Militer Sudan Hujani Pangkalan Milisi dengan Serangan Udara

Reporter

Tempo.co

Editor

Ida Rosdalina

Senin, 17 April 2023 10:50 WIB

Tentara Sudan menggempur pangkalan pasukan paramiliter dengan serangan udara. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Tentara Sudan tampaknya berada di atas angin, Minggu, 16 April 2023, dalam perebutan kekuasaan berdarah dengan pasukan paramiliter saingan, menggempur pangkalan mereka dengan serangan udara, kata saksi mata.

Setidaknya 97 warga sipil tewas dan 365 orang terluka sejak pertempuran pecah di Sudan, kata Serikat Dokter dalam sebuah pernyataan Senin, 17 April 2023.

Pertempuran meletus Sabtu antara unit-unit tentara yang setia kepada Jenderal Abdel Fattah al-Burhan, kepala Dewan Pemerintahan Transisi Sudan, dan Pasukan Dukungan Cepat (RSF) paramiliter, yang dipimpin oleh Jenderal Mohamed Hamdan Dagalo, yang dikenal sebagai Hemedti, yang merupakan wakil kepala dewan.

Itu adalah pertempuran pertama sejak keduanya bergabung untuk menggulingkan otokrat veteran Islam Omar al-Bashir pada 2019 dan dipicu oleh ketidaksepakatan atas integrasi milisi RSF ke dalam militer sebagai bagian dari transisi menuju pemerintahan sipil.

Burhan dan Hemedti menyepakati jeda pertempuran selama tiga jam mulai pukul 4 sore untuk mengizinkan evakuasi kemanusiaan yang diusulkan oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa, kata misi PBB di Sudan, tetapi kesepakatan itu diabaikan secara luas setelah periode relatif tenang yang singkat.

Advertising
Advertising

Ketika malam tiba, warga melaporkan ledakan artileri dan raungan pesawat perang di distrik Kafouri, Bahri, yang menjadi pangkalan RSF, di seberang sungai Nil dari ibukota Khartoum.

Para saksi mata mengatakan kepada Reuters tentara memperbarui serangan udara ke pangkalan-pangkalan RSF di Omdurman, kota kembar Khartoum di seberang Nil, dan distrik Kafouri serta Sharg El-Nil di Bahri, membuat para milisi RSF kabur berlarian.

Amerika Serikat, China, Rusia, Mesir, Arab Saudi, Dewan Keamanan PBB, Uni Eropa dan Uni Afrika telah mengimbau untuk segera mengakhiri permusuhan yang mengancam memperburuk ketidakstabilan di wilayah yang lebih luas yang sudah bergejolak.

Upaya-upaya negara tetangga dan badan regional untuk mengakhiri kekerasan diintensifkan pada Minggu. Mesir menawarkan untuk menengahi, dan Otoritas Antarpemerintah untuk Pembangunan blok Afrika regional berencana mengirim presiden Kenya, Sudan Selatan dan Djibouti sesegera mungkin untuk mendamaikan kelompok-kelompok Sudan yang berkonflik, kata kantor Presiden Kenya William Ruto di Twitter.

Berita terkait

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

2 hari lalu

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

Anak panglima militer dan pemimpin de facto Sudan meninggal di rumah sakit setelah kecelakaan lalu lintas di Turki.

Baca Selengkapnya

10 Negara Paling Tidak Aman di Dunia, Indonesia Termasuk?

13 hari lalu

10 Negara Paling Tidak Aman di Dunia, Indonesia Termasuk?

Ada 10 negara yang paling tidak aman di dunia dan tidak disarankan untuk berkunjung ke sana. Siapa saja?

Baca Selengkapnya

800.000 Orang Berisiko Hadapi Bahaya Ekstrem di Sudan

15 hari lalu

800.000 Orang Berisiko Hadapi Bahaya Ekstrem di Sudan

PBB telah memperingatkan bahaya yang akan menimpa setidaknya 800.000 warga Sudan ketika pertempuran semakin intensif dan meluas di Darfur.

Baca Selengkapnya

Jokowi Lepas Bantuan Kemanusiaan Rp 30 Miliar ke Palestina dan Sudan

33 hari lalu

Jokowi Lepas Bantuan Kemanusiaan Rp 30 Miliar ke Palestina dan Sudan

Presiden Jokowi melepas bantuan kemanusiaan pemerintah untuk Palestina dan Sudan.

Baca Selengkapnya

Hampir 5 Juta Warga Sudan Kelaparan

37 hari lalu

Hampir 5 Juta Warga Sudan Kelaparan

IPC menemukan hampir lima juta warga Sudan mengalami kelaparan karena dampak perang dan anjloknya produksi sereal

Baca Selengkapnya

BNPB Kirim Bantuan untuk Palestina dan Sudan: Masing-masing Rp 15,49 Miliar

40 hari lalu

BNPB Kirim Bantuan untuk Palestina dan Sudan: Masing-masing Rp 15,49 Miliar

Bantuan yang akan diberikan dari BNPB untuk Palestina dan Sudan, akan sampai pekan depan. Bantuan diambil dari dana siap pakai BNPB.

Baca Selengkapnya

Indonesia Beri Bantuan Kesehatan Senilai 1 Juta Dolar untuk Palestina dan Sudan

41 hari lalu

Indonesia Beri Bantuan Kesehatan Senilai 1 Juta Dolar untuk Palestina dan Sudan

Kesepakatan pemberian bantuan untuk Palestina dan Sudan dilakukan setelah pembahasan yang melibatkan berbagai kementerian dan lembaga terkait.

Baca Selengkapnya

Sudan Apresiasi Peran Baznas di Timur Tengah, Siap Kerja Sama Multibidang

46 hari lalu

Sudan Apresiasi Peran Baznas di Timur Tengah, Siap Kerja Sama Multibidang

Kesempatan kerja sama antara lain di bidang dakwah, pendidikan, kesehatan, kemanusiaan dan pengembangan institusi perzakatan.

Baca Selengkapnya

Sekjen PBB Serukan Gencatan Senjata di Sudan sebelum Ramadan

59 hari lalu

Sekjen PBB Serukan Gencatan Senjata di Sudan sebelum Ramadan

Antonio Guterres menyerukan gencatan senjata dalam konflik di Sudan sebelum bulan suci Ramadan.

Baca Selengkapnya

PBB: Pembantaian Etnis di Satu Kota Sudan Menewaskan hingga 15.000 Orang

20 Januari 2024

PBB: Pembantaian Etnis di Satu Kota Sudan Menewaskan hingga 15.000 Orang

Antara 10.000 dan 15.000 orang terbunuh di satu kota Sudan tahun lalu dalam kekerasan etnis yang dilakukan oleh RSF dan sekutunya.

Baca Selengkapnya