Terobsesi Jadi Nabi, Pendeta Ini Nyaris Tewas Diterkam Singa

Reporter

Selasa, 15 Maret 2016 17:47 WIB

Seekor kijang terjatuh saat diserang oleh singa. Beberapa pengunjung takjub menyaksikan seekor singa menerkam kijang dari dalam mobil, dengan jarak yang sangat dekat. Afrika Selatan, 13 Juli 2015. Dailymail

TEMPO.CO, Cape Town - Seorang pendeta di Afrika Selatan nyaris meregang nyawa ketika berusaha memamerkan kekuatan dari Tuhan di hadapan jemaat gerejanya.

Alec Ndiwane, seorang pemimpin gereja Sion, bersafari bersama anggota jemaat. Pendeta itu ingin menunjukan bagaimana kuasa Allah akan menyelamatkannya saat mendekati kerumunan singa yang lapar.

Ndiwane, yang menyebut dirinya 'nabi' kemudian melompat kedalam kerumunan singa di Taman Nasional Kruger, Afrika Selatan. Dia juga berbicara dalam bahasa roh.

Namun, rencananya tersebut tampaknya tidak berjalan lancar. Kerumunan singa mulai mengejarnya dan melihat pendeta itu sebagai mangsa.

Baca Juga: Mesir Pecat Menteri Kehakiman Usai Nyatakan Siap Hukum Nabi

Pemimpin gereja tersebut akhirnya berlari kembali ke kendaraan rombongan jemaatnya dan dapat menyelamatkan diri. Seekor singa sempat menancapkan rahangnya pada bokong sang pendeta.

Singa tersebut akhirnya kabur setelah penjaga taman safari melepaskan tembakan ke udara.

Ndiware kemudian dibawa ke rumah sakit. Dokter bedah darurat menjahit luka bekas gigitan di bokong pendeta nekat itu dan akhirnya diijinkan pulang.

"Aku tidak tahu apa yang terjadi padaku. Saya pikir Tuhan ingin menggunakan saya untuk menunjukkan kekuasaannya atas binatang. Namun tidak semua orang diberi kuasa," kata Ndiware, seperti yang dilansir Metro.co.uk.

METRO.CO.UK|DAILY MAIL|YON DEMA

Berita terkait

10 Negara Termiskin di Dunia Berdasarkan PDB per Kapita

8 hari lalu

10 Negara Termiskin di Dunia Berdasarkan PDB per Kapita

Berikut ini daftar negara termiskin di dunia pada 2024 berdasarkan PDB per kapita, semuanya berada di benua Afrika.

Baca Selengkapnya

Profesor Riset Termuda BRIN Dikukuhkan, Angkat Isu Sampah Indonesia yang Cemari Laut Afrika

9 hari lalu

Profesor Riset Termuda BRIN Dikukuhkan, Angkat Isu Sampah Indonesia yang Cemari Laut Afrika

Reza dikukuhkan sebagai profesor riset berkat penelitian yang dilakukannya pada aspek urgensi pengelolaan plastik.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik 69 Tahun Konferensi Asia Afrika dan Dampaknya bagi Dunia

16 hari lalu

Kilas Balik 69 Tahun Konferensi Asia Afrika dan Dampaknya bagi Dunia

Hari ini, 69 tahun silam atau tepatnya 18 April 1955, Indonesia menjadi tuan rumah Konferensi Asia Afrika di Bandung, Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Industri Mobil Listrik Ancam Sepertiga Populasi Kera Besar di Hutan-hutan Afrika

27 hari lalu

Industri Mobil Listrik Ancam Sepertiga Populasi Kera Besar di Hutan-hutan Afrika

Penelitian mengungkap dampak dari tambang mineral di Afrika untuk memenuhi ledakan teknologi hijau di dunia terhadap bangsa kera besar.

Baca Selengkapnya

Ribuan Anak Afrika Terserang Sindrom Mengangguk, Gangguan Saraf yang Masih Misterius

36 hari lalu

Ribuan Anak Afrika Terserang Sindrom Mengangguk, Gangguan Saraf yang Masih Misterius

Sindrom mengangguk menyerang ribuan anak di Afrika. Gangguan saraf ini masih misterius dan belum diketahui pasti penyebabnya.

Baca Selengkapnya

Dibesarkan dari Lahir, Singa Terkam Penjaga hingga Tewas

21 Februari 2024

Dibesarkan dari Lahir, Singa Terkam Penjaga hingga Tewas

Seekor singa jantan membunuh penjaga yang telah merawatnya dari bayi saat sedang diberi makan.

Baca Selengkapnya

Daya Tarik Malawi yang Baru Menerapkan Bebas Visa untuk 79 Negara

16 Februari 2024

Daya Tarik Malawi yang Baru Menerapkan Bebas Visa untuk 79 Negara

Baru-baru ini, Malawi menerapkan bebas visa masuk untuk 79 negara

Baca Selengkapnya

Mengaku Bawa Ikan Kering, Turis Amerika Ini Kedapatan Bawa Mumi Monyet dari Afrika

13 Februari 2024

Mengaku Bawa Ikan Kering, Turis Amerika Ini Kedapatan Bawa Mumi Monyet dari Afrika

Keberadaan bangkai monyet itu diketahui setelah seekor anjing Bea Cukai mengendus sesuatu yang tidak biasa di bagasi seorang pelancong dari Afrika.

Baca Selengkapnya

Memiliki Kenakeragam Hayati, Liberia Menjadi Rumah Hutan Hujan Lebat Dunia

17 Januari 2024

Memiliki Kenakeragam Hayati, Liberia Menjadi Rumah Hutan Hujan Lebat Dunia

Berbagai ragam hayati yang dimiliki oleh negara Liberia, negara ini memiliki kekayaan flora dan fauna yang melimpah

Baca Selengkapnya

Presiden Perempuan Pertama Liberia, Berikut Perjalanan Ellen Johnson Sirleaf

16 Januari 2024

Presiden Perempuan Pertama Liberia, Berikut Perjalanan Ellen Johnson Sirleaf

Tepat 16 Januari 18 tahun yang lalu, Ellen Johnson Sirleaf dilantik menjadi presiden perempuan pertama Liberia. Berikut perjalanan hidup Ellen Sirleaf

Baca Selengkapnya