7 Tugas Berat Hollande

Reporter

Editor

Selasa, 15 Mei 2012 20:40 WIB

Presiden Perancis Francois Hollande. AP/Christophe Ena

TEMPO.CO , Paris -Francois Hollande resmi menjadi presiden Prancis usai mengambil sumpah pada sebuah tradisi upacara di Istana Elysee, Paris, Selasa 15 Mei 2012. Dialah presiden dari Sosialis dalam sejarah modern Prancis setelah Francois Mitterrand yang menjabat pada 1981-1995 lalu.

Hollande mengemban tugas kepresidenan di tengah gelombang kebangkitan sentimen kalangan kiri di tengah krisis utang Eropa dan protes-protes anti pasar bebas di seluruh dunia.

Hollande, 57 tahun, terpilih untuk masa jabatan lima tahun pada awal bulan ini setelah para pemilih Prancis mendebak incumben Nicolas Sarkozy hanya satu periode. Hollande malam ini meninggalkan Paris untuk upaya diplomatik pertamanya ke Berlin, dimana dia akan bertemu dengan Kanselir Jerman Angela Merkel dalam sebuah perundingan kritis soal kebijakan penghematan dan pertumbuhan di Eropa.

Saat kampanye dia getol menyuarakan sejumlah janji-janji radikal. Tetapi dia secara hati-hati bakal mengawal agendanya dan catatan politiknya menunjukkan bahwa setelah dia bersumpah, dia tampaknya ke arah pembangun konsensus moderat yang telah menjadi karakterisasi dalam karirnya.

Sinyal asap pertama akan muncul tatkala dia menunjuk seorang perdana menteri. Seperti beredar di antara tim kampanye dan media Prancis, diprediksi jabatan itu akan jatuh ke figur kiri-tengah Jean-Marc Ayrault, seorang politisi kawakan dan anggota legislatif dengan semangat revolusioner.

"Saya pikir dia akan diangkat, ya," ujar Jean-Pierre Jouyet, Kepala Pengawas Pasar Finansial AMF dan kawan kampus Hollande kepada Radio Prancis, Selasa, 15 Mei 2012. Beberapa tugas berat Hollande yang sudah menantinya adalah

AGENDA MERKEL
Kanselir Angela Merkel dan mantan Presiden Nicolas Sarkozy berperan penting dalam penyusunan perjanjian fiskal zona euro untuk mengekang pengeluaran pemerintah melebihi anggaran. Hollande, presiden Sosialis pertama Prancis sejak 1995, memang ingin menegoisasi ulang pakta itu dengan menyuntikkan seruan untuk langkah-langkah pertumbuhan. Tak aneh, beberapa jam setelah mengambil sumpah, Hollande terbang ke Berlin untuk menemui Angela Merkel.

PEMOTONGAN GAJI PRESIDEN
Daftar tugas Hollande salah satunya mudah: Pemotongan gaji presiden dan menteri-menteri negara hingga 30%.

MEMATOK HARGA BAHAN BAKAR MINYAK
Publik marah besar atas melonjaknya harga bahan bakar minyak mendekati 2 euro perliter (US $ 10,40 per galon). Selama kampanyenya, Hollande menjanjikan membekukan selama tiga bulan harga BBM dan menyarankan bahwa perusahaan-perusahaan minyak -seperti Total SA, salah satu pembayar pajak terbesar Prancis- dan distributor gas harus memakan kerugian dari ujungnya.

KENAIKAN PAJAK PARA ORANG KAYA
Janji kampanye Hollande yang paling menyolok mata adalah membuat orang yang berpendapatan 1 juta euro (US $ 1,4 juta) atau lebih pertahun, menyerahkan 75 persen dari itu sebagai pajak penghasilan.

PENURUNAN USIA PENSIUN
Sarkozy sempat bertempur dengan serikat-serikat buruh untuk menaikkan minimum pensiun dari usia 60 tahun ke 62 tahun. Para pakar ekonomi menyebutkan kebijakan itu sebuah reformasi yang krusial untuk menurunkan utang-utang Prancis.

KELUAR DARI AFGANISTAN
Dia berjanji mempercepat penarikan tentara Prancis yang berjumlah 3400 orang dari Afganistan. Ditarik pulang seluruhnya pada akhir tahun 2012.

LEGALISASI PERNIKAHAN GAY
Para pengacara hak-hak gay merayakan komitmen Hollnade untuk mengesahkan pernikahan gay dan adopsi. Ini tertantang oleh lontaran Presiden Amerika Serikat Barack Obama baru-baru ini soal isu itu.

AP | Reuters | Asiaone | Dwi Arjanto

Berita terkait

Anak Penderita Lumpuh Sekarat Digigit Tikus, 225 Luka Ditemukan  

10 September 2017

Anak Penderita Lumpuh Sekarat Digigit Tikus, 225 Luka Ditemukan  

Pengalaman tragis seorang anak yang menderita lumpuh dikeroyok tikus hingga ditemukan 225 luka di tubuhnya.

Baca Selengkapnya

Paris Pertama Kali Sediakan Taman Bersantai untuk Kaum Nudis  

31 Agustus 2017

Paris Pertama Kali Sediakan Taman Bersantai untuk Kaum Nudis  

Kota Paris untuk pertama kali membuat ruang bersantai kaum nudis, orang-orang yang hidup tanpa busana atau telanjang, di taman Bois de Vincennes.

Baca Selengkapnya

Mobil Menyeruduk Halte Bus di Marseille, Prancis Tewaskan 1 Orang

21 Agustus 2017

Mobil Menyeruduk Halte Bus di Marseille, Prancis Tewaskan 1 Orang

Seorang pria dengan mengendarai mobil curian menyeruduk halte bus di Marseille, Prancis pagi hari ini yang menewaskan satu wanita.

Baca Selengkapnya

Prancis Tangkap Seorang Pria Terduga Penabrak 6 Tentara

10 Agustus 2017

Prancis Tangkap Seorang Pria Terduga Penabrak 6 Tentara

Perdana Menteri Edouard Philippe menegaskan bahwa orang yang ditangkap adalah orang yang sama yang melakukan serangan tersebut

Baca Selengkapnya

Warga Prancis Tolak Status Ibu Negara untuk Istri Emmanuel Macron

8 Agustus 2017

Warga Prancis Tolak Status Ibu Negara untuk Istri Emmanuel Macron

Petisi penolakan menuntut agar tidak ada dana publik yang disisihkan untuk posisi ibu negara bagi Briggite, istri Emmanuel Macron

Baca Selengkapnya

Berselisih Dengan Macron, Panglima Militer Prancis Mundur

20 Juli 2017

Berselisih Dengan Macron, Panglima Militer Prancis Mundur

Panglima militer Prancis mengumumkan pengunduran dirinya setelah dikecam Presiden Emmanuel Macron karena memprotes pemotongan anggaran militer

Baca Selengkapnya

Istri Emmanuel Macron Buktikan Kalau Umur itu Sekadar Angka

10 Juli 2017

Istri Emmanuel Macron Buktikan Kalau Umur itu Sekadar Angka

Penampilan istri Presiden Prancis Emmanuel Macron, Brigitte Macron memilih busana yang membuatnya tampak lebih muda dan enegik.

Baca Selengkapnya

Sopir Bus di Prancis Kenakan Rok Hadapi Cuaca Panas Esktrem

23 Juni 2017

Sopir Bus di Prancis Kenakan Rok Hadapi Cuaca Panas Esktrem

Sopir bus di Prancis mulai mengenakan rok untuk menghadapi suhu yang panas ekstrem.

Baca Selengkapnya

Ribuan Warga Paris Sambut Presiden Macron di Arc de Triomphe

14 Mei 2017

Ribuan Warga Paris Sambut Presiden Macron di Arc de Triomphe

Ribuan warga Prancis memadati Jalan Champ Elysee untuk menyaksikan presiden baru Emmanuel Macron, yang akan menuju monumen Arc de Triomphe, Paris.

Baca Selengkapnya

Macron Dilantik Jadi Presiden Prancis, Paris Dijaga Ketat  

14 Mei 2017

Macron Dilantik Jadi Presiden Prancis, Paris Dijaga Ketat  

Selama Hollande memerintah lima tahun, pertumbuhan ekonomi Prancis lamban.

Baca Selengkapnya