Jumlah Jamaah Haji Turun, Omset Pedagang Berkurang

Reporter

Editor

Grace gandhi

Rabu, 14 September 2016 22:04 WIB

Umat Muslim di dunia berbondong-bondong menuju Jabal Rahmah guna melakukan wukuf yang merupakan bagian dari ibadah Haji di Padang Arafah, Mekkah, Arab Saudi, 11 September 2016. REUTERS

TEMPO.CO, Mekkah - Para pedagang di Arab Saudi, yang selama ini menyediakan berbagai layanan kepada para jamaah haji, terpengaruh tahun ini akibat jumlah jamaah yang merosot tajam.

Bahkan, jamaah haji tahun ini juga telah mengurangi pengeluarannya saat berada di Tanah Suci Mekkah.

Pemerintah Saudi menyatakan hanya sekitar 1,86 juta jamaah, termasuk 1,3 juta dari luar negara ini yang menunaikan haji tahun ini, menurun dibandingkan jumlah puncak hampir 3 juta beberapa tahun lalu.

Ketua Komite Nasional untuk Haji dan Umrah, Marwan Abbas Shaaban, mengatakan jumlah jamaah dari luar negeri turun sekitar 20 persen dan jumlah jamaah dari Arab Saudi sendiri juga turun setengahnya.

"Secara keseluruhan, bisnis terkait haji turun menjadi setengahnya," kata Shaaban, seperti dilansir Japan News.

Seorang pedagang di Mekkah mengatakan para jamaah haji yang datang pada tahun ini, tidak terlalu banyak membelanjakan uangnya.

"Mereka datang, tetapi situasi mereka tidak seperti ketika ada perdamaian di dunia," kata Ali al-Hirabi.

Sementara itu, meskipun pengunjung sedikit dan daya beli juga menurun, tapi banyak pedagang di Mekkah tampaknya tidak menurunkan harga jualan mereka. Tingginya biaya kebutuhan pokok, terutama di dekat Masjidil Haram, adalah keluhan abadi bagi para peziarah.

Ekonomi di Arab Saudi sendiri dan negara-negara tetangga terpengaruh akibat penurunan pada harga minyak dunia. Anjloknya harga minyak telah mengurangi pengeluaran negara, gaji, serta pengeluaran domestik.

Peperangan di Timur Tengah juga turut mempengaruhi ibadah haji, selain Iran, yang telah membatasi jamaahnya menunaikan haji pada tahun ini.

Pejabat di Arab Saudi memberikan berbagai alasan untuk penurunan jumlah jamaah ini. Salah satu yang paling jelas adalah boikot yang dilakukan Iran, yang melarang warganya menghadiri haji tahun ini. Hubungan diplomatik Iran dengan Arab Saudi memburuk setelah Arab Saudi mengeksekusi seorang ulama Syiah.

JAPAN NEWS | REUTERS | YON DEMA

Berita terkait

Buat Jemaah Calon Haji 2024, Ini Aturan Terbaru dari Arab Saudi

2 jam lalu

Buat Jemaah Calon Haji 2024, Ini Aturan Terbaru dari Arab Saudi

Arab Saudi mewajibkan jemaah calon haji memenuhi kriteria vaksinasi dan mendapatkan izin resmi.

Baca Selengkapnya

Arab Saudi Terbitkan Smart Card untuk Jemaah Haji Mulai Tahun Ini, Apa Itu?

8 jam lalu

Arab Saudi Terbitkan Smart Card untuk Jemaah Haji Mulai Tahun Ini, Apa Itu?

Arab Saudi menyatakan pihaknya akan memperketat aturan haji tahun ini.

Baca Selengkapnya

Masalah Kesehatan yang Perlu Diperhatikan Jemaah Haji agar Tak Ganggu Ibadah

21 jam lalu

Masalah Kesehatan yang Perlu Diperhatikan Jemaah Haji agar Tak Ganggu Ibadah

Selama mengikuti ibadah haji, kesehatan dan kebugaran menjadi hal utama yang patut dijaga serta dipertahankan jemaah haji.

Baca Selengkapnya

Yaqut Bertemu Menteri Haji Arab Saudi, Bahas Upaya Peningkatan Layanan Jemaah

23 jam lalu

Yaqut Bertemu Menteri Haji Arab Saudi, Bahas Upaya Peningkatan Layanan Jemaah

Pertemuan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, dan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi, Tawfiq bin Fawzan Al-Rabiah untuk membahas kemudahan layanan bagi jemaah haji Indonesia.

Baca Selengkapnya

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

1 hari lalu

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

DPR menyatakan kebijakan Arab Saudi bertolak belakang dengan Undang-Undang tentang Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Kongres Amerika Serikat Berusaha Lindungi Benjamin Netanyahu dari Kemungkinan Penahanan oleh ICC

1 hari lalu

Top 3 Dunia: Kongres Amerika Serikat Berusaha Lindungi Benjamin Netanyahu dari Kemungkinan Penahanan oleh ICC

Top 3 Dunia, Kongres Amerika Serikat yang berupaya menghasilkan undang-undang agar bisa menghalangi ICC menerbitkan surat penahanan Netanyahu

Baca Selengkapnya

Arab Saudi Bakal Tindak Tegas Jamaah Haji yang Pakai Visa Tak Resmi

1 hari lalu

Arab Saudi Bakal Tindak Tegas Jamaah Haji yang Pakai Visa Tak Resmi

Arab Saudi akan menindak tegas siapa pun yang melaksanakan ibadah haji tanpa visa resmi.

Baca Selengkapnya

Menlu AS Temui Pangeran MBS di Arab Saudi, Bahas Gencatan Senjata Gaza

1 hari lalu

Menlu AS Temui Pangeran MBS di Arab Saudi, Bahas Gencatan Senjata Gaza

Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken terbang ke Riyadh untuk bertemu Pangeran MBS dari Arab Saudi guna membahas perang di Gaza.

Baca Selengkapnya

Ma'ruf Amin Terima Kunjungan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi di Istana Wapres

2 hari lalu

Ma'ruf Amin Terima Kunjungan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi di Istana Wapres

Wakil Presiden Ma'ruf Amin menerima lawatan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi Tawfiq bin Fawzan Al-Rabiah di Istana Wapres.

Baca Selengkapnya

Pejabat Arab dan Muslim Serukan 'Sanksi Efektif' terhadap Israel

2 hari lalu

Pejabat Arab dan Muslim Serukan 'Sanksi Efektif' terhadap Israel

Pejabat Arab dan Muslim di Riyadh mendesak masyarakat internasional untuk menjatuhkan "sanksi efektif" terhadap Israel atas kejahatan perangnya.

Baca Selengkapnya