Daftar Rudal Milik Korea Utara yang Berbahaya, Ada Rudal Monster!

Reporter

Andika Dwi

Selasa, 4 April 2023 11:36 WIB

Tangkapan layar menunjukkan uji coba rudal balistik di Korea Utara. Peluncuran rudal balistik tersebut dilakukan tak lama setelah Korea Utara mengujicoba drone nuklir bawah laut yang bisa menyebabkan tsunami radioaktif. KRT/via Reuters TV/Handout via REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Peluru kendali atau rudal menjadi salah satu senjata penting dalam sistem pertahanan modern. Komponen rudal pada umumnya terdiri atas sistem kendali, mesin, serta hulu ledak. Jenis rudal pun beragam, seperti rudal balistik, rudal jelajah, dan torpedo.

Rudal kerap digunakan untuk berbagai tujuan, mulai dari perlindungan keutuhan wilayah, penelitian dan pengembangan, hingga keperluan komersial suatu negara. Salah satu negara di dunia yang terkenal memiliki banyak rudal adalah Korea Utara (Korut).

Korea Utara, negara yang cukup kontroversial dalam pertahanan internasional, menjadi fokus dunia selama bertahun-tahun. Program rudal Korut menimbulkan ketegangan bagi negara-negara musuh, seperti Amerika Serikat.

Perkembangan Rudal Korut

Melansir dari missilethreat.csis.org, Korea Utara telah mengandalkan strategi keamanan nasional berdasarkan kemampuan asimetris dan senjata pemusnah massal selama beberapa dekade. Pyongyang banyak berinvestasi dalam pengembangan rudal balistik jarak jauh yang semakin meningkat dan “miniaturisasi” cadangan senjata nuklir terbarunya.

Sistem jarak pendek dan menengah Korea Utara mencakup sejumlah artileri dan roket jarak pendek, termasuk warisan rudal Scud dan No-Dong. Pada 2019, Korea Utara pun menguji berbagai rudal jarak pendek berbahan bakar padat seperti KN-23 dan KN-25.

Korea Utara juga telah mengambil langkah menuju teknologi rudal jarak jauh. Untuk pertama kalinya, mereka menguji Rudal Balistik Antarbenua (Intercontinental Ballistic Missile atau ICBM), Hwasong-14, pada Juli 2017. Hal itu kemudian diikuti dengan pengujian desain ICBM yang lebih berat, Hwasong-15, pada November 2017.

Lalu, Korea Utara turut mengembangkan teknologi tersebut dalam program peluncuran luar angkasa Unha (Taepo-Dong 2) yang mereka gunakan untuk menempatkan satelit mentah ke orbit. Korea Utara telah memamerkan dua rudal balistik jarak jauh lainnya, KN-08 dan KN-14, tetapi belum sampai uji terbang. Belum jelas apakah dua rudal itu masih dalam program pengembangan aktif atau tidak.

Jenis Rudal Milik Korea Utara

Selain Rudal Balistik Antarbenua, ada pula beberapa jenis rudal lain yang dimiliki Korea Utara. Berikut deretan rudal Korut beserta jenis, jarak jangkau, hingga statusnya saat ini.

- BM-25 Musudan

Jenis: Rudal Balistik Jarak Menengah (Intermediate-Range Ballistic Missile atau IRBM)

Jarak Jangkau: 2.500–4.000 Kilometer

Advertising
Advertising

Status: Dalam Pengembangan

- Hwasong-12

Jenis: Rudal Balistik Jarak Menengah

Jarak Jangkau: 4.500 Kilometer

Status: Dalam Pengembangan

- Hwasong-13

Jenis: Rudal Balistik Antarbenua

Jarak Jangkau: 5.500–11.500 Kilometer

Status: Tidak Pernah Dikerahkan

- Hwasong-14

Jenis: Rudal Balistik Antarbenua

Jarak Jangkau: 10.400 Kilometer

Status: Beroperasi

- Hwasong-15

Jenis: Rudal Balistik Antarbenua

Jarak Jangkau: 8.500–13.000 Kilometer

Status: Dalam Pengembangan

- Hwasong-5

Jenis: Rudal Balistik Jarak Pendek (Short-Range Ballistic Missile atau SRBM)

Jarak Jangkau: 300 Kilometer

Status: Beroperasi

- Hwasong-6

Jenis: Rudal Balistik Jarak Pendek

Jarak Jangkau: 500 Kilometer

Status: Beroperasi

- Hwasong 7 (Nodong 1)

Jenis: Rudal Balistik Jarak Sedang (Medium-Range Ballistic Missile atau MRBM)

Jarak Jangkau: 1.200–1.500 Kilometer

Status: Beroperasi

- Hwasong-9

Jenis: Rudal Balistik Jarak Sedang

Jarak Jangkau: 800–1.000 Kilometer

Status: Beroperasi

- KN-01

Jenis: Rudal Jelajah Anti-Kapal (Anti-Ship Cruise Missile atau ASCM)

Jarak Jangkau: 110–160 Kilometer

Status: Beroperasi

- KN-02 (Toksa)

Jenis: Rudal Balistik Jarak Pendek

Jarak Jangkau: 120–170 Kilometer

Status: Beroperasi


- KN-06 (Pongae-5)

Jenis: Rudal Darat ke Udara (Surface-to-Air Missile atau SAM)

Jarak Jangkau: 150 Kilometer

Status: Beroperasi


- KN-09 (KN-SS-9)

Jenis: Sistem Roket Peluncuran Berganda (Multiple Launch Rocket System atau MLRS)

Jarak Jangkau: 200 Kilometer

Status: Dalam Pengembangan


- KN-18 (Scud MaRV)

Jenis: Rudal Balistik Jarak Pendek

Jarak Jangkau: 450+ Kilometer

Status: Dalam Pengembangan


- KN-23

Jenis: Rudal Balistik Jarak Pendek

Jarak Jangkau: 450 Kilometer

Status: Tidak Diketahui


- KN-24

Jenis: Rudal Balistik Jarak Pendek

Jarak Jangkau: 410 Kilometer

Status: Dalam Pengembangan


- KN-25

Jenis: Rudal Balistik Jarak Pendek

Jarak Jangkau: 380 Kilometer

Status: Beroperasi


- Koksan M1978

Jenis: Artileri

Jarak Jangkau: 40–60 Kilometer

Status: Beroperasi


- Kumsong-3 (KN-19)

Jenis: Rudal Jelajah Anti-Kapal

Jarak Jangkau: 130–250 Kilometer

Status: Kemungkinan Beroperasi


- M1985/M1991

Jenis: Sistem Roket Peluncuran Berganda

Jarak Jangkau: 40–60 Kilometer

Status: Beroperasi


- Pukguksong-1 (KN-11)

Jenis: Rudal Balistik Kapal Selam (Submarine-Launched Ballistic Missile atau SLBM)

Jarak Jangkau: 1.200 Kilometer

Status: Dalam Pengembangan


- Pukguksong-2 (KN-15)

Jenis: Rudal Balistik Jarak Sedang

Jarak Jangkau: 1.200–2.000 Kilometer

Status: Beroperasi


- Pukguksong-3 (KN-26)

Jenis: Rudal Balistik Kapal Selam

Jarak Jangkau: 1.900 Kilometer

Status: Beroperasi


- Taepodong-1

Jenis: Rudal Balistik Jarak Menengah

Jarak Jangkau: 2.000–5.000 Kilometer

Status: Usang


- Taepodong-2 (Unha-3)

Jenis: Kendaraan Peluncuran Satelit (Satellite Launch Vehicle atau SLV)

Jarak Jangkau: 4.000–10.000 Kilometer

Status: Beroperasi

NIA HEPPY | SYAHDI MUHARRAM | MISSILETHREAT.CSIS.ORG

Pilihan Editor: Kuwait Larang Imam Baca Al Quran di Ponsel Saat Pimpin Salat

Berita terkait

Hasil Piala Asia Putri U-17: Korea Utara Pesta Gol Lawan Korea Selatan 7-0

2 jam lalu

Hasil Piala Asia Putri U-17: Korea Utara Pesta Gol Lawan Korea Selatan 7-0

Laga timnas putri Korea Utara U-17 lawan Korea Selatan menjadi laga pembuka Piala Asia Putri U-17, Senin, 6 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

3 hari lalu

Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

Badan mata-mata Korea Selatan menuding Korea Utara sedang merencanakan serangan "teroris" yang menargetkan pejabat dan warga Seoul di luar negeri.

Baca Selengkapnya

Gedung Putih Minta Rusia Dijatuhi Sanksi Lagi karena Kirim Minyak ke Korea Utara

3 hari lalu

Gedung Putih Minta Rusia Dijatuhi Sanksi Lagi karena Kirim Minyak ke Korea Utara

Gedung Putih menyarankan agar Rusia dijatuhi lagi sanksi karena diduga telah secara diam-diam mengirim minyak olahan ke Korea Utara

Baca Selengkapnya

Korea Selatan Tingkatkan Peringatan Terorisme di Kantor Diplomatiknya di Lima Negara

4 hari lalu

Korea Selatan Tingkatkan Peringatan Terorisme di Kantor Diplomatiknya di Lima Negara

Kementerian Luar Negeri Korea Selatan meningkatkan level kewaspadaan terorisme di kantor diplomatiknya di lima negara.

Baca Selengkapnya

Pemantau PBB Laporkan Rudal Korea Utara Hantam Kharkiv Ukraina

6 hari lalu

Pemantau PBB Laporkan Rudal Korea Utara Hantam Kharkiv Ukraina

Badan ahli tersebut mengatakan kepada Dewan Keamanan PBB bahwa penemuan rudal menunjukkan pelanggaran sanksi internasional oleh Korea Utara.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Spyware Israel, Kerja Sama Rusia-RI, Korea Utara-Iran

11 hari lalu

Top 3 Dunia: Spyware Israel, Kerja Sama Rusia-RI, Korea Utara-Iran

Top 3 Dunia dibuka dengan berita dari Spanyol tentang spyware Israel yang memata-matai PM Pedro Sanchez.

Baca Selengkapnya

Jumlah dan Jenis Senjata Iran yang Digunakan Saat Serang Israel

11 hari lalu

Jumlah dan Jenis Senjata Iran yang Digunakan Saat Serang Israel

Iran meluncurkan 320 hingga 350 senjata yang membawa bahan peledak seberat total 85 ton ke Israel pada Sabtu dinihari, 13 April 2024.

Baca Selengkapnya

Korea Utara Kirim Utusan ke Iran, Apa yang Dibahas?

12 hari lalu

Korea Utara Kirim Utusan ke Iran, Apa yang Dibahas?

Korea Utara mengirim delegasi ke Iran utnuk pertama kalinya sejak 2019. Selain ekonomi, keduanya diperkirakan akan menjalin kerja sama militer.

Baca Selengkapnya

Adik Kim Jong Un Umumkan Korea Utara sedang Bangun Militer Besar-besaran

12 hari lalu

Adik Kim Jong Un Umumkan Korea Utara sedang Bangun Militer Besar-besaran

Adik Kim Jong Un memastikan negaranya akan terus membangun kekuatan militer besar-besaran dan terkuat untuk melindungi kedaulatan dan perdamaian

Baca Selengkapnya

Persenjataan Komplet Militer Iran, Punya Rudal Balistik hingga Drone Tempur

13 hari lalu

Persenjataan Komplet Militer Iran, Punya Rudal Balistik hingga Drone Tempur

Iran belum memperlihat semua senjata tempur udaranya ketika membalas serangan Israel. Apa saja alat tempur canggih Iran?

Baca Selengkapnya