Pamer Foto, Abbot Salah Mention Akun Jokowi  

Reporter

Sabtu, 15 November 2014 10:08 WIB

Perdana Menteri Australia, Tony Abbott, memamerkan fotonya berjabat tangan Jokowi, pada akun twitternya. twitter.com

TEMPO.CO, Jakarta - Perdana Menteri Australia Tony Abbott mengunggah fotonya bersama Presiden Indonesia Joko Widodo di Twitter. Foto diambil sebelum jamuan makam malam, Jumat, 14 November 2014. (Jokowi di KTT G20, Ini Agendanya)

"Baru saja tiba di Brisbane untuk #G20 - pertemuan menyenangkan dan makan malam dengan Presiden Indonesia @jokowi_do2i," cuit Abbott dalam akunnya, @TonyAbbottMHR, seusai pertemuan bilateral, Jumat tengah malam. (G20, Jokowi Temui PM Italia)

Sayangnya, Abbott salah me-mention akun Joko Widodo. Komentar pun bermunculan dari para netizen. Salah satunya akun Twitter @dazzabrazza yang mencuit, "Ini adalah akun Twitter parodi terbaik yang pernah ada. Tak bisa berhenti tertawa lolz."

Akhirnya, akun @ExSydney memberi tahu Abbott tentang akun Joko Widodo yang benar, "Akun Twitter yang betul adalah @jokowi_do2 (tidak menggunakan huruf 'i' di akhir)." (Bertemu Abbott, Jokowi: Australia Itu Penting)

Sedangkan akun @Mahesa_Aditya mengunggah ulang cuitan Tony Abbot dan menghilangkan huruf "i" di belakang akun @jokowi_do2i. (G20, Jokowi: Ikut Juga Belum, Sudah Disuruh Keluar)

Dalam gambar yang diunggah tersebut, Abbott terlihat mengenakan jas dengan dasi biru muda sedang menjabat tangan Jokowi yang mengenakan batik cokelat gelap. (G20, Jokowi Paparkan Reformasi Ekonomi Indonesia)

INTAN MAHARANI

Terpopuler:
Inggris Tutup Pintu bagi Warganya yang Pro-ISIS
Jelang G20, Obama Diancam Dibunuh
Jokowi Berbisik, Xi Jinping pun Luluh
Manfaat Indonesia di G20, Begini Kata JK






Berita terkait

Suasana Jokowi, Budi Arie, hingga Bahlil Nobar Timnas U-23 vs Uzbekistan

4 jam lalu

Suasana Jokowi, Budi Arie, hingga Bahlil Nobar Timnas U-23 vs Uzbekistan

Jokowi tampak antusias melihat tayangan besar yang menempel di dinding ruang utama Istana Negara.

Baca Selengkapnya

Para Menteri Jokowi Ikut Nobar Timnas U-23 vs Uzbekistan di Istana

6 jam lalu

Para Menteri Jokowi Ikut Nobar Timnas U-23 vs Uzbekistan di Istana

Presiden Jokowi mengundang relawan dan Menteri untuk hadir ke Istana menyaksikan dan nonton bareng semifinal AFC U-23 Indonesia lawan Uzbekistan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Bertemu CEO Microsoft Besok, Bahas Potensi Investasi Rp 14 Triliun

6 jam lalu

Jokowi Bertemu CEO Microsoft Besok, Bahas Potensi Investasi Rp 14 Triliun

Investasi Microsoft tersebut bakal tersebar dalam beragam bentuk termasuk salah satunya untuk pengembangan talenta digital.

Baca Selengkapnya

Perludem Prediksi Jokowi Bakal Cawe-cawe di Pilkada 2024

6 jam lalu

Perludem Prediksi Jokowi Bakal Cawe-cawe di Pilkada 2024

Perludem menilai politisasi bansos dan mobilisasi aparat akan tetap terjadi di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi Kumpulkan Relawan di Istana, Nobar Timnas U-23 Indonesia lawan Uzbekistan

7 jam lalu

Jokowi Kumpulkan Relawan di Istana, Nobar Timnas U-23 Indonesia lawan Uzbekistan

Presiden Jokowi nonton laga Tim Nasional atau Timnas U23 Indonesia melawan Uzbekistan dalam semifinal piala Asia.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Heru Budi hingga Ketua Kadin DKI Soal UU DKJ yang Resmi Diteken Jokowi

8 jam lalu

Tanggapan Heru Budi hingga Ketua Kadin DKI Soal UU DKJ yang Resmi Diteken Jokowi

Heru Budi Hartono meyakini pengesahan UU DKJ adalah yang terbaik untuk Jakarta.

Baca Selengkapnya

Prabowo Bertemu Calon PM Singapura, Diperkenalkan oleh Jokowi

8 jam lalu

Prabowo Bertemu Calon PM Singapura, Diperkenalkan oleh Jokowi

Jokowi mempertemukan Prabowo dengan calon PM Singapura yang akan dilantik Lawrence Wong.

Baca Selengkapnya

Pengadilan Bebaskan Berbicara di Berbagai Forum, Rocky Gerung Terima Kasih ke Hakim Sudah Pakai Akal Sehat

9 jam lalu

Pengadilan Bebaskan Berbicara di Berbagai Forum, Rocky Gerung Terima Kasih ke Hakim Sudah Pakai Akal Sehat

PN Jakarta Selatan menolak gugatan advokat David Tobing yang meminta hakim menghukum Rocky Gerung untuk tidak berbicara di berbagai forum.

Baca Selengkapnya

Safari Politik Prabowo Usai KPU Menetapkan sebagai Presiden Terpilih

9 jam lalu

Safari Politik Prabowo Usai KPU Menetapkan sebagai Presiden Terpilih

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto melakukan safari politik setelah ditetapkan KPU sebagai presiden terpilih Pilpres 2024. Ke mana saja?

Baca Selengkapnya

Jokowi Percaya Prabowo akan Perkuat Kerja Sama Indonesia-Singapura

9 jam lalu

Jokowi Percaya Prabowo akan Perkuat Kerja Sama Indonesia-Singapura

Presiden Jokowi menyoroti pergantian posisi Perdana Menteri Singapura, dari Lee Hsien Loong ke Lawrence Wong.

Baca Selengkapnya