Dewan Gereja Larang Islam di Samoa, Begini Alasannya  

Reporter

Rabu, 25 Mei 2016 15:01 WIB

TEMPO/Wisnu Agung Prasetyo

TEMPO.CO, Apia - Pemimpin gereja Kristen di Samoa menyeru pemerintah untuk membuat aturan yang melarang keberadaan agama Islam di negaranya.

Pendeta Ma'auga Motu, Sekretaris Jenderal Dewan Gereja Samoa, meminta seluruh Dewan Gereja menekan pemerintah untuk melarang agama Islam hadir di negara di kepulauan Pasifik tersebut.

Pernyataan tersebut dibuat Motu setelah pada pekan lalu Perdana Menteri Samoa, Tuilaepa Sailele Malielegaoi, menyerukan peninjauan ketentuan kebebasan beragama dalam Konstitusi Samoa. Dia mengatakan bahwa itu dapat dimasukkan ke isi dari undang-undang dasar, bukan hanya di pembukaannya.

Dalam menanggapi seruan PM, Motu mengatakan bahwa hukum tersebut akan menjadi ancaman masa depan bagi negara.

"Ada begitu banyak orang Islam yang baik, tapi masih ada beberapa orang yang berbahaya di antara mereka, yang mungkin datang dan mengancam perdamaian kita," kata Motu seperti yang dilansir Independent pada 24 Mei 2016.

Pendeta tersebut juga menegaskan bahwa dia mendukung pernyataan calon Presiden Amerika Serikat dari partai Republik, Donald Trump, yang mengusulkan larangan muslim memasuki Amerika dalam kampanye pada Desember.

Kepala Imam Muslim Samoa, Mohammed bin Yahya, menentang pernyataan Motu tersebut dan mengatakan orang-orang Kristen di pulau itu harus lebih terbuka terhadap agama lain dan tidak membeda-bedakan.

Dia memperingatkan bahwa Samoa mungkin akan mengalami kesulitan dalam bidang perdagangan dengan negara-negara non-Kristen jika konstitusi negara itu tidak diubah.

Menurut data sensus tahun 2001, sebanyak 0,03 persen penduduk Samoa adalah muslim, sisanya didominasi oleh Kristen.

INDEPENDENT | YON DEMA

Berita terkait

Miniatur Toleransi dari Tapanuli Utara

26 hari lalu

Miniatur Toleransi dari Tapanuli Utara

Bupati Nikson Nababan berhasil membangun kerukunan dan persatuan antarumat beragama. Menjadi percontohan toleransi.

Baca Selengkapnya

Indonesia Angkat Isu Literasi Keagamaan Lintas Budaya di Sidang Dewan HAM PBB

42 hari lalu

Indonesia Angkat Isu Literasi Keagamaan Lintas Budaya di Sidang Dewan HAM PBB

Isu tersebut dinggap penting diangkat di sidang Dewan HAM PBB untuk mengatasi segala bentuk intoleransi dan prasangka beragama di dunia.

Baca Selengkapnya

Asal-usul Hari Toleransi Internasional yang Diperingati 16 November

16 November 2023

Asal-usul Hari Toleransi Internasional yang Diperingati 16 November

Setiap 16 November diperingati sebagai Hari Toleransi Internasional.

Baca Selengkapnya

Terkini Metro: Pangdam Jaya Ajak Remaja Masjid Jaga Toleransi, BMKG Minta Warga Depok Waspada Kekeringan

18 Juni 2023

Terkini Metro: Pangdam Jaya Ajak Remaja Masjid Jaga Toleransi, BMKG Minta Warga Depok Waspada Kekeringan

Kepada remaja masjid, Pangdam Jaya mengatakan pluralisme sebagai modal kuat dalam bekerja sama untuk menjaga persaudaraan dan kedamaian di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Mas Dhito Puji Toleransi Umat Beragama Desa Kalipang

24 Mei 2023

Mas Dhito Puji Toleransi Umat Beragama Desa Kalipang

Berbudaya itu, bagaimana budaya toleransi beragama, menghargai umat beragama lain, budaya tolong menolong.

Baca Selengkapnya

Ngabuburit di Tepi Danau Jakabaring Sambil Lihat Simbol Toleransi Beragama

1 April 2023

Ngabuburit di Tepi Danau Jakabaring Sambil Lihat Simbol Toleransi Beragama

Di akhir pekan atau hari libur nasional, Jakabaring Sport City menjadi pilihan destinasi liburan dalam kota yang seru.

Baca Selengkapnya

Ketua MPR Ajak Junjung Tinggi Nilai Toleransi Agama

16 Februari 2023

Ketua MPR Ajak Junjung Tinggi Nilai Toleransi Agama

Indeks perdamaian global terus memburuk dan mengalami penurunan hingga 3,2 persen selama kurun waktu 14 tahun terakhir.

Baca Selengkapnya

Bamsoet: MPR dan MUI Siap Gelar Sosialisi Empat Pilar MPR

2 Februari 2023

Bamsoet: MPR dan MUI Siap Gelar Sosialisi Empat Pilar MPR

Sosialisasi itu akan mengangkat tema seputar peran organisasi keagamaan dalam menjaga kerukunan dan kondusivitas bangsa.

Baca Selengkapnya

Wakil Kepala BPIP Dorong Pemkab Klaten dan FKUB Raih Penghargaan

16 November 2022

Wakil Kepala BPIP Dorong Pemkab Klaten dan FKUB Raih Penghargaan

Klaten disebut sebagai miniaturnya Indonesia. Di tengah keberagaman agama tetap memiliki keharmonisan, persatuan dan kesatuan.

Baca Selengkapnya

Siswi Muslim Jadi Ketua Osis di SMA Katolik St. Fransiskus Saverius Ruteng

28 Oktober 2022

Siswi Muslim Jadi Ketua Osis di SMA Katolik St. Fransiskus Saverius Ruteng

Aprilia Inka Prasasti terpilih sebagai ketua Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) di SMA Katolik St. Fransiskus Saverius Ruteng Nusa Tenggara Timur.

Baca Selengkapnya