PBB Korea Selatan Bantu Korea Utara  

Reporter

Editor

Kamis, 2 September 2010 18:35 WIB

AP/Ahn Young-joon
TEMPO Interaktif, Seoul - Perserikatan Bangsa-Bangsa berencana menggelontorkan bantuan lebih dari 290 juta dolar untuk Korea Utara. Seperti dilaporkan Kamis (02/9), Bantuan itu untuk membiaya sejumlah program, termasuk untuk memproduksi rumput laut yang bisa memberi lapangan pekerjaan bagi rakyat negara komunis itu.

Selain PBB, tetangga Korea Utara, Korea Selatan juga telah menawarkan bantuan kepada Korea Utara. Bantuan ini ditawarkan setelah daerah perbatasan Korea Utara dihantam banjir besar Agustus lalu. Banjir yang disebabkan hujan deras sejak Juli sampai Agustus itu mengakibatkan ribuan warga di perbatasan Korea Utara kehilangan tempat tinggal dan lahan pertanian mereka terendam banjir.

Palang Merah Korea Selatan menawarkan bantuan 10 miliar won atau 8,3 juta dolar. “Bantuan termasuk peralatan medis, makanan dan pasokan darurat,” kata seorang petugas kementrian Unifikasi Korea Selatan. Namun tawaran ini belum diterima Korea utara.

Bantuan ini merupakan yang pertama ditawarkan sejak insiden tenggelamnya kapal perang Korea Selatan, Cheonan, Maret lalu. Korea Selatan dan Amerika Serikat menuduh Cheonan ditenggelamkan oleh kapal selam Korea Utara. Namun tuduhan itu dibantah Pyongyang.

Bantuan ini juga ditawarkan hanya sejam setelah Presiden Amerika Serikat Barack Obama mengumumkan memperluas sanksi keuangannya terhadap Korea Utara. Sanksi ini menargetkan perusahaan-perusahaan yang menjual senjata konvensional dan produk mewah lainnya serta yang memalsukan dolar. Amerika berharap perluasan sanksi ini bisa menekan pemimpin Korea Utara, Kim Jong Il, karena mengabaikan pembahasan program nuklirnya.

FOXNEWS | PHUKETNEWS | SUNARIAH

Berita terkait

Warga Korea Selatan Kompak Gelar Boikot Produk Jepang

27 Juli 2019

Warga Korea Selatan Kompak Gelar Boikot Produk Jepang

Gerakan boikot produk Jepang di Korea Selatan semakin intensif dan diwarnai aksi vandalisme dengan merusak mobil-mobil buatan Jepang

Baca Selengkapnya

Pemerintah Korea Selatan Kurangi Masa Tugas Wajib Militer

31 Juli 2018

Pemerintah Korea Selatan Kurangi Masa Tugas Wajib Militer

Pemerintah Korea Selatan kurangi masa tugas wajib militer

Baca Selengkapnya

Rudal Taurus Korea Selatan Diklaim Ideal Hadapi Korea Utara

12 Oktober 2017

Rudal Taurus Korea Selatan Diklaim Ideal Hadapi Korea Utara

Rudal Taurus milik Angkatan Udara Korea Selatan ini dilengkapi dengan sistem antijam alias tidak bisa dibuat macet,

Baca Selengkapnya

5 Kecanggihan F-15K, Andalan Korea Selatan Hadapi Korea Utara

12 Oktober 2017

5 Kecanggihan F-15K, Andalan Korea Selatan Hadapi Korea Utara

Korea Selatan ikut mengirimkan pesawat tempur F-15K, andalannya dalam iringan pesawat pengebom kelas berat milik Amerika yaitu B-1B Lancer kemarin.

Baca Selengkapnya

Remaja Korea Selatan Tak Yakin Pecah Perang, Pilih Nikmati K-Pop

10 Oktober 2017

Remaja Korea Selatan Tak Yakin Pecah Perang, Pilih Nikmati K-Pop

Para remaja Korea Selatan menikmati hidup seperti biasa, berjoget, berkumpul dan menikmati band K-Pop favoritnya karena tidak yakin perang terjadi.

Baca Selengkapnya

Khawatir Perang Pecah, Warga Korea Selatan Borong WarBag

27 September 2017

Khawatir Perang Pecah, Warga Korea Selatan Borong WarBag

Warga Korea Selatan memborong ransel untuk bertahan hidup saat perang atau WarBag menyusul meningkatnya ancaman perang nuklir di Semenanjung Korea.

Baca Selengkapnya

Ini Cara Warga Korea Selatan Hindari Ketakutan Nuklir Korea Utara

22 September 2017

Ini Cara Warga Korea Selatan Hindari Ketakutan Nuklir Korea Utara

You Jae Youn mengaku lebih banyak memikirkan pemenuhan kebutuhannya sehari-hari dibandingkan ancaman nuklir Korea Utara.

Baca Selengkapnya

58 Persen Warga Korsel Tidak Yakin Korut Akan memulai Perang  

9 September 2017

58 Persen Warga Korsel Tidak Yakin Korut Akan memulai Perang  

Rakyat Korea Selatan meminta pemerintah meningkatkan kemampuan teknologi pertahanan untuk menghadapi Korea Utara.

Baca Selengkapnya

Terlalu Sering Main Golf, Penis Pria Ini Dipotong Sang Istri

3 September 2017

Terlalu Sering Main Golf, Penis Pria Ini Dipotong Sang Istri

Seorang istri memotong penis suaminya di Korea Selatan karena sang suami terlalu sering bermain golf.

Baca Selengkapnya

Pasukan Khusus Korea Selatan Dilatih Bunuh Kim Jong-un  

31 Agustus 2017

Pasukan Khusus Korea Selatan Dilatih Bunuh Kim Jong-un  

Korea Selatan tengah melatih pasukan khusus untuk melacak dan membunuh pemimpin Korea Utara, Kim Jong-un.

Baca Selengkapnya