Beijing Latihan Militer Dekat Taiwan 3 Hari Setelah Lai Ching-te Dilantik Jadi Presiden

Reporter

Tempo.co

Kamis, 23 Mei 2024 18:30 WIB

Kapal perang Cina berlayar selama latihan militer di dekat Fuzhou dekat Kepulauan Matsu yang dikuasai Taiwan yang dekat dengan pantai Cina, 8 April 2023. Kapal pendarat amfibi - yang mampu membawa pasukan dan kendaraan - menembakkan beberapa peluru artileri di daerah Teluk Luoyan di pantai provinsi Fujian. REUTERS/Thomas Peter

Beijing yang marah melancarkan ‘hukuman’ dengan melakukan latihan militer disekitar Taiwan pada Kamis, 23 Mei 2024, untuk membalas ‘tindakan-tindakan separatis’. Dalam latihan militer itu, Cina mengerahkan jet-jet tempur dan melancarkan serangan tiruan menyusul pemberitaan media Cina yang mengecam Presiden Taiwan yang baru Lai Ching-te.

Latihan militer itu dilakukan Beijing berselang tiga hari setelah Lai secara resmi menduduki jabatan presiden. Beijing tak suka dengan Lai karena dianggap sebagai sebuah separatis.

Cina yang memandang Taiwan secara demokratis memiliki pemerintahan sendiri, tetap bagian dari teritorial negara tersebut. Beijing mengecam pidato inagurasi Lai pada Senin, 20 Mei 2024, karena meminta Cina agar menghentikan ancaman-ancamannya karena Cina dan Taiwan tidak saling tunduk. Kemudian pada Selasa, 21 Mei 2024, Menteri Luar Negeri Cina Wang Yi menyebut Lai memalukan.

Lai berulang kali menawarkan dialog dengan Cina tetapi ditolak. Bagi Lai, hanya warga Taiwan yang boleh menentukan masa depan mereka sendiri, dan menolak klaim kedaulatan oleh Beijing.

Eastern Theatre Command of the Chinese People's Liberation Army (PLA) menyatakan latihan militer yang mereka lakukan melibatkan Angkatan Darat, Angkatan Laut, Angkatan Udara, dan pasukan peluncur roket. Latihan militer dilakukan disekitar Taiwan pada pukul 7.45 pagi waktu setempat.

Advertising
Advertising

Latihan militer persisnya dilakukan di Selat Taiwan, di wilayah utara, selatan dan timur Taiwan serta area-area sekitar pulau Kinmen, Matsu, Wuqiu dan Dongyin yang dikuasai Taipe. Ini adalah pertama kalinya Cina latihan militer termasuk di pulau-pulau sekitar Taiwan.

Media milik Pemerintah Cina mewartakan Beijing mengirim puluhan jet tempur yang membawa sejumlah rudal, dan melakukan latihan penyerangan bersama kapal-kapal perang mereka pada target-target militer. Latihan militer yang diberi nama ‘Joint Sword – 2024A’, dijadwalkan berlangsung selama dua hari. Akan tetapi, seperti latihan ‘Joint Sword’ pada April 2023, latihan militer kali ini dilabeli ‘A’ yang berarti membuka peluang untuk latihan lebih lanjut.



Sumber: Reuters

Pilihan editor: Cina Tegur Korea Selatan dan Jepang karena Hadiri Pelantikan Presiden Taiwan

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini

Berita terkait

Top 3 Dunia: Cina Ogah Campuri Hubungan Rusia-Korut hingga Makan Gratis Jepang

4 jam lalu

Top 3 Dunia: Cina Ogah Campuri Hubungan Rusia-Korut hingga Makan Gratis Jepang

Berita Top 3 Dunia pada Sabtu 22 Juni 2024 diawali Cina yang menolak mengomentari kesepakatan Rusia-Korea Utara

Baca Selengkapnya

Taiwan Deteksi 41 Pesawat Militer Cina di Sekitar Pulau

18 jam lalu

Taiwan Deteksi 41 Pesawat Militer Cina di Sekitar Pulau

Kementerian Pertahanan Taiwan mendeteksi 41 pesawat militer Cina di sekitar pulau itu dalam waktu 24 jam.

Baca Selengkapnya

Kapal Induk Tenaga Nuklir AS Tiba di Korea Selatan untuk Latihan Militer

19 jam lalu

Kapal Induk Tenaga Nuklir AS Tiba di Korea Selatan untuk Latihan Militer

Kapal induk bertenaga nuklir Amerika Serikat, Theodore Roosevelt, tiba di kota pelabuhan Busan di Korea Selatan

Baca Selengkapnya

Kementerian Luar Negeri Cina Tak Mau Ikut Campur Perjanjian Kemitraan Strategis Komprehensif Rusia-Korut

1 hari lalu

Kementerian Luar Negeri Cina Tak Mau Ikut Campur Perjanjian Kemitraan Strategis Komprehensif Rusia-Korut

Kementerian Luar Negeri Cina tak mau komentari Perjanjian Kemitraan Strategis Komprehensif antara Rusia dan Korea Utara

Baca Selengkapnya

10 Negara dengan Eksekusi Hukuman Mati Terbanyak, Cina Nomor Satu

1 hari lalu

10 Negara dengan Eksekusi Hukuman Mati Terbanyak, Cina Nomor Satu

Deretan negara dengan jumlah eksekusi hukuman mati terbanyak pada 2023, didominasi oleh negara-negara di Benua Asia. Cina paling tinggi.

Baca Selengkapnya

Pertama dalam 5 Tahun, AS-Cina Gelar Perundingan Nuklir Informal

1 hari lalu

Pertama dalam 5 Tahun, AS-Cina Gelar Perundingan Nuklir Informal

Amerika Serikat dan Cina melanjutkan perundingan senjata nuklir semi-resmi pada Maret untuk pertama kalinya dalam lima tahun.

Baca Selengkapnya

Uni Eropa Kecam Cina atas Insiden Maritim dengan Filipina di Laut Cina Selatan

1 hari lalu

Uni Eropa Kecam Cina atas Insiden Maritim dengan Filipina di Laut Cina Selatan

Uni Eropa menuduh Cina atas insiden maritim dengan Filipina yang terjadi di lepas pantai pulau-pulau yang disengketakan di Laut Cina Selatan

Baca Selengkapnya

Cina Protes Penjualan Drone Militer AS ke Taiwan

2 hari lalu

Cina Protes Penjualan Drone Militer AS ke Taiwan

Pemerintah Cina memprotes penjualan drone militer dari Amerika Serikat ke Taiwan.

Baca Selengkapnya

Parlemen Filipina akan Selidiki Operasi Propaganda Anti-vaksin Cina oleh Pentagon

2 hari lalu

Parlemen Filipina akan Selidiki Operasi Propaganda Anti-vaksin Cina oleh Pentagon

Pentagon menjalankan kampanye propaganda pada 2020- 2021 untuk merendahkan vaksin Sinovac dari Cina di Filipina dan negara lain

Baca Selengkapnya

Malaysia dan Cina Akan Lakukan Penelitian Bersama soal Pelindungan Panda

2 hari lalu

Malaysia dan Cina Akan Lakukan Penelitian Bersama soal Pelindungan Panda

Diplomasi panda, praktik pengiriman panda raksasa dari Cina ke berbagai negara lain sebagai alat diplomasi dan konservasi, telah mempererat hubungan bilateral Cina dengan Malaysia.

Baca Selengkapnya