Bom Meledak di Bus di Suriah, 25 Orang Tewas  

Reporter

Senin, 15 Agustus 2016 17:23 WIB

Kerusakan di rumah sakit bersalin Anak di provinsi Idlib, Suriah akibat terkena serangan udara pada 29 Juli 2016. independent.co.uk

TEMPO.CO, Jakarta - Sedikitnya 25 orang tewas dan lebih dari 25 korban lainnya luka-luka, beberapa di antaranya kritis, setelah seorang pelaku bom bunuh diri meledakkan bom di dalam sebuah bus di Provinsi Idlib, Suriah. Idlib adalah benteng pertahanan pemberontak terhadap pemerintah Presiden Bashar al-Assad di dekat perbatasan Turki.

Organisasi pemantau hak asasi manusia Suriah, Syrian Observatory for Human Rights, menyatakan bus yang dihantam bom bunuh diri itu ditumpangi sejumlah pejuang oposisi ketika berada di dekat perbatasan Atmeh.

Adapun televisi CNN Turki dalam laporannya, mengutip keterangan sejumlah sumber, mewartakan ledakan bom bunuh diri itu terjadi di pintu masuk kamp pengungsi Atmeh di Idlib, Ahad dinihari, 14 Agustus 2016, waktu setempat.

Turki mengirimkan beberapa ambulans ke tempat kejadian. "Delapan pemberontak yang cedera kritis dilarikan ke rumah sakit di Provinsi Hatay, Turki," tulis Al Jazeera, Senin, 15 Agustus 2016. "Beberapa korban cedera lainnya dibawa ke rumah sakit di Suriah."

Pihak berwenang di Hatay mengatakan pada Senin bahwa beberapa pejuang oposisi belakangan meninggal di rumah sakit Turki.

Sebelumnya, Observatory melaporkan, telah terjadi 26 serangan udara pada Ahad, 14 Agustus, di hampir seluruh provinsi. Menurut Rami Abdurrahman, pemimpin Observatory, Rusia dan Angkatan Udara Suriah mengintensifkan serangan udara sejak pemberontak melancarkan serangan pada 31 Juli 2016 dari Idlib untuk merebut distrik yang dikuasai pasukan pemerintah di Aleppo. "Serangan udara itu menewaskan sejumlah orang," ujarnya.

AL JAZEERA | CHOIRUL AMINUDDIN

Berita terkait

10 Negara Paling Tidak Aman di Dunia, Indonesia Termasuk?

6 hari lalu

10 Negara Paling Tidak Aman di Dunia, Indonesia Termasuk?

Ada 10 negara yang paling tidak aman di dunia dan tidak disarankan untuk berkunjung ke sana. Siapa saja?

Baca Selengkapnya

Pemimpin Tertinggi Iran untuk Pertama Kali Tanggapi Serangan ke Israel, Begini Katanya

7 hari lalu

Pemimpin Tertinggi Iran untuk Pertama Kali Tanggapi Serangan ke Israel, Begini Katanya

Pemimpin tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei untuk pertama kalinya bereaksi terhadap serangan negaranya terhadap Israel awal bulan ini

Baca Selengkapnya

Serangan Iran ke Israel oleh Islamic Revolutionary Guard Corps Iran atau IRGC, Ini Pasukan Garda Revolusi Iran

10 hari lalu

Serangan Iran ke Israel oleh Islamic Revolutionary Guard Corps Iran atau IRGC, Ini Pasukan Garda Revolusi Iran

Konsulat Iran di Damaskus diserang Israel. Garda Revolusi Iran beri serangan balasan dengan tembakkan ratusan rudal ke Israel akhir pakan lalu.

Baca Selengkapnya

Terkait Ketegangan Israel-Iran, Negara-negara Ini Terbitkan Peringatan Perjalanan

16 hari lalu

Terkait Ketegangan Israel-Iran, Negara-negara Ini Terbitkan Peringatan Perjalanan

Peringatan itu muncul saat Teheran menjanjikan pembalasan terhadap Israel atas serangan mematikan 1 April lalu terhadap konsulat Iran di Suriah.

Baca Selengkapnya

Pentagon Frustrasi Menyusul Serangan Israel ke Konsulat Iran di Suriah

16 hari lalu

Pentagon Frustrasi Menyusul Serangan Israel ke Konsulat Iran di Suriah

Pentagon menyebut ketegangan terbaru antara Iran dan Israel turut mengancam pasukan Amerika Serikat di Timur Tengah

Baca Selengkapnya

Gedung Putih Ancam Iran: Jangan Gunakan Serangan Konsulat untuk Serang Israel

16 hari lalu

Gedung Putih Ancam Iran: Jangan Gunakan Serangan Konsulat untuk Serang Israel

Gedung Putih memperingatkan Iran untuk tidak menggunakan serangan Israel ke konsulat Iran di Suriah sebagai pembenaran ntuk eskalasi regional

Baca Selengkapnya

Israel Waspadai Serangan Iran, Balas Kematian Jenderal Garda Revolusi

17 hari lalu

Israel Waspadai Serangan Iran, Balas Kematian Jenderal Garda Revolusi

Israel mewaspadai serangan balasan dari Iran usai terbunuhnya dua jenderal dari Garda Revolusi.

Baca Selengkapnya

Khotbah Idul Fitri, Pemimpin Tertinggi Iran Kutuk Israel atas Serangan Berdarah di Gaza

18 hari lalu

Khotbah Idul Fitri, Pemimpin Tertinggi Iran Kutuk Israel atas Serangan Berdarah di Gaza

Pemimpin tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei mengutuk Israel dan Barat atas kejahatan di Gaza selama Ramadan dan enam bulan terakhir

Baca Selengkapnya

Bunuh Jenderal Iran, Israel Siap Hadapi Serangan Balasan

21 hari lalu

Bunuh Jenderal Iran, Israel Siap Hadapi Serangan Balasan

Israel mengaku siap menghadapi serangan balasan dari Iran setelah terbunuhnya jenderal Garda Revolusi Iran di Suriah.

Baca Selengkapnya

Italia Selamatkan 1100 Migran di Lepas Pantai Italia dalam 24 Jam

22 hari lalu

Italia Selamatkan 1100 Migran di Lepas Pantai Italia dalam 24 Jam

Lebih dari 1.100 migran dan pengungsi termasuk 121 anak-anak tanpa pendamping diselamatkan di lepas pantai selatan Italia dalam waktu 24 jam

Baca Selengkapnya