McDonald's Beroperasi Kembali di Kyiv Tujuh Bulan Setelah Perang Rusia Ukraina

Reporter

Rabu, 21 September 2022 14:26 WIB

Seorang pria berjalan melewati restoran McDonald's yang tutup di pusat Kyiv, Ukraina, 25 Februari 2022. REUTERS/Valentyn Ogirenko

TEMPO.CO, Jakarta - Penduduk Kyiv menerjang dingin untuk mengantre di McDonald's selama berjam-jam pada Selasa, 20 September 2022. Restoran cepat saji asal Amerika Serikat itu membuka tiga cabang di ibukota Ukraina yang sebelumnya tutup sejak invasi Rusia pada Februari lalu.

Cabang-cabang hanya buka untuk layanan pengiriman, namun pelanggan tetap menunggu di luar restoran untuk mengambil makanan dari kurir sepeda motor yang ada di sebelah. Bagi sebagian orang, dibukanya kembali McDonald's seperti kembali ke kehidupan normal sebelum invasi. Pembukaan kembali McDonald's di Kyiv berbanding terbalik dengan Rusia. McDonald's menyatakan telah menutup bisnisnya setelah reaksi Barat terhadap perang.

"Saya benar-benar ingin melepaskan diri dari getaran buruk perang dan berada di masa-masa itu sebelum invasi Rusia skala penuh. Ini (McDonald's) melambangkan waktu sebelum perang," kata Denys, 18 tahun.

Permintaan untuk aplikasi pengiriman Glovo melonjak akibat pembukaan kembali McDonald's. Lebih banyak kurir yang bekerja dibandingkan hari-hari biasanya.

Anastasiia Tolchynska, pegawai bank berusia 29 tahun, datang ke restoran untuk mengambil makanan untuk dirinya sendiri dan teman-teman kerjanya. "Saya senang ada McDonald's," katanya. Ia menambahkan, "biarkan bisnis (internasional) mendukung kebenaran."

Advertising
Advertising

McDonald's mengatakan pihaknya berencana membuka kembali lebih banyak gerai di Kyiv dan Ukraina barat selama beberapa minggu mendatang. Pelanggan dapat memesan dan makan di dalam restoran mulai bulan depan.

Mykhailo, 18, mengatakan terakhir memesan McDonald's pada malam sebelum perang Rusia Ukraina dimulai pada 24 Februari 2022. Saat itu dia mengadakan pesta dengan teman-temannya. Dia berkata telah menunggu 200 hari untuk momen bahagia ini.

Baca: Merek Barat Mulai Adidas sampai Mercedes Coba Dipatenkan Pengusaha Rusia

REUTERS

Berita terkait

Hadapi Boikot karena Gaza, McDonald's Gagal Capai Target Laba Kuartal

1 hari lalu

Hadapi Boikot karena Gaza, McDonald's Gagal Capai Target Laba Kuartal

McDonald's Corporation gagal mencapai perkiraan laba kuartalannya untuk pertama kalinya dalam dua tahun karena boikot Gaza

Baca Selengkapnya

Pemantau PBB Laporkan Rudal Korea Utara Hantam Kharkiv Ukraina

2 hari lalu

Pemantau PBB Laporkan Rudal Korea Utara Hantam Kharkiv Ukraina

Badan ahli tersebut mengatakan kepada Dewan Keamanan PBB bahwa penemuan rudal menunjukkan pelanggaran sanksi internasional oleh Korea Utara.

Baca Selengkapnya

Invasi Rusia di Ukraina Dorong Kemungkinan Ekspansi Uni Eropa

2 hari lalu

Invasi Rusia di Ukraina Dorong Kemungkinan Ekspansi Uni Eropa

Presiden Dewan Eropa mengatakan invasi Rusia ke Ukraina akan memberi dorongan bagi upaya Uni Eropa untuk menerima lebih banyak anggota.

Baca Selengkapnya

Ketua NATO Janjikan Aliran Senjata ke Ukraina akan Meningkat

2 hari lalu

Ketua NATO Janjikan Aliran Senjata ke Ukraina akan Meningkat

Sekretaris Jenderal NATO Jens Stoltenberg menjanjikan aliran senjata dan amunisi yang meningkat kepada Ukraina.

Baca Selengkapnya

Panglima Militer Ukraina Akui Terseok-seok Hadapi Serangan Rusia

4 hari lalu

Panglima Militer Ukraina Akui Terseok-seok Hadapi Serangan Rusia

Panglima Militer Ukraina mengakui pihaknya menghadapi kesulitan dalam memerangi Rusia.

Baca Selengkapnya

Ketua Partai Patriot dari Prancis Curiga Bantuan untuk Ukraina Dikorupsi

4 hari lalu

Ketua Partai Patriot dari Prancis Curiga Bantuan untuk Ukraina Dikorupsi

Florian Philippot Ketua Partai Patriot dari Prancis menyebut sebagian besar bantuan dari negara - negara Barat digelapkan oleh pejabat-pejabat Ukraina

Baca Selengkapnya

Spanyol Akan Kirim Rudal Patriot ke Ukraina

4 hari lalu

Spanyol Akan Kirim Rudal Patriot ke Ukraina

Kementerian Pertahanan Spanyol tidak mengungkap berapa banyak rudal patriot untuk Ukraina. Hanya menyebut rudal tiba beberapa hari ke depan.

Baca Selengkapnya

Eks Diplomat Inggris: AS Panik Drone Rusia Hancurkan Tank Abrams Ukraina

5 hari lalu

Eks Diplomat Inggris: AS Panik Drone Rusia Hancurkan Tank Abrams Ukraina

Percepatan bantuan militer senilai US$6 miliar ke Ukraina mencerminkan kepanikan yang dirasakan oleh pemerintahan Joe Biden dan Kongres AS

Baca Selengkapnya

Menteri Pertanian Ukraina Ditahan atas Dugaan Korupsi

6 hari lalu

Menteri Pertanian Ukraina Ditahan atas Dugaan Korupsi

Menteri Pertanian Ukraina Mykola Solsky ditahan setelah ditetapkan sebagai tersangka resmi dalam penyelidikan korupsi bernilai jutaan dolar

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Rusia Tawarkan Sukhoi ke RI, AS Minta Cina Buka Pintu

6 hari lalu

Top 3 Dunia: Rusia Tawarkan Sukhoi ke RI, AS Minta Cina Buka Pintu

Top 3 dunia adalah Rusia menawarkan Sukhoi ke RI, AS minta Cina buka pintu untuk pengusahanya hingga persiapan senjata Rusia lawan Ukraina.

Baca Selengkapnya