Irak Tuntut Turki Minta Maaf atas Serangan di Bandara Sulaymaniyah

Reporter

Tempo.co

Sabtu, 8 April 2023 19:53 WIB

Presiden Turki Tayyip Erdogan bertemu dengan Perdana Menteri Irak Mohammed Shia al-Sudani di Ankara, Turki, 21 Maret 2023. Murat Cetinmuhurdar/Presidential Press Office/Handout via REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Irak menuntut Turki pada Sabtu 8 April 2023 untuk meminta maaf atas serangan di bandara Sulaymaniyah di utara Irak. Baghad mengatakan pemerintah Turki harus menghentikan permusuhan di tanah Irak.

Istana kepresidenan Irak mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa Turki tidak memiliki pembenaran hukum untuk "melanjutkan pendekatannya untuk mengintimidasi warga sipil dengan dalih bahwa kekuatan yang bermusuhan hadir di tanah Irak."

Lawk Ghafuri, kepala urusan media asing untuk Pemerintah Daerah Kurdi (KRG), menulis di sebuah posting Twitter pada Jumat malam, bahwa serangan pesawat tak berawak menghantam sekitar bandara Sulaymaniyah beberapa jam sebelumnya.

Namun, serangan itu tidak menyebabkan kerusakan atau penundaan atau penangguhan.

Bandara Sulaymaniyah. Foto : MEO

Advertising
Advertising

Sumber informasi yang dekat dengan kepemimpinan Persatuan Patriotik Kurdistan (PUK), partai yang mengontrol wilayah Sulaimaniya, dan dua pejabat keamanan Kurdi mengatakan Mazloum Abdi, kepala Pasukan Demokratik Suriah (SDF) yang didukung AS, dan tiga personel militer AS berada di dekat bandara pada saat dugaan serangan.

Ketiga sumber yang enggan disebutkan namanya itu mengatakan, tidak ada yang terluka atau tewas dalam insiden itu.

Seorang pejabat AS membenarkan adanya serangan terhadap konvoi di daerah tersebut dan personel militer AS ada di dalamnya, tetapi tidak ada korban jiwa. Abdi mengutuk serangan pada Sabtu, tetapi tidak menyebutkan bahwa dia menjadi sasaran. SDF pada Jumat membantah bahwa Abdi menjadi sasaran serangan itu.

Kepada Reuters, pejabat Turki menegaskan bahwa tidak ada operasi Angkatan Bersenjata Turki yang terjadi di wilayah itu pada Jumat.

Sementara Turki memandang pasukan pimpinan Kurdi di Suriah sebagai teroris dan ancaman keamanan nasional, Amerika Serikat memandang SDF sebagai sekutu yang telah membantu mengusir ISIS dari wilayah luas Suriah.

Angkatan bersenjata Turki telah melakukan beberapa operasi militer berskala besar termasuk serangan udara selama beberapa dekade di Irak utara dan Suriah utara terhadap milisi YPG Kurdi Suriah, ISIS, dan Partai Pekerja Kurdistan (PKK) yang dilarang.

Klaim serangan itu terjadi beberapa hari setelah Turki menutup wilayah udaranya untuk pesawat yang melakukan perjalanan ke dan dari Sulaymaniyah karena apa yang dikatakannya aktivitas intensif di sana oleh militan PKK.

PKK yang dilarang telah memimpin pemberontakan melawan negara Turki sejak 1984. Kelompok itu dianggap sebagai organisasi teroris oleh Turki, Amerika Serikat dan Uni Eropa.

Pilihan Editor: Turki Luncurkan Serangan Darat dan Udara ke Markas Kurdi Irak

REUTERS

Berita terkait

Piala Asia U-23: Kapten Irak Muntadher Mohammed Bilang Timnas Indonesia adalah Tim Kuat, tapi...

2 jam lalu

Piala Asia U-23: Kapten Irak Muntadher Mohammed Bilang Timnas Indonesia adalah Tim Kuat, tapi...

Kapten Timnas U-23 Irak Muntadher Mohammed ingin menebus kekalahan dari Jepang dan mengamankan tiket Olimpiade saat menghadapi Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

5 Pemain Irak yang Patut Diwaspadai Timnas Indonesia pada Laga Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23

3 jam lalu

5 Pemain Irak yang Patut Diwaspadai Timnas Indonesia pada Laga Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23

Duel Irak vs Indonesia dalam perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Sejarah dan Arti Elemen-elemen dalam Bendera Korea Selatan

3 jam lalu

Sejarah dan Arti Elemen-elemen dalam Bendera Korea Selatan

Bendera Korea Selatan memuat arti tanah (latar putih), rakyat (lingkaran merah dan biru), dan pemerintah (empat rangkaian garis atau trigram hitam).

Baca Selengkapnya

Profil Stadion Abdullah bin Khalifa, Tempat Timnas Indonesia Vs Irak Berebut Posisi Juara Ketiga di Piala Asia U-23 2024

4 jam lalu

Profil Stadion Abdullah bin Khalifa, Tempat Timnas Indonesia Vs Irak Berebut Posisi Juara Ketiga di Piala Asia U-23 2024

Timnas Indonesia Vs Irak berjibaku untuk posisi ketiga di Piala Asia U-23 2024. Berikut profil Stadion Abdullah bin Khalifa di Doha, Qatar.

Baca Selengkapnya

Brown Jadi Universitas AS Pertama yang Pertimbangkan Divestasi dari Israel

4 jam lalu

Brown Jadi Universitas AS Pertama yang Pertimbangkan Divestasi dari Israel

Pengunjuk rasa pro-Palestina dan anti-Israel membersihkan perkemahan di kampus setelah mencapai kesepakatan dengan administrasi universitas Brown.

Baca Selengkapnya

Duel Irak vs Indonesia di Piala Asia U-23, Ilham Rio Fahmi Ingin Buat Sejarah ke Olimpiade

4 jam lalu

Duel Irak vs Indonesia di Piala Asia U-23, Ilham Rio Fahmi Ingin Buat Sejarah ke Olimpiade

Ilham Rio Fahmi akan berusaha membalas kepercayaan dari pelatih kepala Shin Tae-yong apabila diturunkan dalam laga Timnas U-23 Irak vs Indonesia.

Baca Selengkapnya

Preview Timnas U-23 Irak vs Indonesia di Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23 2024 Malam ini

5 jam lalu

Preview Timnas U-23 Irak vs Indonesia di Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23 2024 Malam ini

Duel Timnas U-23 Irak vs Indonesia akan tersaji pada pertandingan perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024. Kedua tim menghadapi tekanan.

Baca Selengkapnya

Jerome Polin Luluskan Permintaan, Unggah Foto Dukung Irak Melawan Timnas U-23

6 jam lalu

Jerome Polin Luluskan Permintaan, Unggah Foto Dukung Irak Melawan Timnas U-23

Jerome Polin meluluskan permintaan netizen untuk memberikan dukungan kepada Irak agar Timnas U-23 menang lantaran dianggap pembawa sial.

Baca Selengkapnya

Partai Demokrat AS Kirim Surat ke Joe Biden, Minta Cegah Serangan Israel di Rafah

7 jam lalu

Partai Demokrat AS Kirim Surat ke Joe Biden, Minta Cegah Serangan Israel di Rafah

Puluhan anggota Partai Demokrat AS menyurati pemerintahan Presiden Joe Biden untuk mendesak mereka mencegah rencana serangan Israel di Rafah.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Osama bin Laden, Pendiri Al-Qaeda yang Ditembak Mati AS pada 2 Mei 2011

7 jam lalu

5 Fakta Osama bin Laden, Pendiri Al-Qaeda yang Ditembak Mati AS pada 2 Mei 2011

Hari ini, 2 Mei 2011, Osama bin Laden ditembak mati oleh pasukan Amerika. Berikut fakta-fakta Osama bin Laden.

Baca Selengkapnya