Pria Tertua di Dunia Rayakan Ulang Tahun ke-114

Reporter

Editor

Rabu, 22 September 2010 12:32 WIB

Walter Breuning, Pria Tertua di Dunia (nydailynews.com)
TEMPO Interaktif, Great Falls - Seorang warga Montana dipercaya menjadi pria tertua di dunia setelah merayakan ulang tahunnya ke-114, Selasa, di panti jompo di Great Falls, Amerika Serikat.

Pria gaek itu adalah Walter Breuning lahir di Melrose 16 September 1896. Pernah tercatat sebagai juru tulis di perusahaan jawatan kereta api Great Northern Railway selama 50 tahun.

Sementara istrinya, Agnes, merupakan operator telegrap jalur kereta api dari Butte meninggal pada 1957. Kedua pasangan ini selama hidupnya tak dikarunia anak.

Menurut catatan Guiness World Records, Breuning dinobatkan sebagai lelaki tergaek di jagad ini pada Juli 2009 setelah Henry Allingham meninggal dunia di usia 113 tahun.

Setelah diverifikasi oleh Guiness dan Gerontology Research Group, Breuning merupakan empat manusia tertua di dunia, tiga lainnya disabet oleh tiga nenek-nenek yang lahir dalam waktu bersamaan dengan Breuning.

Dalam laporannya, Great Falls Tribune, menyatakan Breuning sempat memberikan sambutan di depan sekitar 100 undangan yang hadir dalam peringatan ulang tahunnya di Rainbow Retirement Commnuity, termasuk Gubernur Montana Brian Schweitzer dan perwakilan dari Guiness World Records, Robert Young.

Di pidatonya, Breuning sempat menyebut "masa-masa gelap" ketika keluarganya pindah ke South Dakota pada 1901 dan tinggal di sana selama 11 tahun tanpa listrik dan air. Sebelum pesta ulang tahun, Breuning menolak menyebutkan kesukaannya selama hidup 114 tahun. "Saban tahun adalah sama," ujarnya kepada koran Great Walls.

Namun dia mengritik salah satu bentuk modernisasi yakni keberadaan komputer. "Ketika teknologi komputer hadir, itu merupakan hal terburuk," katanya. "Mereka menjadi biang PHK para juru tulis di perusahaan kereta api." Tetapi, dia tambahkan, "Setiap perubahan adalah baik."

AP | CHOIRUL





























Berita terkait

Hasil Australian Open 2024: Aryna Sabalenka Pertahankan Gelar, Kalahkan Zheng Qin Wen di Final

27 Januari 2024

Hasil Australian Open 2024: Aryna Sabalenka Pertahankan Gelar, Kalahkan Zheng Qin Wen di Final

Dengan menjuarai Australian Open 2024, Aryna Sabalenka memenangi dua dari tiga final Grand Slam dalam rentang waktu 13 bulan.

Baca Selengkapnya

Hasil Australian Open 2024: Singkirkan Coco Gauff, Aryna Sabalenka Kembali Capai Babak Final

25 Januari 2024

Hasil Australian Open 2024: Singkirkan Coco Gauff, Aryna Sabalenka Kembali Capai Babak Final

Lolos ke final Australian Open 2024, Aryna Sabalenka samai rekor Serena Williams.

Baca Selengkapnya

Hasil Australian Open 2024: Coco Gauff Melaju ke Babak Kedua, Marketa Vondrousova Tersingkir

15 Januari 2024

Hasil Australian Open 2024: Coco Gauff Melaju ke Babak Kedua, Marketa Vondrousova Tersingkir

Coco Gauff akan bertemu rekan senegaranya Caroline Dolehide di babak kedua Australian Open 2024.a

Baca Selengkapnya

Jelang Tampil di Australian Open 2024, Emma Raducanu Melihat Peluang Kembali ke Puncak

12 Januari 2024

Jelang Tampil di Australian Open 2024, Emma Raducanu Melihat Peluang Kembali ke Puncak

Emma Raducanu akan menghadapi Shelby Rogers dari Amerika Serikat di babak pertama Australian Open 2024.

Baca Selengkapnya

Emma Raducanu Lolos ke Babak Utama Australian Open 2024

3 Januari 2024

Emma Raducanu Lolos ke Babak Utama Australian Open 2024

Absennya sejumlah pemain membuka tempat bagi Emma Raducanu di undian utama Australian Open 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Emma Raducanu, Petenis Inggris yang akan Berlaga di Auckland Classic

1 Januari 2024

Mengenal Emma Raducanu, Petenis Inggris yang akan Berlaga di Auckland Classic

Emma Raducanu merasa terlahir kembali setelah pulih dari cedera. Petenis muda ini mesti rehat setelah operasi pergelangan kaki dan tangan

Baca Selengkapnya

Lama Tenggelam Seusai Bikin Kejutan di US Open 2021, Emma Raducanu Kini Merasa Terlahir Kembali

1 Januari 2024

Lama Tenggelam Seusai Bikin Kejutan di US Open 2021, Emma Raducanu Kini Merasa Terlahir Kembali

Setelah 8 bulan absen, Emma Raducanu merasa bersemangat memulai musim baru yang akan diawali di ASB Classic di Auckland.

Baca Selengkapnya

Kembali dari Cedera, Emma Raducanu Merasa Terlahir Kembali

30 Desember 2023

Kembali dari Cedera, Emma Raducanu Merasa Terlahir Kembali

Emma Raducanu harus bertanding dari babak kualifikasi di Australian Open 2024.

Baca Selengkapnya

Coco Gauff Mencorong di US Open 2023, Apa Kabar Emma Raducanu yang Menjadi Sensasi pada 2021?

18 September 2023

Coco Gauff Mencorong di US Open 2023, Apa Kabar Emma Raducanu yang Menjadi Sensasi pada 2021?

Bulan ini, Coco Gauff menjadi sensansi dunia tenis setelah menjuarai US Open 2023. Lantas apa kabar Emma Raducanu, remaja yang juara pada 2021?

Baca Selengkapnya

Novak Djokovic Capai Rekor 24 Gelar Margaret Court di US Open 2023: Saya Ingin Jadi Yang Terbaik

11 September 2023

Novak Djokovic Capai Rekor 24 Gelar Margaret Court di US Open 2023: Saya Ingin Jadi Yang Terbaik

Novak Djokovic berhasil menyabet gelar US Open 2023 setelah mengalahkan Daniil Medvedev.

Baca Selengkapnya