Iran Bersiap Borong Pesawat Eropa

Reporter

Editor

Agung Sedayu

Senin, 25 Januari 2016 07:20 WIB

AP/Kirsty Wigglesworth

TEMPO.CO, Jakarta - Iran meluncurkan sebuah daftar belanja yang di dalamnya disebut akan membeli 160 pesawat Eropa, termasuk 8 pesawat dengan ukuran super jumbo. Sejumlah pesanan besar lainnya juga sedang menunggu di depan mata dalam pertemuan besar pertama pascasanksi bisnis di Teheran pada hari Minggu lalu.

Teheran tampaknya bertekad membangun bisnisnya di teluk. Menteri Transportasi Abbas Akhoundi mengatakan keluarnya Iran dari isolasi akan mengembalikan keseimbangan di wilayah tersebut sekaligus mendorong negara asing untuk berinvestasi. "Saya bergandeng tangan dengan kalian dalam persahabatan," katanya kepada audiens dari 300 usaha penerbangan, pemasok, pemodal, dan bankir di sebuah konferensi penerbangan di Teheran.

Belum lama, sanksi isolasi terhadap Iran telah dicabut. Iran kembali dalam perdagangan dunia dengan imbalan Teheran mematuhi kesepakatan untuk menghentikan ambisi nuklirnya. Kesepakatan itu juga berarti melepaskan miliaran dolar aset Iran dan membuka pintu bagi perusahaan-perusahaan global yang telah dilarang untuk berbisnis di Iran.

Akhoundi berjanji untuk menghalau pihak yang mengatakan telah diuntungkan dalam membantu Iran menghindari sanksi dengan membeli sejumlah bagian atau bahkan semua pesawat di pasar gelap. Ia mengatakan kepada investor bahwa siapa saja yang mendekati mereka dan mengaku mewakili pemerintah Iran dalam perundingan adalah sebuah kebohongan.

Sebuah pijakan investor di CAPA Iran Aviation Summit digambarkan lewat potensi pemasok ke Iran pada saat industri menghadapi perekonomian global yang mengkhawatirkan. Hal ini juga membuka jalan untuk persaingan potensial antara investor domestik dan asing untuk melayani pasar Iran.

Akhoundi kepada Reuters dalam sebuah wawancara mengatakan Iran telah siap berkompetisi. "Saya pikir ini adalah posisi yang sangat alami untuk Iran," katanya. Pemerintah Iran tidak hanya akan memberikan prioritas untuk mengembangkan Iran Air, tapi juga akan tetap mendukung investor swasta.

REUTERS | LARISSA HUDA


Berita terkait

Iran Bebaskan Awak Kapal Terafiliasi Israel yang Sempat Disita di Selat Hormuz

20 jam lalu

Iran Bebaskan Awak Kapal Terafiliasi Israel yang Sempat Disita di Selat Hormuz

Menteri Luar Negeri Hossein Amirabdollahian mengatakan Iran telah membebaskan awak kapal MSC Aries yang terafiliasi dengan Israel, setelah sempat disita di dekat Selat Hormuz.

Baca Selengkapnya

Lima Perusahaan AS Kena Sanksi Iran karena Terlibat Genosida Gaza

1 hari lalu

Lima Perusahaan AS Kena Sanksi Iran karena Terlibat Genosida Gaza

Iran memberikan sanksi kepada perusahaan-perusahaan AS, individu-individu, yang terlibat dalam genosida di Gaza

Baca Selengkapnya

5 Mata Uang dengan Nilai Paling Lemah di Dunia

4 hari lalu

5 Mata Uang dengan Nilai Paling Lemah di Dunia

Daftar negara dengan mata uang terlemah menjadi perhatian utama bagi para pengamat ekonomi dan pelaku pasar.

Baca Selengkapnya

Indonesia - Iran Jalin Kerjasama Teknologi Pertanian

4 hari lalu

Indonesia - Iran Jalin Kerjasama Teknologi Pertanian

Iran akan mendorong pertukaran ekspor impor pada subsektor hortikultura khususnya yang berkaitan dengan buah-buahan

Baca Selengkapnya

Iran akan Bebaskan Awak Kapal Portugal yang Disita di Selat Hormuz

6 hari lalu

Iran akan Bebaskan Awak Kapal Portugal yang Disita di Selat Hormuz

Iran mengatakan akan membebaskan awak kapal berbendera Portugal yang disita pasukannya bulan ini.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Sumber Kekayaan Iran hingga Pertemuan Hamas-Fatah di Beijing

6 hari lalu

Top 3 Dunia: Sumber Kekayaan Iran hingga Pertemuan Hamas-Fatah di Beijing

Berita Top 3 Dunia pada Sabtu 27 April 2024 diawali oleh berita soal lima sumber kekayaan negara Iran, yang sedang menghadapi ketegangan dengan Israel

Baca Selengkapnya

5 Sumber Kekayaan Negara Iran, Ada Gas Alam Hingga Saffron

7 hari lalu

5 Sumber Kekayaan Negara Iran, Ada Gas Alam Hingga Saffron

Iran dikenal memiliki sumber daya alam dan potensi kekayaan yang tinggi. Termasuk saffron, apakah itu?

Baca Selengkapnya

Saat Iran Serang Israel, Begini Pertempuran yang Terjadi di Udara dan Antariksa

8 hari lalu

Saat Iran Serang Israel, Begini Pertempuran yang Terjadi di Udara dan Antariksa

Jet tempur AS, Prancis, Inggris,dan Yordania ikut turun laga pada malam Iran menyerang Israel secara langsung dan keras.

Baca Selengkapnya

Rusia Siap Pasok Pesawat Tempur Sukhoi Jika Indonesia Berminat

9 hari lalu

Rusia Siap Pasok Pesawat Tempur Sukhoi Jika Indonesia Berminat

Kedubes Rusia mengatakan Moskow siap memasok pesawat tempur Sukhoi jika ada minat dari Jakarta.

Baca Selengkapnya

Jumlah dan Jenis Senjata Iran yang Digunakan Saat Serang Israel

9 hari lalu

Jumlah dan Jenis Senjata Iran yang Digunakan Saat Serang Israel

Iran meluncurkan 320 hingga 350 senjata yang membawa bahan peledak seberat total 85 ton ke Israel pada Sabtu dinihari, 13 April 2024.

Baca Selengkapnya