Bapak Jadikan Anak Budak Seks sampai Punya Tujuh Anak

Reporter

Editor

Jumat, 11 Juni 2010 00:52 WIB

Jose Agostinho Pereira. AP/Civil Police
TEMPO Interaktif, Rio de Janeiro - Seorang pria dari perkampungan nelayan di Brasil mengurung anaknya selama 12 tahun dan memperkosanya berulang kali sehingga memiliki tujuh anak dari hubungan tersebut. Bahkan, menurut kepolisian setempat, pria tersebut juga melakukan pelecehan seksual terhadap cucunya alias anak hasil hubungan dia dengan anaknya.

Polisi menuding Jose Agostinho Pereira, 54 tahun, mengurung anak perempuannya yang kini berusia 28 tahun di gubuk dua kamar di sebuah perkampungan nelayan di sebelah timur laut Brasil.

Seorang polisi yang membantu penangkapan mengatakan rumah tersebut berada di tempat terpencil di kawasan hutan yang hanya bisa dijangkau dengan menggunakan perahu kecil. Menurut pejabat setempat, anak-anak hasil hubungan Pereira dengan anaknya mengalami gizi buruk dan tidak bisa berkomunikasi satu sama lain. Mayoritas anak-anak tersebut tidak berpakaian.

Menurut Inspektur Jair Lima de Paiva, kejahatan itu berawal sejak istri Pereira meninggalkannya pada 1998.

Pereira telah dipenajra sejak Selasa di Kota Pinheiro, Negara Bagian Maranho, atau sekitar 2.250 kilometer sebelah utara Rio de Janeiro. Tuntutan belum diajukan kepada Pereira. Di Brasil, jaksa penuntut baru mengajukan tuntutan setelah polisi mengakhiri penyelidikan.

Belum diketahui apakah Pereira sudah memiliki penasihat hukum.

Paiva mengatakan Pereira mengurung anak perempuannya dan anak hasil hubungan mereka di tempat yang nyaris terisolasi di dekat Desa Experimento, sekitar 80 kilometer di luar Pinheiro.

Usia tujuh anak kecil hasil hubungan mereka belum diketahui. Tujuh anak tersebut terdiri dari empat anak perempuan dan tiga anak laki-laki. Polisi menduga anak-anak tersebut berusia antara dua bulan sampai 12 tahun.

"Tidak ada di antara mereka yang boleh keluar rumah. Tidak ada yang bisa membaca. Mereka juga tidak bisa berkomunikasi satu sama lain," ujar Paiva. "Mereka diancam jika mereka mencoba kabur atau memberitahukan kondisi mereka kepada orang lain."

Paiva mengatakan polisi mendapat informasi mengenai kejahatan Pereira dari telepon seseorang yang tidak mau menyebutkan namanya.

Polisi dari Pinheiro akhirnya dikirim ke desa tersebut 10 hari kemudian. Mereka menemukan rumah Pereira dan mengintai selama beberapa hari sebelum menangkap Pereira.

"Ia mengakui semuanya," ujar seorang polisi yang membantu penangkapan Pereira.

Anak perempuan Pereira dan tujuh anak hasil hubungan mereka kini di bawah pengawasan pemerintah.

AP| KODRAT SETIAWAN

Berita terkait

Satpam Playgroup Bakar 7 Anak dan Guru, Motif Belum Diketahui

7 Oktober 2017

Satpam Playgroup Bakar 7 Anak dan Guru, Motif Belum Diketahui

Sedikitnya tujuh anak dan seorang guru playgroup tewas di Brasil tenggara setelah dibakar dengan sadis oleh satpam.

Baca Selengkapnya

Warga Brasil Ketakutan di Langit Muncul 'Tangan Tuhan'  

20 Agustus 2017

Warga Brasil Ketakutan di Langit Muncul 'Tangan Tuhan'  

Foto "Tangan Tuhan" itu pun beredar di media sosial dan jadi bahan perbincangan para netizen di Brasil.

Baca Selengkapnya

Hantu Paksa Presiden Brasil Pindah dari Istana Negara?  

12 Maret 2017

Hantu Paksa Presiden Brasil Pindah dari Istana Negara?  

Presiden Brasil, Michel Temer menyalahkan nasib buruk dan
bahkan hantu sebagai alasan dirinya bersama keluarga pindah
dari Istana Kepresidenan.

Baca Selengkapnya

Polisi Brasil Mogok, Kota Ini Dijarah dan Dikuasai Gengster  

7 Februari 2017

Polisi Brasil Mogok, Kota Ini Dijarah dan Dikuasai Gengster  

Kekacauan hebat terjadi di Espirito Santo, Brasil, dipicu oleh polisi mogok memprotes tidak naiknya gaji mereka. Toko-toko dijarah dan dikuasai gangster.

Baca Selengkapnya

Dikira Hilang, Pria Ini Ternyata Disekap Selama 20 Tahun  

26 Oktober 2016

Dikira Hilang, Pria Ini Ternyata Disekap Selama 20 Tahun  

Pria yang diperkirakan hilang selama 20 tahun ditemukan terikat di atas tempat tidur di ruang bawah tanah.

Baca Selengkapnya

Bentrok di Penjara Brasil, 7 Narapidana Kepalanya Dipenggal  

17 Oktober 2016

Bentrok di Penjara Brasil, 7 Narapidana Kepalanya Dipenggal  

Tujuh narapidana kepalanya dipenggal dan enam lainnya tewas dibakar ketika terjadi aksi tawur di penjara Boa Vista.

Baca Selengkapnya

Buka Paralimpiade Rio 2016, Presiden Brasil Dicemoh Massa

9 September 2016

Buka Paralimpiade Rio 2016, Presiden Brasil Dicemoh Massa

Temer merupakan mantan wakil dari presiden yang dimakzulkan, Dilma Rousseff. Dia akan mengisi posisi yang ditinggalkan Rousseff hingga Januari 2019.

Baca Selengkapnya

Vaksin Anti Kokain Mulai Diuji Coba Pada Hewan

9 September 2016

Vaksin Anti Kokain Mulai Diuji Coba Pada Hewan

Vaksin tersebut telah dikembangkan selama lebih dari dua tahun.

Baca Selengkapnya

Pemakzulan, Venezuela Tarik Dubes dari Brasil

1 September 2016

Pemakzulan, Venezuela Tarik Dubes dari Brasil

Beberapa jam setelah keputusan tersebut diumumkan Kementerian Luar Negeri Venezuela, Brasil juga mengumumkan penarikan duta besarnya dari Karakas.

Baca Selengkapnya

Tolak Pemakzulan, Pendukung Dilma Rousseff Mengamuk  

1 September 2016

Tolak Pemakzulan, Pendukung Dilma Rousseff Mengamuk  

Pemakzulan Presiden Brasil Dilma Rousseff, 68 tahun, membuat marah para pendukungnya.

Baca Selengkapnya