Perusahaan Prancis Bantah Memasok Bahan Bakar Jet Tempur Rusia untuk Invasi Ukraina

Reporter

Daniel Ahmad

Jumat, 26 Agustus 2022 13:30 WIB

Jet tempur MiG-29 tentara Rusia dari Strizhi (Swifts) dan jet tempur Su-30SM dari tim aerobatik Russkiye Vityazi (Ksatria Rusia) terbang dalam formasi selama latihan untuk flypast, yang merupakan bagian dari parade militer menandai ulang tahun kemenangan atas Nazi Jerman dalam Perang Dunia Kedua, di Moskow, Rusia 4 Mei 2022. Serangkaian formasi pesawat terlihat terbang di atas ibu kota Rusia menjelang perayaan Hari Kemenangan. REUTERS/Maxim Shemetov

TEMPO.CO, Jakarta -Perusahaan raksasa energi asal Prancis, TotalEnergies, membantah laporan harian Le Monde yang menyebut perusahaannya terlibat dalam memasok bahan bakar jet tempur militer Rusia dalam perang Ukraina.

TotalEnergies menyatakan tidak memproduksi minyak untuk tentara Rusia. Pihaknya juga menegaskan tidak terlibat dalam penyediaan bahan bakar untuk pesawat militer Rusia dalam bentuk apapun.

“TotalEnergies dengan tegas menyangkal semua tuduhan tidak berdasar yang dibuat dalam artikel ini. TotalEnergies merasa ngeri dengan banyaknya kesalahan, ketidakakuratan, spekulasi, dan ketidakbenaran di dalamnya,” kata perusahaan itu dikutip dari Oil Price, Jumat, 26 Agustus 2022.

Le Monde pada Rabu, 24 Agustus 2022, mewartakan bahwa TotalEnergies terlibat memasok kondensat gas untuk membuat bahan bakar jet yang mungkin telah digunakan oleh pesawat tempur Rusia di Ukraina, melalui kerja sama dengan Novatek Rusia.

Surat kabar itu menulis, bahan bakar jet, yang dikirim ke dua pangkalan angkatan udara Rusia dan kemungkinan digunakan dalam serangan udara di Ukraina, dihasilkan dari kondensat gas pasokan Terneftegaz. Perusahan itu 49 persen sahamnya dipegang TotalEnergies.

Advertising
Advertising

TotalEnergies mengklaim telah menjawab pertanyaan Le Monde untuk komentar sebelum publikasi artikel tersebut.

Le Monde disebut mengabaikan jawaban perusahaan, sehingga muncul laporan soal TotalEnergies “mengeksploitasi” deposit kondensat gas yang diekstraksi, kemudian diubah menjadi minyak tanah untuk mengisi bahan bakar pesawat tempur Rusia.

Perusahaan raksasa energi itu juga mengaku telah dengan jelas memberi tahu Le Monde bahwa pihaknya adalah pemegang saham minoritas di Terneftgaz, yang mayoritasnya dipegang oleh Novatek Rusia. Perusahaan menegasakan tidak memiliki peran operasional di Terneftgaz.

“Kondensat yang diproduksi oleh Terneftgaz dijual seluruhnya kepada Novatek sesuai dengan kontrak yang dibuat sejak awal dan, sebagai pemegang saham minoritas, TotalEnergies tidak memiliki kendali apa pun atas, atau informasi tentang, penjualan yang kemudian dilakukan oleh Novatek,” kata TotalEnergies.

Laporan Le Monde itu memicu kehebohan di republik itu. Menteri Transportasi Prancis Clement Beaune meminta klarifikasi pada TotalEnergies apakah perusahaan minyak raksasa itu terlibat dalam memasok bahan bakar untuk jet tempur Rusia untuk perang di Ukraina.

Baca juga: Perusahaan Prancis Dituding Pasok Bahan Bakar Jet Tempur Rusia

REUTERS | OIL PRICE | LE MONDE

Berita terkait

Indonesia Usul Pemotongan Pembayaran Proyek Jet Tempur KF-21 dengan Korea Selatan

1 jam lalu

Indonesia Usul Pemotongan Pembayaran Proyek Jet Tempur KF-21 dengan Korea Selatan

Indonesia mengusulkan pengurangan pembayaran untuk proyek pengembangan jet tempur bersama dengan Korea Selatan.

Baca Selengkapnya

Selain Istana Versailles 4 Chateau di Paris Ini Tak Kalah Megah dan Menakjubkan

2 jam lalu

Selain Istana Versailles 4 Chateau di Paris Ini Tak Kalah Megah dan Menakjubkan

Kalau sudah pernah ke Istana Versailles dan ingin mencari tempat baru, berikut ini adalah istana terbaik di dekat Paris

Baca Selengkapnya

Ukraina Berharap Indonesia Hadiri KTT Perdamaian di Swiss Bulan Depan

2 jam lalu

Ukraina Berharap Indonesia Hadiri KTT Perdamaian di Swiss Bulan Depan

Dubes Ukraina mengatakan pemerintah Indonesia belum mengonfirmasi kehadiran di KTT Perdamaian, yang akan berlangsung di Swiss bulan depan.

Baca Selengkapnya

Emmanuel Macron Mengutuk Unjuk Rasa Mahasiswa Pro-Palestian yang Menutup Paksa Gerbang Kampus

7 jam lalu

Emmanuel Macron Mengutuk Unjuk Rasa Mahasiswa Pro-Palestian yang Menutup Paksa Gerbang Kampus

Emmanuel Macron mengutuk blokade oleh demonstran pro-Palesitna yang menutup pintu-pintu gerbang masuk ke universitas.

Baca Selengkapnya

Kementerian Luar Negeri Rusia Kesal Volodymyr Zelensky Bawa-bawa Tuhan dalam Perang Ukraina

9 jam lalu

Kementerian Luar Negeri Rusia Kesal Volodymyr Zelensky Bawa-bawa Tuhan dalam Perang Ukraina

Volodymyr Zelensky disebut Kementerian Luar Negeri Rusia sedang hilang akal karena membawa-bawa Tuhan dalam konflik dengan Moskow.

Baca Selengkapnya

Zelensky Masuk dalam Daftar Buron Rusia, Ukraina Sebut Moskow Putus Asa

12 jam lalu

Zelensky Masuk dalam Daftar Buron Rusia, Ukraina Sebut Moskow Putus Asa

Ukraina menyebut Rusia mencari perhatian karena menetapkan Presiden Zelensky sebagai buronan.

Baca Selengkapnya

Rusia Masukkan Volodymyr Zelensky Dalam Daftar Buronan

1 hari lalu

Rusia Masukkan Volodymyr Zelensky Dalam Daftar Buronan

Kementerian Dalam Negeri Rusia mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky.

Baca Selengkapnya

Antisipasi Protes Anti-Israel, Penyelenggara Eurovision Larang Pengibaran Bendera Palestina

2 hari lalu

Antisipasi Protes Anti-Israel, Penyelenggara Eurovision Larang Pengibaran Bendera Palestina

Keputusan penyelenggara Eurovision diambil meskipun ketegangan meningkat seputar partisipasi Israel

Baca Selengkapnya

Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

3 hari lalu

Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

Badan mata-mata Korea Selatan menuding Korea Utara sedang merencanakan serangan "teroris" yang menargetkan pejabat dan warga Seoul di luar negeri.

Baca Selengkapnya

Legendaris! Nama Beyonce akan Masuk ke dalam Kamus Prancis Larousse

3 hari lalu

Legendaris! Nama Beyonce akan Masuk ke dalam Kamus Prancis Larousse

Nama Beyonce akan masuk ke dalam Kamus Prancis Le Petit Larousse edisi terbaru tahun ini dengan definisi sebagai penyanyi R&B dan pop Amerika.

Baca Selengkapnya