Pertama Kali Putin Berdemo Bersama Buruh

Reporter

Editor

Rabu, 2 Mei 2012 05:52 WIB

Vladimir Putin. AP/Maxim Shipenkov, pool

TEMPO.CO , Moskow: Presiden terpilih Rusia, Vladimir Putin, bergabung dengan 120 ribu buruh yang menggelar demonstrasi dalam memperingati Hari Buruh Sedunia kemarin. Putin dengan didampingi Dmitry Medvedev, calon Perdana Menteri Rusia, berjalan kaki mengitari jalan-jalan di pusat Kota Moskow, ibu kota Rusia.

Bersama istri mereka, Putin dan Medvedev melewati Jalan Tverskaya, pusat belanja terbesar di Moskow, menuju Taman Manezh, yang berdekatan dengan tembok Kremlin. Di satu bar di Jalan raya Novy Arbat, keduanya sempat meneguk bir.

Putin dan Medvedev beberapa kali menyapa para demonstran. “Apa kabar?”
Para buruh yang bernaung di bawah payung Federasi Serikat Pekerja Rusia dan kelompok orang muda pro-Kremlin meneriakkan tuntutan perlindungan hak-hak buruh yang lebih baik. Mereka juga mengkritik rencana pemerintah untuk mengubah sistem pensiun.

Aksi demonstrasi buruh setiap tahun diperingati di Rusia dengan meriah dan diwarnai beberapa festival. Pemimpin tertinggi negara biasanya ikut bergabung bersama para buruh. Terakhir kali pada masa Presiden Boris Yeltsin pada 1990. Putin, yang menggantikan Yeltsin, tidak pernah lagi hadir memperingati Hari Buruh.

Maka kemunculan Putin yang pertama kali menjelang pelantikannya sebagai presiden pada 7 Mei mendatang ini diduga untuk menghitung kekuatan dukungan dari kelas pekerja terhadap dirinya yang akan memerintah dalam enam tahun mendatang. Sedangkan tekanan terhadap dirinya semakin kuat datang dari kelompok kelas pekerja intelektual atau kelas menengah.

Kelompok oposisi Rusia, yang sedianya akan menggelar demonstrasi pada peringatan Hari Buruh Sedunia kemarin, malah memutuskan tidak ikut berdemo.
Mereka berfokus pada persiapan menggelar unjuk rasa sehari sebelum pelantikan Putin. Sekitar 100 ribu orang diperkirakan meramaikan aksi itu.

RIA NOVOSTI | ASIA ONE | MARIA RITA

Berita terkait

Rusia Tuntut Amerika Kembalikan Bendera yang Dicuri

13 November 2017

Rusia Tuntut Amerika Kembalikan Bendera yang Dicuri

Bendera Rusia hilang dari konsulatnya di San Francisco, Amerika Serikat. Moskow menyebut benderanya dicuri.

Baca Selengkapnya

Rusia Buka Kembali Jalur Feri ke Korea Utara

17 Oktober 2017

Rusia Buka Kembali Jalur Feri ke Korea Utara

Rusia telah membuka kembali jalur lautnya ke Korea Utara setelah sekitar 2 bulan lamanya ditutup.

Baca Selengkapnya

ROSATOM Rusia Bidik Asia Tenggara untuk Kerja Sama Nuklir

29 September 2017

ROSATOM Rusia Bidik Asia Tenggara untuk Kerja Sama Nuklir

ROSATOM, BUMN Nuklir asal Rusia,??menjajaki peluang kerja sama di bidang energi nuklir di negara-negara kawasan Asia Tenggara..

Baca Selengkapnya

Berkat Ponsel, Pasangan Kanibal yang Bunuh 30 Orang Ditangkap

27 September 2017

Berkat Ponsel, Pasangan Kanibal yang Bunuh 30 Orang Ditangkap

Pasangan kanibal ditangkap polisi setelah ponselnya ditemukan dan mengaku telah membunuh sedikitnya 30 orang.

Baca Selengkapnya

Rusia Akan Tuntut Amerika Terkait Perampasan Properti Diplomatik

6 September 2017

Rusia Akan Tuntut Amerika Terkait Perampasan Properti Diplomatik

Presiden Rusia Vladimir Putin memerintahkan Kementerian Luar Negeri untuk menuntut pemerintah Amerika Serikat atas perampasan properti diplomatik

Baca Selengkapnya

Presiden Trump Minta Rusia Tutup 3 Konsulatnya di Amerika

1 September 2017

Presiden Trump Minta Rusia Tutup 3 Konsulatnya di Amerika

Amerika Serikat telah meminta Rusia untuk menutup 3 kantor konsulatnya di San Francisco, Washington, dan New York.

Baca Selengkapnya

Duta Besar Rusia untuk Sudan Tewas di Kolam Renang

24 Agustus 2017

Duta Besar Rusia untuk Sudan Tewas di Kolam Renang

Duta Besar Rusia untuk Sudan, Mirgayas Shirinsky, ditemukan tewas di kolam renang kediamannya di ibu kota Khartoum

Baca Selengkapnya

Liburan Musim Panas, Putin Berburu dan Berenang di Danau Dingin  

6 Agustus 2017

Liburan Musim Panas, Putin Berburu dan Berenang di Danau Dingin  

Putin menikmati liburan musim panasnya dengan berburu di padang gurun Siberia, berenang di air danau yang sangat dingin, dan memancing.

Baca Selengkapnya

Putin Restui Pasukan Rusia Bertahan di Suriah Selama 49 Tahun  

31 Juli 2017

Putin Restui Pasukan Rusia Bertahan di Suriah Selama 49 Tahun  

Presiden Rusia Vladimir Putin menandatangani undang-undang baru mengenai Angkatan Udara Rusia untuk tetap di Suriah selama 49 tahun.

Baca Selengkapnya

Kucing Ini Jadi Pahlawan Selamatkan Hidup 8 Bayi Landak

27 Juli 2017

Kucing Ini Jadi Pahlawan Selamatkan Hidup 8 Bayi Landak

Seekor kucing di Rusia bernama Muska menjadi pahlawan setelah menyusui dan merawat 8 bayi landak yang tidak memiliki induk.

Baca Selengkapnya