Ada 2 Kilogram Bola Bulu di Perut Harimau Ini

Reporter

Kamis, 23 Mei 2013 15:10 WIB

Natalia (kiri) dan Holy (kanan) bayi Harimau benggala berusia 2,5 bulan dengan berat badan masing-masing 8,5 kg dan 9,5 kg berada di kandang karantina di Batu Secret Zoo, Kota Batu, Jawa Timur, Jumat (15/3). Kelahiran Natali dan Holy ini menambah jumlah koleksi satwa Harimau India di Batu Secret Zoo menjadi 8 ekor. TEMPO/Aris Novia Hidayat

TEMPO.CO, Florida - Bola bulu bukan hal baru bagi spesies kucing. Saat kucing membersihkan tubuh dengan menjilati bulunya, rontokan miang itu akan menempel di lidah. Bahkan tak jarang yang tertelan. Kemudian, bulu-bulu itu bakal menggumpal di dalam saluran cerna hingga membentuk bola bulu. Serpihan bulu bisa keluar dari tubuh si pus melalui feses atau muntahannya.

Pada kasus tertentu, bola bulu bisa menjadi begitu besar dan sulit dikeluarkan. Kalau sudah begitu, pembedahanlah jalan keluarnya. Kejadian ini memang jarang terjadi. Namun belum lama ini, seekor harimau berusia 18 tahun harus menjalani operasi pengangkatan bola bulu seberat 2 kilogram dari dalam perutnya. "Harimau itu menjalani pembedahan di Rumah Sakit Hewan BluePearl, Clearwater, Florida," tulis News 13, Rabu, 22 Mei 2013.

Ty adalah nama harimau seberat 180 kilogram itu. Karena perut Ty disesaki bulu, ia tidak dapat makan selama hampir 2 pekan. Hingga akhirnya pendiri Wildlife Rescue and Rehabilitation Inc, Vernon Yates; dan Dr. Don Woodman, dokter hewan Rumah Sakit Hewan Northwood di Safety Harbor, membawa Ty ke BluePearl. "Ty adalah kucing besar favoritku, dan saya bersedia melakukan apa saja untuk membuatnya merasa lebih baik," kata Yates.

Menurut Yates, Ty sudah dianggap bagai anak sendiri. "Harimau ini lebih berarti bagi saya, daripada kucing peliharaan saya," kata Yates.

Dari pemeriksaan dokter, buntelan bola bulu telah mengganggu perut Ty. Hingga harus dikeluarkan melalui operasi. Pembedahan itu sendiri tidak memakan waktu lama. Bagi BluePearl, ini adalah kali pertamanya mereka mengoperasi seekor harimau. Namun menurut Luria, tidak ada masalah lain yang mereka temukan dalam tubuh Ty. Jadi, kucing raksasa itu dapat segera pulih. "Ty akan merasa lebih baik dalam 48 jam ke depan, dan diharapkan pulih sepenuhnya dalam beberapa pekan," kata Dr. Brian Luria, spesialis pengobatan internal di BluePearl seusai mengoperasi Ty.

"Saya bersyukur itu cuma bola bulu, bukan tumor atau kanker," kata Yates. "Saya sangat berterima kasih kepada tim dokter yang telah mengoperasinya dengan sukarela."

Lekas sembuh ya, Ty!


NEWS 13 | ANINGTIAS JATMIKA

Hangat:
Kisruh Kartu Jakarta Sehat
| Menkeu Baru | Vitalia Sesha | Ahmad Fathanah

Perlu baca:
EDSUS Jala Cinta dan Uang Fathanah

Teroris Barbar Beraksi di Inggris

Tunisia Tahan Amina Tyler, Demonstran Bugil

Arab Saudi Penggal Kepala 5 Warga Yaman

Iran Melarang Perempuan Jadi Presiden



Berita terkait

Papua Dorong Penetapan Kawasan Ekosistem Penting untuk Lindungi Flora dan Fauna

22 Mei 2022

Papua Dorong Penetapan Kawasan Ekosistem Penting untuk Lindungi Flora dan Fauna

Kawasan ekosistem penting tersebut akan dikelola oleh berbagai pihak, termasuk masyarakat adat setempat.

Baca Selengkapnya

Beberapa Fauna Unik dari Hutan dan Sungai Amazon

9 Maret 2022

Beberapa Fauna Unik dari Hutan dan Sungai Amazon

Trenggiling raksaan terancam punah. Tapi lembah Sungai Amazon yang luas, berawa, dan tak dapat ditembus, memberi populasi mereka tempat untuk tinggal.

Baca Selengkapnya

Mengenal Tarsius, Primata Terkecil di Dunia Asal Sulawesi

25 Agustus 2021

Mengenal Tarsius, Primata Terkecil di Dunia Asal Sulawesi

Tarsius, primata terkecil di dunia ini merupakan endemik Sulawesi ini, bisa melompat cukup jauh dan sangat romantis terhadap pasangannya.

Baca Selengkapnya

Biodiversity Warriors Data Keanekaragaman Hayati di Taman Menteng

23 Mei 2018

Biodiversity Warriors Data Keanekaragaman Hayati di Taman Menteng

Memperingati Hari Keanekaragaman Hayati Sedunia, Biodiversity Warriors dari Yayasan KEHATI menggelar pendataan keanekaragaman hayati di Taman Menteng.

Baca Selengkapnya

Wow, Macan Tutul Kalimantan Tertangkap Kamera di Suaka Malaysia

12 November 2017

Wow, Macan Tutul Kalimantan Tertangkap Kamera di Suaka Malaysia

Macan tutul Kalimantan dan dua anaknya tertangkap kamera saat menembus hutan lindung Malaysia, pekan lalu

Baca Selengkapnya

40 Jalak Kebo akan Dilepasliarkan dari Kebun Binatang Bandung

9 November 2017

40 Jalak Kebo akan Dilepasliarkan dari Kebun Binatang Bandung

Kebun binatang Bandung akan melepasliarkan 40 burung jalak kebo yang merupakan hasil breeding di kebun binatang tersebut.

Baca Selengkapnya

Ups, Seekor Macan Kumbang Tertangkap Kamera di Nusa Kambangan

6 November 2017

Ups, Seekor Macan Kumbang Tertangkap Kamera di Nusa Kambangan

Seekor macan kumbang tertangkap kamera seorang pekerja di Nusakambangan, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

17 Burung Maleo Dilepasliarkan di Suaka Margasatwa Bakiriang

7 Agustus 2017

17 Burung Maleo Dilepasliarkan di Suaka Margasatwa Bakiriang

Tujuh belas burung maleo (Macrocephalon maleo), satwa langka endemik Sulawesi Tengah, hasil penangkaran PT Donggi Senoro LNG dilepasliarkan ke habitatnya.

Baca Selengkapnya

Kelelawar Kembar Siam Ditemukan di Brasil

1 Agustus 2017

Kelelawar Kembar Siam Ditemukan di Brasil

Hanya dua pasangan kelelawar kembar siam lainnya yang telah dilaporkan dalam literatur ilmiah, satu pada tahun 1969 dan satu lagi di tahun 2015.

Baca Selengkapnya

Seekor Buaya Nyelonong di Sungai Tempat Anak Bermain di Kotabaru

12 Juli 2017

Seekor Buaya Nyelonong di Sungai Tempat Anak Bermain di Kotabaru

Warga Baharu Selatan, Kecamatan Pulau Laut Utara, Kabupaten Kotabaru, Kalimantan Selatan, digegerkan penemuan buaya di tempat bermain

Baca Selengkapnya