Aksi Mogok Dokter, Skandal Tas Dior hingga Daun Bawang: Riuh Pemilu Legislatif Korea Selatan

Reporter

Tempo.co

Kamis, 11 April 2024 08:00 WIB

Seorang wanita keluar dari tempat pemungutan suara di tempat pemungutan suara saat pemilihan parlemen ke-22 di Seoul, Korea Selatan, 10 April 2024. REUTERS/Kim Soo-hyeon

TEMPO.CO, Jakarta - Warga Korea Selatan menuju tempat pemungutan suara pada Rabu untuk memilih siapa yang akan duduk di parlemen negara itu yang beranggotakan 300 orang. Ini menjadi sebuah ujian politik besar terhadap Presiden konservatif Yoon Suk yeol.

Yoon terpilih sebagai pemimpin dua tahun lalu dengan selisih kemenangan paling tipis dalam pemilihan presiden mana pun. Ia mengalahkan Lee Jae myung dari Partai Demokrat dengan selisih 0,73 persen.

Peringkat dukungan terhadap dirinya tetap rendah di tengah aksi mogok dokter, kenaikan harga pangan, dan tuduhan korupsi, yang dapat menimbulkan masalah bagi Partai Kekuatan Rakyat (PPP) yang dipimpinnya.

Namun oposisi Partai Demokrat tidak begitu populer, dan pemimpinnya Lee menghadapi tuduhan korupsi.

Majelis Nasional, sebutan untuk parlemen, saat ini dikendalikan oleh Partai Demokrat, dan siapa pun yang memenangkan pemilu pada 10 April akan memiliki posisi untuk menentukan arah politik dalam negeri selama masa jabatan empat tahun berikutnya.

Advertising
Advertising

Pemilu ini terjadi ketika Yoon mengalami bulan-bulan dengan peringkat dukungan yang rendah, dan dapat dilihat sebagai “penilaian setengah masa jabatan” terhadap pemerintahannya, menurut Stimson Center yang berbasis di Amerika Serikat.

Jika kinerja PPP buruk atau tidak mampu meraih mayoritas di parlemen, maka presiden Yoon kemungkinan besar akan kehilangan momentum dalam tiga tahun terakhir masa jabatannya. Presiden Korea Selatan hanya menjabat satu kali masa jabatan.

“Dengan parlemen yang dipimpin oposisi, sulit untuk mendorong atau mencapai kebijakan selama dua tahun terakhir. Tanpa perubahan selama sisa masa jabatannya, akan sangat sulit menjalankan tugasnya,” kata Lee Jun-han, profesor ilmu politik di Universitas Nasional Incheon.

Apa pun hasilnya, pemilu ini sepertinya tidak akan banyak berpengaruh terhadap kebijakan luar negeri negara tersebut.

Yoon berupaya memperdalam hubungan politik dan militernya dengan Jepang dan Amerika Serikat di tengah perbincangan sengit dari Pyongyang, yang selama ini menguji persenjataan baru dan mengembangkan hubungan lebih dekat dengan Rusia.

PPP dan Partai Demokrat (DP) telah mendominasi politik Korea Selatan selama bertahun-tahun. Pada Maret 2024, Majelis Nasional mempunyai 297 anggota dari total 300 kursi. DP memegang kursi terbanyak dengan 160 kursi, disusul PPP dengan 113 kursi.

Ada juga sejumlah partai kecil, beberapa di antaranya dibentuk oleh faksi-faksi yang memisahkan diri dari partai-partai mapan.

Lebih dari 20 persen pemilih mengatakan mereka akan memilih partai Reformasi Korea yang baru dibentuk di bawah kepemimpinan mantan menteri kehakiman Cho Kuk melalui pemungutan suara perwakilan proporsional, menurut jajak pendapat Gallup yang dirilis pada 29 Maret.

Hal ini dapat memberi partai tersebut 10 hingga 15 kursi, dan mungkin membuat mereka menjadi raja di parlemen baru.

Berita terkait

Korea Utara Uji Coba ICBM Terkuat Sepanjang Masa, Bisa Capai Amerika Serikat

14 jam lalu

Korea Utara Uji Coba ICBM Terkuat Sepanjang Masa, Bisa Capai Amerika Serikat

Menhan Jepang, Jenderal Nakatani, mengatakan rudal ICBM itu terbang lebih tinggi dan lebih lama dibandingkan rudal lain yang pernah diuji Korea Utara

Baca Selengkapnya

Kim Jong Un: Peluncuran ICBM Peringatan untuk Musuh Korea Utara!

14 jam lalu

Kim Jong Un: Peluncuran ICBM Peringatan untuk Musuh Korea Utara!

Kim Jong Un menegaskan peluncuran rudal balistik antarbenua (ICBM) bertujuan menunjukkan "kemauan untuk melawan" dari Pyongyang terhadap para musuh

Baca Selengkapnya

Sebut KPU Habiskan Uang Negara, Anggota Baleg DPR Usul Komisi Pemilihan Jadi Lembaga Adhoc 2 Tahun

14 jam lalu

Sebut KPU Habiskan Uang Negara, Anggota Baleg DPR Usul Komisi Pemilihan Jadi Lembaga Adhoc 2 Tahun

Saleh menilai, adanya KPU ini hanya menghabiskan uang negara. Padahal, menurut dia KPU hanya bekerja selama dua tahun saja.

Baca Selengkapnya

Mau Evaluasi Pemilu, Komisi II DPR Pertimbangkan Revisi 3 UU Politik

21 jam lalu

Mau Evaluasi Pemilu, Komisi II DPR Pertimbangkan Revisi 3 UU Politik

Komisi II DPR akan mengevaluasi pelaksanaan Pemilu melalui revisi terhadap paket UU terkait politik.

Baca Selengkapnya

KBRI Seoul Bentuk Friends of Indonesia Society di Korea Selatan

21 jam lalu

KBRI Seoul Bentuk Friends of Indonesia Society di Korea Selatan

Untuk memperkuat persahabatan Indonesia Korea Selatan, KBRI Seoul membentuk Friends of Indonesia.

Baca Selengkapnya

Profil SsangYong, Produsen Komponen Maung asal Korsel yang Pernah Dituding Jual Mobil Cacat

22 jam lalu

Profil SsangYong, Produsen Komponen Maung asal Korsel yang Pernah Dituding Jual Mobil Cacat

Mengenal SsangYong Motor, pabrikan otomotif asal Korea Selatan yang menyumbang hampir 30 persen komponen Maung Pindad

Baca Selengkapnya

Cerita WNI yang Memilih Bertahan di Tengah Krisis Lebanon

1 hari lalu

Cerita WNI yang Memilih Bertahan di Tengah Krisis Lebanon

Tya Gustiasih, WNI yang tinggal di Lebanon sejak 2006, memilih bertahan bersama suami dan anak-anaknya

Baca Selengkapnya

MER-C Berangkatkan Tim Medis ke-6 untuk Bantu Rakyat Palestina di Gaza

1 hari lalu

MER-C Berangkatkan Tim Medis ke-6 untuk Bantu Rakyat Palestina di Gaza

MER-C kembali memberangkatkan Tim Medis Darurat (EMT) ke-6 secara bertahap untuk bertugas membantu rakyat Palestina di Jalur Gaza.

Baca Selengkapnya

Bukchon Hanok Village Akan Menerapkan Jam Malam untuk Wisatawan

2 hari lalu

Bukchon Hanok Village Akan Menerapkan Jam Malam untuk Wisatawan

Bukchon Hanok Village salah satu destinasi populer di Korea Selatan

Baca Selengkapnya

Karena Dianggap Candu, Ini Sederet Lagu yang Dilarang Diputar Siswa di Korea Selatan

2 hari lalu

Karena Dianggap Candu, Ini Sederet Lagu yang Dilarang Diputar Siswa di Korea Selatan

Lagu-lagu tersebut dianggap "terlalu candu" dan berpotensi mengganggu konsentrasi siswa di Korea Selatan dalam belajar.

Baca Selengkapnya