UFO Sebesar 20 Kali Lapangan Bola Pernah Terlihat di Inggris

Reporter

Editor

Jumat, 6 Agustus 2010 00:24 WIB

piring terbang (thesun.co.uk)
TEMPO Interaktif, London - Benda yang diduga pesawat milik makhluk luar angkasa (UFO) dengan ukuran ’20 kali lapangan sepak bola’ terlihat di Inggris pada 1995. Hal tersebut terungkap dalam berkas-berkas rahasia Kementerian Pertahanan Inggris yang untuk pertama kalinya dibuka, Kamis (5/8).

Pesawat yang diduga milik makhluk luar angkasa tersebut terlihat terbang di atas Bandar Udara Manchester pada Januari 1995. Penampakan tersebut dilaporkan ke militer Inggris.

Uniknya pesawat tersebut terlihat di hari yang sama saat seorang pilot British Airways melaporkan nyaris salah mendarat ketika ia mencoba mendaratkan pesawat Boeing 737 di landasan. Akibatnya, Kementerian Pertahanan Inggris menyelidiki kasus tersebut.

Penampakan lainnya di antaranya sebuah benda mirip rokok yang terbang di atas Lancashire pada Februari 1977. Selain itu, pada Oktober 1980 dua polisi yang sedang patroli di RAF Woodbridge, Suffolk, mengaku melihat benda aneh yang berkilauan di hutan.

Laporan tersebut menyebutkan, “Orang-orang itu melaporkan melihat sebuah benda aneh yang berkilauan di hutan. Benda tersebut digambarkan seperti metal dengan bentuk segitiga. Benda itu menerangi seluruh hutan dengan sinar putih.”

“Obyek itu sendiri juga memancarkan sinar merah yang berkerlip di atas dan sinar warna biru di bawah. Obyek tersebut terbang atau memiliki kaki. Ketika petugas patrol mendekatinya, benda tersebut bermanuver di antara pepohonan dan menghilang,” tulis laporan dari Kementerian Pertahanan Inggris.

Seorang warga Inggris menggambar sketsa invasi makhluk asing yang dia klaim melihatnya di Morecombe, Lancashire, pada Mei 1997. Dia mengirimkan gambar tersebut ke Kementerian Pertahanan Inggris. Dia menggambar tiga segitiga mirip piring terbang, dua di antaranya memiliki sinar berbentuk belah ketupat di sayap.

Dia menggambarkan bagaimana benda tersebut beterbangan di atas rumah warga dan mengikuti beberapa mobil. Akan tetapi, benda tersebut bukan helikopter, pesawat, ataupun balon.

Sebuah roket kecil dengan mesin di belakang yang berbentuk seperti bunga berkelopak 10 juga terlihat mengorbit di sekitar bulan pada 1984.

Seorang warga Inggris yang tingal di Toronto, Kanada, mengatakan kepada Kementerian Pertahanan Inggris pada Oktober 1995 bahwa sebuah pesawat yang merupakan bagian dari sekelompok pesawat luar angkasa mirip gugus tugas angkatan laut terlihat di latar belakang sebuah foto planet Jupiter.

Orang tersebut mengatakan, “Saya melihat ini sebagai potensi ancaman serius terhadap keamanan kami dari segelintir orang yang secara teknologi lebih maju dari kita.”

Selain kasus-kasus tersebut, mantan Perdana Menteri Inggris Winston Churchill dikabarkan merahasiakan penampakan piring terbang yang dilihan seorang pilot Perang Dunia II.

Mantan pegawai Kementerian Pertahanan Inggris, Nick Pope, mengatakan kepada The Sun, “Apapun pendapat Anda mengenai UFO, ada banyak materi yang menarik di X-Files ini.”

“Mayoritas kasus penampakan ternyata salah identifikasi dari benda-benda seperti lampu pesawat terbang atau meteor. Akan tetapi, sebagian kecil lainnya tidak bisa dijelaskan,” tambahnya.

THE SUN| KODRAT SETIAWAN

Berita terkait

Khawatir Perang Dunia III, Inggris Mulai Siapkan Militernya

9 Oktober 2017

Khawatir Perang Dunia III, Inggris Mulai Siapkan Militernya

Inggris telah melakukan persiapan militer untuk menghadapi kemungkinan Perang Dunia III?yang dipicu?Korea Utara?

Baca Selengkapnya

Wisatawan Ditawari Berburu Hantu di Penjara Terangker di Inggris

22 September 2017

Wisatawan Ditawari Berburu Hantu di Penjara Terangker di Inggris

Inggris tantang wisatawan bernyali untuk berburu hantu di
/>
penjara paling angker, Shepton Mallet.

Baca Selengkapnya

Heboh, Warga Percaya Nama Big Ben Diganti Massive Mohammed

20 Agustus 2017

Heboh, Warga Percaya Nama Big Ben Diganti Massive Mohammed

Beberapa orang di Inggris benar-benar berpikir bahwa menara jam Big Ben akan diganti namanya menjadi Massive Mohammed.

Baca Selengkapnya

Ternyata, Ratu Elizabeth II Minum 6 Gelas Alkohol Setiap Hari

4 Agustus 2017

Ternyata, Ratu Elizabeth II Minum 6 Gelas Alkohol Setiap Hari

Rtu Elizabeth II meminum alkohol sejak sebelum makan siang

Baca Selengkapnya

Charlie Gard, Bayi yang Dikalahkan Hukum Akhirnya Meninggal  

29 Juli 2017

Charlie Gard, Bayi yang Dikalahkan Hukum Akhirnya Meninggal  

Charlie Gard, bayi usia 11 bulan yang telah menyedot perhatian sejumlah pemimpin dunia dan masyarakat internasional akhirnya meninggal

Baca Selengkapnya

Fokus ke Kerajaan, Pangeran Williams Pensiun Jadi Pilot

27 Juli 2017

Fokus ke Kerajaan, Pangeran Williams Pensiun Jadi Pilot

Pengalaman sebagai pilot helikopter ambulans membuat Pangeran William sangat peduli pada kesehatan mental

Baca Selengkapnya

Bocah 5 Tahun Didenda Rp 2,5 Juta Gara-gara Jualan Minuman

22 Juli 2017

Bocah 5 Tahun Didenda Rp 2,5 Juta Gara-gara Jualan Minuman

Bocah perempuan berusia 5 tahun terisak di hadapan ayahnya, menceritakan dirinya didenda Rp 2,5 juta gara-gara berjualan minuman lemon di dekat rumahnya.

Baca Selengkapnya

Punya Tato di Wajah, Pria Inggris Diusir dari Pesawat

21 Juli 2017

Punya Tato di Wajah, Pria Inggris Diusir dari Pesawat

Sebuah keluarga Inggris mengklaim diusir dari sebuah pesawat karena sang ayah memiliki tato di wajah.

Baca Selengkapnya

Inggris Memulai Perundingan Putaran Pertama Brexit

17 Juli 2017

Inggris Memulai Perundingan Putaran Pertama Brexit

Davis direncanakan bertemu negosiator Brexit dari Uni, Eropa Michel Barnier, dalam perundingan yang berlangsung selama empat hari di Brussels.

Baca Selengkapnya

Kecanduan Jose Mourinho, Nenek Ini Bikin 20 Tatto Pelatih MU

7 Juli 2017

Kecanduan Jose Mourinho, Nenek Ini Bikin 20 Tatto Pelatih MU

Seorang nenek di Inggris mendedikasikan tubuhnya dengan 20 tatto bergambar pelatih Manchester United, Jose Mourinho.

Baca Selengkapnya