Australia Peringati 70 Tahun Kucurkan Beasiswa ke Indonesia

Reporter

Tempo.co

Jumat, 3 Maret 2023 20:30 WIB

Duta Besar Australia untuk Indonesia, Penny Williams PSM, pada 3 Maret 2023 meluncurkan kampanye 70 Tahun Beasiswa Australia di Indonesia di Piazza, Gandaria City, Jakarta Selatan. Sumber: dokumen Kedutaan Besar Australia di Jakarta.

TEMPO.CO, Jakarta - Duta Besar Australia untuk Indonesia, Penny Williams PSM, pada Jumat, 3 Maret 2023, meluncurkan kampanye 70 Tahun Beasiswa Australia di Indonesia di Piazza, Gandaria City, Jakarta Selatan.

"Saat ini, Australia memiliki lebih dari 200 ribu alumni di Indonesia, di antaranya (beasiswa yang diberikan pada) para pemimpin senior di pemerintahan dan bisnis. Para alumni kami berperan penting sebagai penghubung antara kedua negara, membantu masyarakat Indonesia memahami Australia dan sebaliknya," kata Duta Besar Williams.

Acara peluncuran kampanye 70 Tahun Beasiswa Australia di Indonesia di Piazza, Gandaria City, Jakarta Selatan pada 3 Maret 2023. Sumber: dokumen Kedutaan Besar Australia di Jakarta.

Advertising
Advertising

Tahun ini menandai 70 tahun sejak angkatan pertama penerima beasiswa Colombo Plan Indonesia tiba di Australia. Program beasiswa Australia merupakan program beasiswa terlama di Indonesia.

"Kesempatan untuk belajar di University of Western Australia pada 1963, melalui beasiswa Pemerintah Australia, Colombo Plan, merupakan anugerah yang luar biasa bagi saya," ujar Boediono, mantan Wakil Presiden RI, yang merupakan salah satu penerima pertama beasiswa Colombo Plan.

Untuk merayakan tahun bersejarah ini, Kedutaan Besar dan Konsulat Jenderal Australia di Indonesia akan mengadakan kampanye selama setahun untuk merayakan pencapaian para alumni dan mempromosikan program Alumni Global Australia kepada generasi sarjana yang baru di seluruh Indonesia.

Acara peringatan 70 tahun dikucurkannya beasiswa Australia ke Indonesia ini, dihadiri oleh para alumni yang datang sambil mengajak teman dan keluarga mereka. Acara tersebut, di antaranya diisi dengan sesi berbagi informasi tentang beasiswa dan sejumlah usaha yang dimiliki oleh para alumni.

Australia merupakan salah satu tujuan studi luar negeri yang paling populer bagi pelajar Indonesia, dengan sekitar 20 ribu pendaftaran setiap tahunnya. Alumni berperan penting dalam memperdalam kerja sama antara Australia dan Indonesia serta membangun dan mendukung bisnis, keamanan, dan kemakmuran.

Pilihan Editor: Kunjungan Wisatawan Asing ke Bali Januari 2023: Alami Penurunan, Turis Australia Terbanyak

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Pimpinan MPR RI Akan Bangun Komunikasi Politik

4 jam lalu

Pimpinan MPR RI Akan Bangun Komunikasi Politik

Menjelang transisi politik kepemimpinan nasional, MPR RI akan melakukan Silaturahmi Kebangsaan ke berbagai tokoh bangsa.

Baca Selengkapnya

Indonesia Dorong Penetapan Hari Danau Sedunia di World Water Forum Ke-10 Bali

7 jam lalu

Indonesia Dorong Penetapan Hari Danau Sedunia di World Water Forum Ke-10 Bali

Penetapan Hari Danau Sedunia menjadi satu dari empat poin usulan yang dibawa Indonesia untuk diangkat menjadi resolusi PBB.

Baca Selengkapnya

159 Tahun Cornell University, Lahirkan 62 Pemenang Nobel

12 jam lalu

159 Tahun Cornell University, Lahirkan 62 Pemenang Nobel

Cornell University di Ithaca, New York, AS telah menghasilkan 62 pemenang nobel dari alumninya. Usia kampus ini 159 tahun.

Baca Selengkapnya

LPDP Buka Beasiswa S2 di Northeastern University, Bisa Langsung Kerja dengan Gaji Kompetitif

1 hari lalu

LPDP Buka Beasiswa S2 di Northeastern University, Bisa Langsung Kerja dengan Gaji Kompetitif

Simak cara daftar beasiswa LPDP di Northeastern University.

Baca Selengkapnya

AS Kembalikan Barang Antik yang Dicuri dari Indonesia dan Kamboja

2 hari lalu

AS Kembalikan Barang Antik yang Dicuri dari Indonesia dan Kamboja

Jaksa wilayah New York AS menuduh dua pedagang seni terkemuka melakukan perdagangan ilegal barang antik dari Indonesia dan Cina senilai US$3 juta.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Begini Komentar Gregoria Mariska Tunjung Sumbang Poin Pertama untuk Indonesia saat Lawan Hong Kong

2 hari lalu

Hasil Piala Uber 2024: Begini Komentar Gregoria Mariska Tunjung Sumbang Poin Pertama untuk Indonesia saat Lawan Hong Kong

Gregoria Mariska Tunjung mengalahkan Yeng Sum Yee dalam 32 menit untuk memastikan satu poin bagi Indonesia lawan Hong Kong di Grup c Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Direktur LPDP: Peserta Bisa Daftar Beasiswa Prioritas sekaligus Non-prioritas

2 hari lalu

Direktur LPDP: Peserta Bisa Daftar Beasiswa Prioritas sekaligus Non-prioritas

Direktur Beasiswa LPDP, Dwi Larso, mengatakan, peserta bisa mendaftar beasiswa prioritas sekaligus beasiswa non-prioritas.

Baca Selengkapnya

LPDP Buka Beasiswa Prioritas ke NEU, CSU dan UST untuk Bidang Pertambangan

2 hari lalu

LPDP Buka Beasiswa Prioritas ke NEU, CSU dan UST untuk Bidang Pertambangan

Tujuan beasiswa LPDP ini untuk mencetak tenaga kerja untuk memenuhi program hilirisasi industri berbasis tambang mineral di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Melihat Kemampuan Sukhoi Su-35 yang Ditawarkan Rusia Ke RI

3 hari lalu

Melihat Kemampuan Sukhoi Su-35 yang Ditawarkan Rusia Ke RI

Sukhoi Su-35 merupakan pesawat tempur generasi 4++ yang dilengkapi dengan teknologi canggih

Baca Selengkapnya

Ratusan Paus Pilot Terdampar di Australia Barat, Apa Keunikan Paus Ini?

3 hari lalu

Ratusan Paus Pilot Terdampar di Australia Barat, Apa Keunikan Paus Ini?

Sekitar 140 paus pilot yang terdampar di perairan dangkal negara bagian Australia Barat. Apakah jenis paus pilot itu?

Baca Selengkapnya