Wow, Tank Buatan Petani Dibeli Akademi Militer Cina  

Reporter

Jumat, 1 Juli 2016 18:46 WIB

Warga Cina, Peng Haojie (kanan depan) berpose bersama rekan-rekannya di atas sebuah replika tank hasil buatannya di Wangji. dailymail.co.uk

TEMPO.CO, Beijing - Seorang petani dari satu desa di Provinsi Shandong, Cina, berhasil menciptakan kendaraan lapis baja atau tank yang memiliki fungsi hampir sama dengan yang diciptakan militer negara itu.

Peng Haojie, yang berasal dari Wangjia, Jiaozhou, membangun tank setelah mengirim anaknya ke satu akademi militer, tapi tidak puas akan sistem pembelajaran di sana.

Karena tidak puas, Peng mengambil keputusan untuk membangun satu replika tank dari model Type 99 pada Juli tahun lalu. Seperti yang dilansir Daily Mail, Peng, yang sangat meminati bidang militer, membangun tank tempur dengan dibantu beberapa rekannya.

Replika Type 99 yang juga dikenal sebagai ZTZ99 itu dibangun hampir sama dengan tank generasi ketiga buatan Cina tersebut, yang digunakan militer sejak 2001.

Tank ciptaan Peng itu berfungsi hampir sama dengan Type 99 sebenarnya, termasuk kekuatan mesin dan sistem transmisi. Namun tank itu tidak bisa melepaskan tembakan meriam dan tidak memiliki sistem pertahanan laser atau senapan mesin yang dipasang di atap.

Tank yang berukuran 10 meter panjang dan 3,5 meter lebar itu mampu bergerak dengan kecepatan 15 kilometer per jam, dibandingkan dengan Type 99 nyata yang bisa melaju secepat 60 kilometer per jam.

Media Cina melaporkan akademi militer muda Weifang kagum akan tank milik Peng itu dan menawarkan harga yang tinggi untuk membelinya. Tank yang dibangun selama setahun itu diharapkan dikirim ke akademi militer dalam waktu beberapa pekan.

Peng berniat membangun lebih banyak tank seperti itu untuk mendorong generasi muda mengenali aset pertahanan negara.

DAILY MAIL | YON DEMA

Berita terkait

Kisah Besi Beton 'Banci' Produksi Investor Asal Cina yang Disidak Zulhas

5 jam lalu

Kisah Besi Beton 'Banci' Produksi Investor Asal Cina yang Disidak Zulhas

Mendag Zulkifli Hasan menginspeksi mendadak sebuah pabrik baja milik investor Cina yang meproduksi baja ilegal tidak sesuai SNI.

Baca Selengkapnya

Seperti Dongeng, Kisah Cinta Li Ran Perempuan Cina yang Dinikahi Pangeran Belgia

7 jam lalu

Seperti Dongeng, Kisah Cinta Li Ran Perempuan Cina yang Dinikahi Pangeran Belgia

Seorang perempuan Cina merebut hati Pangeran Charles dan Belgia. Kisah percintaan mereka seperti dalam dongeng.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Sumber Kekayaan Iran hingga Pertemuan Hamas-Fatah di Beijing

11 jam lalu

Top 3 Dunia: Sumber Kekayaan Iran hingga Pertemuan Hamas-Fatah di Beijing

Berita Top 3 Dunia pada Sabtu 27 April 2024 diawali oleh berita soal lima sumber kekayaan negara Iran, yang sedang menghadapi ketegangan dengan Israel

Baca Selengkapnya

Zulhas Ungkap Asal Mula Ditemukannya Baja Ilegal Produksi Pabrik Milik Cina

13 jam lalu

Zulhas Ungkap Asal Mula Ditemukannya Baja Ilegal Produksi Pabrik Milik Cina

Sebuah pabrik baja Cina, PT Hwa Hok Steel, terungkap memproduksi baja tulangan beton tidak sesuai SNI sehingga produk mereka dinyatakan ilegal.

Baca Selengkapnya

Filipina Pastikan Belum Ada Kata Sepakat dengan Beijing soal Laut Cina Selatan

22 jam lalu

Filipina Pastikan Belum Ada Kata Sepakat dengan Beijing soal Laut Cina Selatan

Filipina menyangkal klaim Beijing yang menyebut kedua negara telah mencapai kata sepakat terkait sengketa Laut Cina Selatan

Baca Selengkapnya

Cina Turun Tangan Pertemukan Fatah dan Hamas di Beijing

1 hari lalu

Cina Turun Tangan Pertemukan Fatah dan Hamas di Beijing

Pemerintah Cina turun tangan mempertemukan dua kelompok berseteru di Palestina yaitu Fatah dan Hamas

Baca Selengkapnya

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

1 hari lalu

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas melantik Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama atau Pejabat Eselon I dan II Kementerian Perdagangan.

Baca Selengkapnya

Terkini: Lahan Padi Cina 1 Juta Hektar di Kalimantan Menuai Polemik, Cara Daftar Subsidi LPG 3 Kilogram

1 hari lalu

Terkini: Lahan Padi Cina 1 Juta Hektar di Kalimantan Menuai Polemik, Cara Daftar Subsidi LPG 3 Kilogram

Rencana pembukaan lahan 1 juta hektar untuk padi Cina di Kalimantan menuai pro dan kontra. Cara mendaftar menjadi penerima subsidi LPG 3 kilogram.

Baca Selengkapnya

Menlu Retno Setuju Upaya Bersama Berantas Judi Online: Ini Kejahatan Transnasional

2 hari lalu

Menlu Retno Setuju Upaya Bersama Berantas Judi Online: Ini Kejahatan Transnasional

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi menilai penting penanganan judi online dapat diselesaikan secara bekerja sama.

Baca Selengkapnya

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

2 hari lalu

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

BTN mengusulkan skema dana abadi untuk membiayai program 3 juta rumah yang dicanangkan oleh pasangan Capres-cawapres terpilih Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya