Terlibat Terorisme, Arab Saudi Menahan 135 Orang

Reporter

Senin, 8 Desember 2014 20:06 WIB

Parade militer tentara Arab Saudi, saat menggelar latihan penyelamatan terkait pelaksanaan ibadah haji di Arafah, dekat Mekah, (9/10). AP/Amr Nabil

TEMPO.CO, Jeddah - Pasukan keamanan Kerajaan Arab Saudi menahan 135 orang karena dianggap terlibat dalam organisasi teroris di sejumlah kawasan terpisah. Keterangan tersebut disampaikan Kementerian Dalam Negeri Arab Saudi kepada media massa, Ahad, 7 Desember 2014,

Dari jumlah tersebut, 109 orang adalah warga Arab Saudi. Sisanya berasal dari pelbagai negara, termasuk Sudan, Yaman, Mesir, Libanon, Afganistan, Ethiopia, Bahrain, dan Irak.

Juru bicara Kementerian Keamanan, Mayor Jenderal Mansour Al-Turki, mengungkapkan kepada Arab News, pihaknya telah berkali-kali mengingatkan mereka bahwa pejabat keamanan berhasil mengidentifikasi para perusuh yang akan mengganggu stabilitas negara lewat beragam bentuk terorisme.

Al-Turki mengatakan 40 tahanan berpartisipasi dalam konflik di berbagai negara. "Mereka terlibat langsung bersama organisasi ekstremis," ucapnya. Orang-orang ini, kata Al-Turki, juga memiliki sejumlah senjata serta menerima pelatihan gerakan terorisme di dalam negeri.

Sebelumnya, lebih dari 50 perusuh ditahan karena terlibat dalam kelompok-kelompok radikal dengan memberikan bantuan keuangan, merekrut anggota, menyebarkan propaganda, serta menyimpan bahan peledak.

Adapun 17 orang lainnya didakwa terlibat dalam berbagai kerusuhan, termasuk penembakan pasukan keamanan di Kota Awarniya. "Mereka juga dituduh menyelundupkan senjata dan merencanakan gerakan teroris di Kerajaan," ucap Al-Turki.

AL ARABIYA | CHOIRUL




Terpopuler
Jokowi Tolak Sahkan Golkar Kubu Ical dan Agung
Usul BPJS Jadi Kartu Subsidi, Anang Dibilang Lucu
Christine Hakim: Ibarat di Film, Ahok Peran Utama





Berita terkait

Arab Saudi Masuk Daftar Hitam Pembunuh Anak Yaman

13 November 2017

Arab Saudi Masuk Daftar Hitam Pembunuh Anak Yaman

Arab Saudi masuk daftar hitam PBB untuk kasus pembunuhan anak-anak di Yaman yang jumlahnya mencapai 683 anak.

Baca Selengkapnya

Arab Saudi Tidak Beri Kompensasi untuk Korban Crane Jatuh

25 Oktober 2017

Arab Saudi Tidak Beri Kompensasi untuk Korban Crane Jatuh

Pengadilan Arab Saudi membebaskan Grup Saudi Bin Laden dari kewajiban membayar kompensasi kepada korban crane jatuh di Mekah tahun 2015.

Baca Selengkapnya

Arab Saudi Akan Kembalikan Islam Menjadi Moderat

25 Oktober 2017

Arab Saudi Akan Kembalikan Islam Menjadi Moderat

Putra mahkota mengatakan Arab Saudi akan mengembalikan agama Islam menjadi moderat dan berpandangan terbuka terhadap semua agama.

Baca Selengkapnya

Bertemu Putin, Raja Salman Beli Rudal S-400 Seharga Rp 40 Triliun

6 Oktober 2017

Bertemu Putin, Raja Salman Beli Rudal S-400 Seharga Rp 40 Triliun

Raja Salman dan Putin bersepakat Saudi membeli senjata sistem pertahanan udara S-400 senilai US$ 3 miliar atau sekitar Rp 40,4 triliun.

Baca Selengkapnya

Raja Salman Melawat ke Rusia untuk Pertama Kali, Ini Agendanya

4 Oktober 2017

Raja Salman Melawat ke Rusia untuk Pertama Kali, Ini Agendanya

Raja Salman akan berkunjung ke Rusia untuk pertama kalinya Kamis depan.

Baca Selengkapnya

Goyang Macarena di Jalan, Remaja 14 Tahun Ditangkap Polisi Saudi

23 Agustus 2017

Goyang Macarena di Jalan, Remaja 14 Tahun Ditangkap Polisi Saudi

Remaja berusia 14 tahun ditangkap polisi Arab Saudi akibat goyang Macarena di jalan

Baca Selengkapnya

Terungkap, Putra Mahkota Ingin Saudi Hengkang dari Perang Yaman

15 Agustus 2017

Terungkap, Putra Mahkota Ingin Saudi Hengkang dari Perang Yaman

Sebuah bocoran email mengungkap bahwa Putra Mahkota Kerajaan Arab Saudi Mohammad bin Salman menginginkan negaranya keluar dari perang Yaman.

Baca Selengkapnya

Dabbing Ala Rapper, Artis Populer Arab Saudi Ditahan

15 Agustus 2017

Dabbing Ala Rapper, Artis Populer Arab Saudi Ditahan

Abdallah Al Shaharani, penyanyi Arab Saudi ini melakukan gerakan dabbing dalam sebuah festival musik

Baca Selengkapnya

Saudi Minta Irak Bantu Pulihkan Hubungan dengan Iran

14 Agustus 2017

Saudi Minta Irak Bantu Pulihkan Hubungan dengan Iran

Arab Saudi minta bantuan Irak memperbaiki hubunganya dengan Iran.

Baca Selengkapnya

Arab Saudi Bakal Jadikan Laut Merah Sebagai Lokasi Wisata

2 Agustus 2017

Arab Saudi Bakal Jadikan Laut Merah Sebagai Lokasi Wisata

Proyek ini dalam rangka mengurangi ketergantungan Arab Saudi akan pendapatan dari penjualan minyak.

Baca Selengkapnya