Bill Gates Kembali Jadi Orang Terkaya di Dunia Versi Forbes

Reporter

Editor

Indah Pratiwi

Selasa, 3 Maret 2015 08:22 WIB

Co-Chair dan Trustee dari Bill dan Melinda Gates Foundation, Bill Gates menyampaikan pidatonya saat menghadiri penggalangan dana dari sejumlah pengusaha nasional di Hotel Shangri-La, Jakarta (5/4). Tempo/Aditia Noviansyah

TEMPO.CO, New York - Pendiri Microsoft, Bill Gates, kembali dinobatkan sebagai orang terkaya di dunia versi majalah Forbes. Kekayaannya yang senilai US$ 79,2 miliar menempatkan Bill Gates pada posisi pertama, diikuti raja telekomunikasi Meksiko, Carlos Slim Helu. Beberapa nama baru masuk dalam daftar Forbes itu, termasuk eksekutif Snapchat dan Uber.

Kekayaan bersih Gates, yang sekarang bergiat di lembaga amal yang didirikannya, meningkat US$ 3,2 miliar dari tahun lalu. Kekayaannya tak berkurang kendati ia menghibahkan dana sebesar US$ 1,5 miliar dalam bentuk saham di Microsoft pada Bill & Melinda Gates Foundation.

Larry Ellison, CEO Oracle, berada dalam urutan kelima daftar itu. Pendiri Amazon, Jeff Bezos dengan kekayaan US$ 34,8 miliar dolar AS berada di urutan ke-15, satu tempat di atas Mark Zuckerberg, pendiri Facebook yang nilai kekayaannya US$ 33,4 miliar. Keduanya lebih kaya dari Larry Page (US$ 29,7 miliar) dan Sergey Brin (US$ 29,2 miliar), dua dari pendiri Google.

Jack Ma, pengusaha Cina pendiri Alibaba Group, juga masuk dalam peringkat 50 besar daftar itu. Kekayaan Ma bernilai US$ 22,7 miliar, berada pada urutan ke-33. Mantan eksekutif Microsoft, Steve Ballmer, yang kekayaannya diperkirakan bernilai US$ 21,5 miliar berada di urutan ke-35.

Forbes menyebut miliarder termuda dalam daftar mereka adalah Evan Spiegel, salah satu pendiri Snapchat, dengan total kekayaan US$ 1,5 miliar. Dia berada di posisi ke-1.250.

FORBES | INDAH P.

Berita terkait

Robert Budi Hartono Menapaki 83 Tahun, Salah Satu Orang Terkaya Dimiliki Indonesia

4 hari lalu

Robert Budi Hartono Menapaki 83 Tahun, Salah Satu Orang Terkaya Dimiliki Indonesia

Hartono bersaudara merupakan pemilik beberapa perusahaan mentereng termasuk Perusahaan Rokok Djarum, profil Budi Hartono yang genap berusia 83 tahun.

Baca Selengkapnya

Intip Peluang Berkarier di Bidang Biosains yang Diyakini Bill Gates Tak Tergantikan AI

17 hari lalu

Intip Peluang Berkarier di Bidang Biosains yang Diyakini Bill Gates Tak Tergantikan AI

Bill Gates menyakini tiga pekerjaan yang tak akan tergantikan oleh AI, salah satunya adalah biosains. Intip peluang kariernya.

Baca Selengkapnya

Inilah 3 Profesi yang Diyakini Bill Gates Tak Bisa Digantikan AI

17 hari lalu

Inilah 3 Profesi yang Diyakini Bill Gates Tak Bisa Digantikan AI

Pendiri perusahaan teknologi Microsoft, Bill Gates, mengatakan bahwa ada tiga profesi yang tahan dari AI. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Setelah Kunjungan Bill Gates, Kota Wisata di Vietnam Ini Diminati Banyak Turis

45 hari lalu

Setelah Kunjungan Bill Gates, Kota Wisata di Vietnam Ini Diminati Banyak Turis

Setelah kunjungan Bill Gates, penelusuran Google tentang Da Nang di Vietnam naik signifikan. Selebritas Korea juga liburan di sana.

Baca Selengkapnya

Buku-buku ini Menjadi buku Favorit Seorang Bill Gates

53 hari lalu

Buku-buku ini Menjadi buku Favorit Seorang Bill Gates

Hingga awal tahun saat ini, juragan Microsoft Bill Gates terus aktif dalam merilis daftar buku favoritnya dan memberikan rekomendasi kepada publik.

Baca Selengkapnya

Bill Gates Jajan Teh Susu India, Pernah Kedapatan Minum Bubble Tea

57 hari lalu

Bill Gates Jajan Teh Susu India, Pernah Kedapatan Minum Bubble Tea

Bill Gates pernah beberapa kali kedapatan makan atau minum jajanan umum, terakhir teh susu di India sebelumnya bubble tea.

Baca Selengkapnya

Viral Bill Gates Jajan Chai Tea Minuman Teh Susu India, Apa Bedanya dengan Teh Tarik?

58 hari lalu

Viral Bill Gates Jajan Chai Tea Minuman Teh Susu India, Apa Bedanya dengan Teh Tarik?

Bill Gates kedapatan jajan minuman teh susu di India yang disebut Chai Tea. Meski serupa teh tarik, tapi ada bedanya.

Baca Selengkapnya

Profil Dolly Patil Peracik Teh Susu India yang Lapaknya Dikunjungi Bill Gates

59 hari lalu

Profil Dolly Patil Peracik Teh Susu India yang Lapaknya Dikunjungi Bill Gates

BIll Gates baru-baru ini menjadi sorotan pasca ia menikmati teh susu di jalanan India. Ini profil Dolly Patil, si penjual yang beruntung itu.

Baca Selengkapnya

Anak Tunangan, Mukesh Ambani Undang Mark Zuckerberg hingga BIll Gates, Ini Profil Crazy Rich India

59 hari lalu

Anak Tunangan, Mukesh Ambani Undang Mark Zuckerberg hingga BIll Gates, Ini Profil Crazy Rich India

Ini profil konglomerat India Mukesh Ambani mengundang banyak tokoh pesohor dunia di acara pranikah putranya. Bill Gates dan Mark Zuckerberg hadir.

Baca Selengkapnya

Anant Ambani Putra Konglomerat India Pesta Pranikah 3 Hari 3 Malam, Rihanna Tampil

59 hari lalu

Anant Ambani Putra Konglomerat India Pesta Pranikah 3 Hari 3 Malam, Rihanna Tampil

Anant Ambani merupakan putra dari konglomerat India Mukesh Ambani, menikah 3 hari 3 malam mengundang selebritas dunia salah satunya Rihanna.

Baca Selengkapnya