Cegah Terorisme, Jepang Siapkan Alat Pemindai Seluruh Tubuh  

Reporter

Senin, 13 Juli 2015 04:04 WIB

Bandara Internasional Narita, Tokyo, masuk diurutan kedelapan bandara terbaik di Asia. businessinsider.com

TEMPO.CO, Tokyo - Untuk mengantisipasi aksi terorisme, bandar udara di Jepang akan dilengkapi alat pemindai (scanner) yang dapat memindai seluruh tubuh. Kementerian Pertanahan Infrastruktur, Transportasi, dan Pariwisata Jepang telah melakukan uji coba pemakaian alat pemindai seluruh tubuh.

Pada tahun ini, alat pemindai ini akan dipasang di tiga bandara utama, yakni Bandara Narita, Haneda, dan Kansai International. Pada 2020, saat pelaksanaan Olimpiade dan Para Olimpiade, seluruh bandara ditargetkan sudah dipasangi alat pemindai seluruh tubuh ini.

Alat pemindai ini bekerja dengan memanfaatkan gelombang elektromagnetik sehingga dapat menerawang seluruh tubuh manusia hingga pakaian dalamnya. Dengan alat ini, apa saja yang di dalam pakaian penumpang dapat terdeteksi, seperti logam, plastik, kayu, dan benda cair hanya dalam jangka waktu tiga detik. Pemerintah mengklaim alat pemindai seluruh tubuh ini tak akan mengganggu privasi penumpang.

Baca juga:
Akun Akseyna UI Hidup Lagi, Polisi: Ini Petunjuk Baru !
Inul Bagi THR Rp 2 Miliar, Zaskia Gotik? Ini Jumlahnya


Sejumlah bandara besar dunia sebenarnya sudah lama memakai alat pemindai seluruh tubuh setelah adanya aksi teror yang dilakukan penumpang berkebangsaan Nigeria pada Desember 2009. Penumpang yang membawa bahan peledak berhasil lolos dari pemeriksaan di bandara Belanda dengan tujuan Amerika Serikat.

Beruntung, aksi teror penumpang Nigeria ini tidak sampai terjadi karena bahan peledak tidak aktif. Namun yang menjadi pertanyaan saat itu, kenapa alat pemindai tidak bisa melacak bahan peledak yang disembunyikan di bawah pakaian?

Sebenarnya pemerintah Jepang sudah berencana memasang alat pemindai seluruh tubuh pada 2010. Namun terhambat biaya instal yang mencapai puluhan juta yen per mesin. Selain itu, terhambat masalah privasi. Itulah sebabnya alat ini tak jadi diproduksi.

Namun, setelah merebaknya aksi teroris, terutama sejak warga Jepang yang disandera ISIS, pemerintah terdorong untuk kembali berencana memasang alat pemindai seluruh tubuh.

Adapun ihwal mahalnya biaya instalasi, pemerintah Jepang akan menggaet maskapai penerbangan dan pihak bandara untuk pendanaan.

THE MAINICHI | SETIAWAN ADIWIJAYA

Berita terkait

Preview Timnas U-23 Jepang vs Irak di Semifinal Piala Asia U-23 2024

1 jam lalu

Preview Timnas U-23 Jepang vs Irak di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Duel Timnas U-23 Jepang vs Irak akan tersaji pada babak semifinal Piala Asia U-23 2024 di Stadion Jassim Bin Hamad, Doha, Qatar pada Selasa dinihari.

Baca Selengkapnya

Pemandangan ke Gunung Fuji Ditutup Pembatas Tinggi, Jengkel Turis Nakal

5 jam lalu

Pemandangan ke Gunung Fuji Ditutup Pembatas Tinggi, Jengkel Turis Nakal

Jepang memasang tembok pembatas yang menghalangi turis berfoto dengan latar belakang Gunung Fuji.

Baca Selengkapnya

Terpopuler Bisnis: Zulhas Ungkap Asal Mula Ditemukannya Baja Ilegal, Promo Gajian hingga Sindiran Komikus Jepang

9 jam lalu

Terpopuler Bisnis: Zulhas Ungkap Asal Mula Ditemukannya Baja Ilegal, Promo Gajian hingga Sindiran Komikus Jepang

Zulkifli Hasan mengungkap asal mula ditemukannya baja ilegal produksi pabrik milik Cina.

Baca Selengkapnya

Cicip Kuliner Fukuoka dengan Cita Rasa Lokal, Udon Saus Mentai hingga Sushi Dibalut Panko

17 jam lalu

Cicip Kuliner Fukuoka dengan Cita Rasa Lokal, Udon Saus Mentai hingga Sushi Dibalut Panko

Kuliner khas Fukuoka yang diadaptasi sesuai lidah orang Indonesia, seperti apa rasanya?

Baca Selengkapnya

Startup Asal Bandung Produksi Material Fashion Berbahan Jamur, Tembus Pasar Singapura dan Jepang

1 hari lalu

Startup Asal Bandung Produksi Material Fashion Berbahan Jamur, Tembus Pasar Singapura dan Jepang

Startup MYCL memproduksi biomaterial berbahan jamur ramah lingkungan yang sudah menembus pasar Singapura dan Jepang.

Baca Selengkapnya

Hari Ini 75 Tahun Kepergian Chairil Anwar, Sastrawan Pelopor Angkatan 45

1 hari lalu

Hari Ini 75 Tahun Kepergian Chairil Anwar, Sastrawan Pelopor Angkatan 45

Menurut Abdul Hadi WM dalam ceramahnya Peringatan 30 Tahun Wafatnya Penyair Chairil Anwar mengatakan penamaan Angkatan 45 datang dari Chairil Anwar.

Baca Selengkapnya

7 Fakta Menarik Laga Perempat FInal Piala Asia U-23 2024, Kiprah Timnas Indonesia Jadi Sorotan

1 hari lalu

7 Fakta Menarik Laga Perempat FInal Piala Asia U-23 2024, Kiprah Timnas Indonesia Jadi Sorotan

Piala Asia U-23 2024 mulai mendekati laga puncak. Empat tim akan bersaing pada babak semifinal yang akan dimainkan hari Senin, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

Jatuh Bangun Konosuke Matsushita Dirikan Perusahaan Elektronik Panasonic 93 Tahun Lalu

1 hari lalu

Jatuh Bangun Konosuke Matsushita Dirikan Perusahaan Elektronik Panasonic 93 Tahun Lalu

Pada 35 tahun lalu, pengusaha Jepang Konosuke Matsushita pendiri Panasonic Corporation meninggal. Ini kisahnya membangun perusahaan elektronik itu.

Baca Selengkapnya

Alasan Jepang Bangun Penghalang di Tempat Foto Gunung Fuji

1 hari lalu

Alasan Jepang Bangun Penghalang di Tempat Foto Gunung Fuji

Foto Gunung Fuji yang berdiri megah di delakang toko Lawson itu menarik bagi wisatawan asing

Baca Selengkapnya

Terpopuler: YLKI Minta Pinjol Ilegal Diberantas, Menteri Budi Arie Sebut Judi Online Hantu

1 hari lalu

Terpopuler: YLKI Minta Pinjol Ilegal Diberantas, Menteri Budi Arie Sebut Judi Online Hantu

Berita terpopuler Tempo: YLKI menuntut pemberantasan Pinjol ilegal, Menkominfo Budi Arie sebut judi online seperti hantu.

Baca Selengkapnya