El Baradei Bersedia Pimpin Mesir

Reporter

Editor

Senin, 28 November 2011 03:48 WIB

Mohamed ElBaradei. AP/Amr Nabil

TEMPO Interaktif, KAIRO:- Dukungan bagi Muhammad el-Baradei untuk memimpin pemerintahan sementara Mesir menguat. Ahad 27 November 2011, tim kampanye el-Baradei mengungkapkan, jika terpilih, mantan Ketua Badan Atom Internasional itu akan mengundurkan diri dari ajang pemilihan presiden. “Agar pemerintahan sementara dapat bertindak netral selama masa transisi,” kata salah seorang anggota tim kampanye el-Baradei.




Kesepakatan ini diungkapkan setelah el-Baradei bertemu dengan beberapa pemimpin muda dan petinggi partai politik yang menolak penunjukan Kamal el-Ganzouri sebagai Perdana Menteri sementara. El-Baradei sangat dihormati oleh kalangan prodemokrasi di Mesir. Namun banyak warga Mesir yang menilai ia tidak membumi karena lebih banyak menghabiskan waktu di luar negeri.




Menanggapi hal ini, El-Ganzouri kepada kantor berita Al-Jazeera mengatakan pihaknya akan membentuk dewan penasihat pemerintah yang mengikutsertakan Muhammad el-Baradei, Hazem Salah Abou-Ismail, serta pihak-pihak lain yang diusulkan pemrotes di Tahrir Square.




Sementara itu, menjelang pemilihan umum parlemen yang diselenggarakan hari ini, Kepala Dewan Angkatan Bersenjata Mesir Mohamed Hussein Tantawi menegaskan akan meningkatkan pengamanan selama pelaksanaan pemilu. “Kita sedang berada di persimpangan jalan. Satu jalan menuju pemilu damai atau kehancuran Mesir,” ujarnya.




Pemilu ini merupakan yang pertama kali setelah empat dekade kekuasaan mantan diktator Husni Mubarak. Suara warga terpecah antara pro dan kontra pemilu. Bagi yang menolak, mereka yakin pemilu tak akan berjalan adil selama diselenggarakan oleh militer. Sedangkan warga yang setuju pemilu berharap hasil dari pesta politik itu akan memberi masa depan cerah bagi Mesir.



Advertising
Advertising


REUTERS | AHRAM | AL-JAZEERA | SITA PLANASARI AQUADINI

Berita terkait

Mesir Blokir Situs Human Right Watch karena Rilis Penyiksaan Bui

8 September 2017

Mesir Blokir Situs Human Right Watch karena Rilis Penyiksaan Bui

Mesir memblokir situs Human Rights Watch sehari setelah organisasi tersebut merilis laporan tentang penyiksaan sistematis di penjara negara itu

Baca Selengkapnya

Mesir Pulangkan 2 Mahasiswa Indonesia Setelah Ditahan Satu Bulan

31 Agustus 2017

Mesir Pulangkan 2 Mahasiswa Indonesia Setelah Ditahan Satu Bulan

Pada 30 Agustus 2017, Kedutaan Besar RI di Kairo menerima informasi dari kantor pusat Imigrasi Mesir bahwa pemerintah Mesir menyetujui pemulangan.

Baca Selengkapnya

PPMI: Mesir Tahan 2 Mahasiswa Asal Sumatera Barat

10 Agustus 2017

PPMI: Mesir Tahan 2 Mahasiswa Asal Sumatera Barat

Presiden Persatuan Pelajar dan Mahasiswa Indonesia (PPMI) Mesir Pangeran Arsyad Ihsanul Haq mengatakan 2 mahasiswa Sumatera Barat ditahan polisi Mesir

Baca Selengkapnya

Mesir Punya Pangkalan Militer Terbesar di Timur Tengah dan Afrika  

24 Juli 2017

Mesir Punya Pangkalan Militer Terbesar di Timur Tengah dan Afrika  

Pangkalan militer Mesir terbesar di Timur Tengah dan Afrika berlokasi di kota El Hammam, di sebelah barat Alexandria.

Baca Selengkapnya

Beri Anak Nama Asing, Orang Tua di Mesir Terancam Dibui

15 Juni 2017

Beri Anak Nama Asing, Orang Tua di Mesir Terancam Dibui

Para orang tua di Mesir terancam dipenjara hingga enam bulan lamanya jika memberi nama asing atau Barat kepada bayi mereka.

Baca Selengkapnya

Gerombolan Bertopeng Tembaki Bus Umat Kristen Koptik, 28 Tewas  

27 Mei 2017

Gerombolan Bertopeng Tembaki Bus Umat Kristen Koptik, 28 Tewas  

Gerombolan pria bersenjata, bertopeng, dan berseragam militer menyerang bus yang mengangkut umat Kristen Koptik Mesir, 23 orang tewas.

Baca Selengkapnya

Tuduh Seorang Pendakwah Murtad, Rektor Al Azhar Dipecat

8 Mei 2017

Tuduh Seorang Pendakwah Murtad, Rektor Al Azhar Dipecat

Rektor Universitas Al-Azhar Ahmed Hosni Taha dipecat karena melabeli seorang pendakwah dengan istilah murtad

Baca Selengkapnya

Mesir Membebaskan Pemimpin Ikhwanul Muslimin Hassan Malek

6 Mei 2017

Mesir Membebaskan Pemimpin Ikhwanul Muslimin Hassan Malek

Malek yang menjalani tahanan rumah sekjak Oktober 2015.

Baca Selengkapnya

Mesir Menyambut Baik Zona Aman di Suriah Usulan Rusia

5 Mei 2017

Mesir Menyambut Baik Zona Aman di Suriah Usulan Rusia

Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan mendukung zona damai sebagaimana disampaikan Putin kepada Trump.

Baca Selengkapnya

Seniman Mesir Menulis Quran Terbesar di Dunia

4 Mei 2017

Seniman Mesir Menulis Quran Terbesar di Dunia

Saad Mohammed asal Mesir membutuhkan waktu tiga tahun untuk menulis Al Quran terbesar di dunia.

Baca Selengkapnya