okbab Papua

Empat pekerja BTS yang jadi korban penyanderaan OPM di Distrik Okbab Kabupaten Pegunungan Bintang, Provinsi Papua Pegunungan berhasil dievakuasi.

Baca Selengkapnya