5 Negara Terdingin di Dunia, Suhunya Mencapai -67 Derajat Celcius
Senin, 15 Juli 2024 12:28 WIB
TEMPO.CO, Jakarta - Negara-negara di dunia memiliki iklim yang berbeda. Hal ini bisa disebabkan karena perbedaan garis lintang hingga arah angin.
Beberapa negara di dunia ada yang mengalami suhu yang ekstrem, bahkan di bawah nol derajat celcius hampir sepanjang tahun.
Berikut ini daftar negara terdingin di dunia dirangkum dari laman Best Diplomats. Ada yang minusnya sampai -67 derajat celcius.
Negara Terdingin di Dunia
1. Rusia
Rusia memiliki iklim yang sangat dingin dengan musim dingin yang panjang terutama di daerah Siberia. Siberia merupakan daerah Rusia yang terkenal sangat dingin dengan suhu di bawah nol derajat dengan suhu rata-rata -20°C hingga -50°C.
Salah satu daerah terdingin di Siberia adalah Norilsk yang suhunya sering kali mencapai -30°C. Pernah tercatat bahwa di Siberia paling utara terkenal dengan suhu dinginnya yang ekstrem dengan suhu -67,8°C dan pemandangan penuh salju.
Selain Siberia, Saint Petersburg, dan Moskow juga memiliki suhu di bawah nol saat musim dingin.
2. Kanada
Kanada juga terkenal dengan cuaca dinginnya dan iklim dinginnya yang ekstrim terutama di Kanada bagian Utara.
Salah satu wilayah utara Kanada, Nunavut pernah memiliki suhu paling rendah hingga -30°C. Di wilayah Winnipeg, Yellowknife, dan Yukon memiliki suhu yang sangat dingin dan sering berada jauh di bawah 0°C.
Lanskap Kanada memiliki pemandangan dengan tertutup salju, danau yang beku, hingga sungai yang tertutup es saat musim dingin.
3. Greenland
Greenland merupakan salah satu wilayah paling dingin di bumi karena memiliki iklim Arktik dengan suhu sangat dingin, gletser yang luas, dan lanskap glasial.
Di Nuuk, ibukota wilayah Greenland memiliki suhu rata-rata -10°C hingga -20°C dan terkadang lebih rendah di wilayah pedalaman atau dataran tinggi yang mencapai suhu di bawah -30°C.
Geografi Greenland yang terkenal beku dengan lapisan es yang menutupi 80 wilayah daratan menjadikannya salah satu negara paling dingin di dunia.
4. Islandia
Islandia merupakan salah satu negara Nordik dengan pemandangan gletser, air terjun, dan pemandangan musim dinginnya yang sangat indah. Suhu tahunan rata-rata di Finlandia adalah sekitar 1,6°C.
Di ibukota Islandia, Reykjavik memiliki iklim laut yang sejuk dengan suhu tertinggi pada musim dingin mencapai -1°C hingga -6°C.
Di wilayah utaranya sering memiliki suhu terendah hingga -10°C saat musim dingin dengan pemandangan langit yang gelap gulita.
Namun, Islandia juga masih memiliki sumber air panas, Blue Lagoon (titik panas bumi), dan terjadinya Pergerakan Atlantik Utara yang membuat negara ini tidak terlalu dingin seperti yang dibayangkan.
5. Finlandia
Finlandia merupakan salah satu negara yang terkenal dengan suhu musim dinginnya yang sangat dingin.
Beberapa wilayah di Finlandia seperti Lapland memiliki suhu terendah mencapai di bawah -30°C.
Saat musim dingin, Helsinki memiliki suhu dingin yang lebih sejuk yaitu -5°C hingga -15°C. Musim dingin di Finlandia terkenal dengan musim dingin yang gelap dan panjang selama setengah tahun dan terkenal dengan fenomena alam Northern Lights.
ANGGITA VIANDHINI NUGROHO PUTRI
Pilihan Editor: 2 Destinasi Liburan Musim Dingin yang Cuacanya Cerah