Spanyol Larang Pemakaian Cadar

Reporter

Editor

Jumat, 10 Desember 2010 10:02 WIB

AP/Claude Paris
TEMPO Interaktif, Madrid - Menyusul sejumlah kota-kota lain di Eropa, Kota Lleida di Spanyol, memberlakukan peraturan pelarangan pemakaian burga alias cadar di gedung-gedung pemerintah. Pelarangan itu berlaku mulai Kamis (9/12). Prancis terlebih dahulu memberlakukannya.

Lleida, kota terletak di kawasan Catalonia utara, menyetujui peraturan yang pernah diusulkan oleh perwakilan rakyat setempat sejak Mei lalu, namun penerapannya diberlakukan sejak Kamis kemarin.

"Saya merasa bangga bahwa Lleida adalah kota pertama di Spanyol yang menerapkan peraturan melawan diskriminasi terhadap perempuan," kata Walikota
Angel Ros kepada radio pemerintah.

Jumlah penduduk Spanyol 47 juta jiwa, 1 juta di antaranya memeluk agama Islam, hampir seluruhnya tinggal di Catalonia dan kawasan Andalusia selatan. Meskipun demikian, jarang sekali nampak pemandangan cadar di daerah ini.

Kota lain di Spanyol yang mengeluarkan pelarangan cadar adalah Catalan di Barcelona, namun pelarangan di kota ini tak efektif.

September lalu, Senat Prancis setuju melarang warganya mengenakan cadar, menutup sekujur tubuhnya kecuali mata. Bagi pelanggar dikenakan denda Rp 1,7 juta, plus pendidikan kewarganegaraan. Sementara bagi yang menganjurkannya, akan diharuskan membayar Rp 170 juta, plus kurungan bui satu tahun.

ARAB NEWS | CNN | CHOIRUL

Berita terkait

Pengadilan Spanyol Minta 2 Tokoh Kemerdekaan Catalonia Ditahan

17 Oktober 2017

Pengadilan Spanyol Minta 2 Tokoh Kemerdekaan Catalonia Ditahan

Pengadilan Spanyol memerintahkan 2 tokoh organisasi terbesar pendukung kemerdekaan Catalonia ditahan tanpa jaminan.

Baca Selengkapnya

Spanyol Ultimatum Catalonia Batalkan Kemerdekaan Dalam 8 Hari

12 Oktober 2017

Spanyol Ultimatum Catalonia Batalkan Kemerdekaan Dalam 8 Hari

Perdana Menteri Spanyol, Mariano Rajoy mengultimatum pemerintah Catalonia membatalkan kemerdekaannya dalam tempo 8 hari.

Baca Selengkapnya

Catalonia Batal Merdeka, Pilih Berdialog dengan Spanyol

11 Oktober 2017

Catalonia Batal Merdeka, Pilih Berdialog dengan Spanyol

Catalonia batal merdeka dari Spanyol, Carles Puigdemont memilih berdialog dengan Madrid.

Baca Selengkapnya

Begini Mahkamah Agung Hadang Catalonia Merdeka dari Spanyol

6 Oktober 2017

Begini Mahkamah Agung Hadang Catalonia Merdeka dari Spanyol

Mahkamah Konstitusi Spanyol memerintahkan penangguhan rapat parlemen Catalonia untuk menghadang kemerdekaan sepihak.

Baca Selengkapnya

Raja Spanyol Tuding Pemimpin Catalonia Hama Demokrasi

4 Oktober 2017

Raja Spanyol Tuding Pemimpin Catalonia Hama Demokrasi

Raja Spanyol tuding pemimpin Catalonia sebagai hama yang menggerogoti prinsip demokrasi.

Baca Selengkapnya

Ditolak Spanyol, Catalonia Tetap Deklarasikan Kemerdekaan

3 Oktober 2017

Ditolak Spanyol, Catalonia Tetap Deklarasikan Kemerdekaan

Pemimpin Catalonia, Carles?Puigdemont?menegaskan dirinya akan mendeklarasikan Catalonia secara sepihak jika Spanyol menolak hasil referendum.

Baca Selengkapnya

Perkenalkan, Carles Puigdemont Tokoh Kunci Kemerdekaan Catalonia

2 Oktober 2017

Perkenalkan, Carles Puigdemont Tokoh Kunci Kemerdekaan Catalonia

Carles Puigdemont merupakan tokoh kunci kemerdekaan Catalonia dari Spantyol.

Baca Selengkapnya

3 Alasan Utama Catalonia Merdeka dari Spanyol

2 Oktober 2017

3 Alasan Utama Catalonia Merdeka dari Spanyol

Catalonia?adalah salah satu daerah terkaya di Spanyol, menyumbang 18,8 persen GDP Spanyol, dibandingkan dengan 17,6 persen dari Madrid.

Baca Selengkapnya

Catalonia, Bergabung dengan Spanyol, Ditekan Militer, dan Merdeka

2 Oktober 2017

Catalonia, Bergabung dengan Spanyol, Ditekan Militer, dan Merdeka

Di bawah pemerintahan militer Spanyol, Franciscus Franco, budaya dan identitas Catalonia ditekan dan simbol-simbonya dilarang di publik.

Baca Selengkapnya

Catalonia, Bergabung dengan Spanyol, Ditekan Militer, dan Merdeka

2 Oktober 2017

Catalonia, Bergabung dengan Spanyol, Ditekan Militer, dan Merdeka

Di bawah pemerintahan militer Spanyol, Franciscus Franco, budaya dan identitas Catalonia ditekan dan simbol-simbonya dilarang di publik.

Baca Selengkapnya