Kata Istri PM Malaysia Soal MH370  

Reporter

Selasa, 15 April 2014 12:39 WIB

Perdana Menteri Malaysia, Najib Razak melakukan jumpa pers terkait hilangnya pesawat Malaysia Airlines MH370, di Kuala Lumpur, Malaysia, (24/3). Najib Razak menyatakan bahwa pesawat MH370 berakhir di wilayah selatan Samudra Hindia. (AP Photo/Joshua Paul)

TEMPO.CO, Kuala Lumpur - Istri dari Perdana Menteri Malaysia Najib Razak turut berkomentar menanggapi tuduhan terhadap pemerintah Malaysia yang dianggap tak becus menangani hilangnya Malaysia Airlines MH370. (Baca: Keluarga MH370 ke Kuala Lumpur, Ingin Bertemu PM)

“Jangan lempar batu sembunyi tangan dengan membuat tuduhan liar. Itu pengecut. Jangan hanya bicara dan tidak memberikan solusi,” kata Rosmah Mansor saat mengisi program Ruang Bicara di stasiun televisi nasional Bernama, Senin malam, 14 April 2014.

Seperti dikutip dari Malaysia Insider, Rosmah berharap orang-orang berhenti berspekulasi terhadap pesawat yang membawa 239 penumpang dan awak kapal itu. “Jangan berspekulasi tanpa verifikasi,” tambahnya.

Ia berharap, seluruh dunia memikirkan perasaan keluarga korban yang setiap hari hidup dalam penantian. Sebagai wanita dan ibu, Rosmah mengerti betul bagaimana perasaan mereka. “Saya ingin membantu tapi tak bisa. Yang bisa saya lakukan hanya menghibur mereka,” kata Rosmah lagi. (Baca: keluarga Penumpang Mh370 Masih Berharap)

Rosmah juga ingat bagaimana perasaannya ketika pertama kali mendengar bahwa pesawat tersebut menghilang. Ia merasa lututnya gemetar dan tubuhnya lemas.

Dalam kunjungannya ke Bernama kemarin malam, Rosmah juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh pihak yang membantu pencarian. Ia menuturkan, mendengar percakapan suaminya, Najib Razak, dengan sejumlah pemimpin dunia menyusul kabar hilangnya MH370.

“Bahkan sebelum ia (Najib) menyelesaikan apa yang ingin ia sampaikan, para pemimpin dunia langsung menawarkan bantuannya dan bertanya apa yang bisa mereka lakukan,” cerita Rosmah.

ANINGTIAS JATMIKA | MALAYSIA INSIDER

Terpopuler
Amerika Tuduh Rusia Gelar Kekerasan di Ukraina
Belanja Militer Arab Saudi Membengkak
Dua Putra Qhadafi Maju ke Meja Hijau


Berita terkait

Hilangnya Pesawat MH370, Misteri Penerbangan Terbesar di Dunia

56 hari lalu

Hilangnya Pesawat MH370, Misteri Penerbangan Terbesar di Dunia

Pesawat MH370 itu hilang dalam perjalanan dari Kuala Lumpur ke Beijing pada 8 Maret 2014 dan hingga kini jejaknya belum terlacak.

Baca Selengkapnya

MH370 Hilang Tanpa Jejak, Berikut Fakta-fakta Menarik di Balik Peristiwa Tragis Itu

57 hari lalu

MH370 Hilang Tanpa Jejak, Berikut Fakta-fakta Menarik di Balik Peristiwa Tragis Itu

Pesawat MH370 hilang dalam penerbangan dari Kuala Lumpur, Malaysia ke Cina. Sepuluh tahun berlalu, jejaknya masih misterius.

Baca Selengkapnya

MH370 Hilang Misterius, Perusahaan AS Klaim Bisa Temukan Lokasi Pesawat Jatuh

58 hari lalu

MH370 Hilang Misterius, Perusahaan AS Klaim Bisa Temukan Lokasi Pesawat Jatuh

MH370 hilang tanpa jejak. Pemerintah Malaysia menyatakan akan mencari lagi pesawat ini jika ada bukti baru.

Baca Selengkapnya

10 Tahun Pesawat Malaysia Airlines MH370 Hilang, Berikut Kilas Balik Tragedi 239 Penumpang Tak Pernah Ditemukan

59 hari lalu

10 Tahun Pesawat Malaysia Airlines MH370 Hilang, Berikut Kilas Balik Tragedi 239 Penumpang Tak Pernah Ditemukan

Pesawat Malaysia Airlines MH370 hilang pada 8 Maret 2014. Sebanyak lokasi dan 239 penumpang sampai sekarang belum ditemukan.

Baca Selengkapnya

10 Tahun Misteri Hilangnya Pesawat MH370, Malaysia Akan Cari Lagi

4 Maret 2024

10 Tahun Misteri Hilangnya Pesawat MH370, Malaysia Akan Cari Lagi

Pemerintah Malaysia mendorong pencarian baru atas pesawat Malaysia Airlines penerbangan MH370 yang hilang misterius 10 tahun lalu

Baca Selengkapnya

Pengadilan Beijing Memulai Sidang Kompensasi bagi Korban MH370

27 November 2023

Pengadilan Beijing Memulai Sidang Kompensasi bagi Korban MH370

Pesawat MH370 menghilang pada 8 Maret 2014, membawa 239 orang - sebagian besar dari Cina - dalam perjalanan dari Kuala Lumpur ke Beijing.

Baca Selengkapnya

Polisi Australia Tuntut Penumpang Pesawat Malaysia Airlines, Sempat Ancam akan Mengebom

15 Agustus 2023

Polisi Australia Tuntut Penumpang Pesawat Malaysia Airlines, Sempat Ancam akan Mengebom

Polisi Australia pada Selasa 15 Agustus 2023 menuntut seorang pria setelah diduga mengaku membawa bahan peledak dalam penerbangan Malaysia Airlines

Baca Selengkapnya

Penumpang Teriak "Hamba Allah", Pesawat Malaysia Airlines Putar Balik ke Sydney

14 Agustus 2023

Penumpang Teriak "Hamba Allah", Pesawat Malaysia Airlines Putar Balik ke Sydney

Pesawat Malaysia Airlines dengan nomor penerbangan MH 122 terpaksa putar balik ke Sydney, Australia, Senin 14 Agustus 2023 gara-gara insiden penumpang

Baca Selengkapnya

Putin Diduga Terlibat Jatuhnya MH17 Tapi Tak Bisa Diseret ke Pengadilan, Kenapa?

11 Februari 2023

Putin Diduga Terlibat Jatuhnya MH17 Tapi Tak Bisa Diseret ke Pengadilan, Kenapa?

Penyelidikan terbaru MH17 menemukan indikasi kuat keterlibatan Putin. Jaksa mengungkap penyebab Putin tak bisa diseret ke pengadilan.

Baca Selengkapnya

Kremlin Menolak Tuduhan Putin Terlibat Kejatuhan MH17

10 Februari 2023

Kremlin Menolak Tuduhan Putin Terlibat Kejatuhan MH17

Kremlin, Kamis, 9 Februari 2023, menolak temuan jaksa internasional yang menginvestigasi kejatuhan Malaysia Airlines Flight 17 (MH17).

Baca Selengkapnya