Bandara di Turki Sempat Ditutup karena UFO, 26 Penerbangan Batal

Selasa, 23 Mei 2023 11:34 WIB

Direktur desain Ferrari, Flavio Manzoni mengembangkan konsep awal supercar menyerupai bentuk unidentified flying object (UFO). Daily Mail

TEMPO.CO, Jakarta - Bandara Gaziantep di Turki tutup sementara pada akhir pekan lalu, karena sebuah obyek tak dikenal atau UFO terbang melayang di ketinggian 9.000 kaki. Radar pesawat di Bandara Gaziantep mendeteksi obyek tersebut pada tengah malam akhir pekan lalu.

Menurut Anadolu Agency, penerbangan ditangguhkan di Bandara Gaziantep karena alasan keamanan. Pilot dan kopilot dua pesawat penumpang dilaporkan melihat UFO tersebut di ketinggian sekitar 9.000 kaki pada pukul 00:30 waktu setempat.

Pilot melaporkan situasi tersebut ke Menara Kontrol Lalu Lintas Udara Gaziantep dan pesawat dialihkan ke Adana. Penerbangan lain dari Bandara Gaziantep juga dialihkan ke Adana dan Sanliurfa.

Penerbangan yang dibatalkan mencapai 26, termasuk satu penerbangan internasional di Gaziantep akibat insiden tersebut. Penerbangan di Bandara Gaziantep dilanjutkan 12 jam kemudian setelah penyelidikan terhadap objek mencurigakan tersebut.

Penyelidikan dilakukan beberapa jam setelah penasihat Pemerintah AS Dr Garry Nolan membuat pernyataan mengejutkan pada sebuah konferensi internasional. AS mengungkapkan bahwa Amerika telah mengambil puing-puing dari UFO yang jatuh.

Advertising
Advertising

Penyelidik UFO sedang menyelidiki 510 laporan pertemuan dekat antara personel militer AS, termasuk banyak pilot Top Gun. selama tujuh dekade terakhir. Banyak penampakan UFO kabarnya terjadi di dekat kapal induk atau pangkalan rudal bertenaga nuklir.

Lebih dari 3,8 juta orang Inggris mengunjungi Turki pada 2022. Gaziantep termasuk bandara yang kurang populer karena dekat dengan perbatasan Suriah.

DAILY STAR | THE STAR.MY

Pilihan Editor: Raja Thailand Berang Timnas Thailand Kalah dari Indonesia, Ini Profil Maha Vajiralongkorn Raja Terkaya di Dunia

Berita terkait

Budi Karya Minta Aset Bandara Tuanku Tambusai Segera Dilimpahkan ke Kemenhub

12 jam lalu

Budi Karya Minta Aset Bandara Tuanku Tambusai Segera Dilimpahkan ke Kemenhub

Budi Karya menginstruksikan agar aset Bandara Tuanku Tambusai, Riau diserahkan ke Kementerian Perhubungan.

Baca Selengkapnya

Bandara Sam Ratulangi Manado Dibuka Lagi Usai Tutup Sementara karena Erupsi Gunung Ruang

14 jam lalu

Bandara Sam Ratulangi Manado Dibuka Lagi Usai Tutup Sementara karena Erupsi Gunung Ruang

Operasional Bandara Sam Ratulangi Manado kembali dibuka setelah sempat ditutup sementara karena terdampak sebaran abu vulkanik Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya

Bandara AH Nasution Sumut Senilai Rp 434,5 Miliar Rampung Dibangun, Menhub: Bisa Tingkatkan Ekonomi Daerah

15 jam lalu

Bandara AH Nasution Sumut Senilai Rp 434,5 Miliar Rampung Dibangun, Menhub: Bisa Tingkatkan Ekonomi Daerah

Proyek pembangunan bandara AH Nasution ini mulai dibangun pada 2020 dengan anggaran sebesar Rp 434,5 miliar.

Baca Selengkapnya

Dampak Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Ditutup hingga Pukul 10.00 WITA Hari Ini

17 jam lalu

Dampak Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Ditutup hingga Pukul 10.00 WITA Hari Ini

Penutupan Bandara Sam Ratulang Manado diperpanjang hingga pagi hari ini, Ahad, 5 Mei 2024, pukul 10.00 WITA.

Baca Selengkapnya

Fakta Bandara Internasional Kansai Jepang, Biaya Pembangunan Termahal dan Terancam Tenggelam

1 hari lalu

Fakta Bandara Internasional Kansai Jepang, Biaya Pembangunan Termahal dan Terancam Tenggelam

Mulai dari lokasi pembangunannya di pulau buatan sampai ancaman tenggelam, simak informasi menarik tentang Bandara Internasional Kansai Jepang.

Baca Selengkapnya

Bandara di Jepang Ini Tak Pernah Kehilangan Bagasi Penumpang, Apa Rahasianya?

1 hari lalu

Bandara di Jepang Ini Tak Pernah Kehilangan Bagasi Penumpang, Apa Rahasianya?

Bandara Internasional Kansai Jepang pertama kali dibuka pada 1994, dan diperkirakan melayani 28 juta penumpang per tahun.

Baca Selengkapnya

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

1 hari lalu

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

Anak panglima militer dan pemimpin de facto Sudan meninggal di rumah sakit setelah kecelakaan lalu lintas di Turki.

Baca Selengkapnya

Detektif Swasta Israel Ditangkap di London, Dicari AS atas Dugaan Peretasan

1 hari lalu

Detektif Swasta Israel Ditangkap di London, Dicari AS atas Dugaan Peretasan

Seorang detektif swasta Israel yang dicari oleh Amerika Serikat, ditangkap di London atas tuduhan spionase dunia maya

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Turki Hentikan Ekspor Impor ke Israel

1 hari lalu

Top 3 Dunia: Turki Hentikan Ekspor Impor ke Israel

Berita Top 3 Dunia pada Jumat 3 Mei 2024 diawali oleh Turki menghentikan semua ekspor impor dari dan ke Israel.

Baca Selengkapnya

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Masih Ditutup hingga Besok

2 hari lalu

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Masih Ditutup hingga Besok

Penutupan sementara operasional Bandara Sam Ratulangi Manado kembali diperpanjang hingga besok, Sabtu, 4 Mei 2024 pukul 18.00 WITA.

Baca Selengkapnya