Top 3 Dunia: Meninggal karena Gembira, Menlu Turki dan Jerman Adu Mulut

Reporter

Tempo.co

Editor

Yudono Yanuar

Minggu, 31 Juli 2022 06:00 WIB

Menteri Luar Negeri Turki Mevlut Cavusoglu dan Menteri Luar Negeri Jerman Annalena Baerbock menghadiri konferensi pers di Istanbul, Turki, 29 Juli 2022. REUTERS/Umit Bektas

TEMPO.CO, Jakarta - Berita Top 3 Dunia pada Sabtu, 30 Juli 2022, diawali tentang cerita tragis mahasiswa Mesir yang meninggal setelah mendapat pengumuman dirinya lulus ujian akhir.

Berita yang juga mendapat banyak perhatian adalah tentang warga Kanada yang dihukum seumur hidup oleh pengadilan di Amerika Serikat karena membantu menyiarkan pemenggalan sandera ISIS.

Tidak kalah menarik adalah berita tentang Menlu Turki dan Jerman yang bertengkar saat konferensi pers bersama karena beda pendapat.

Berikut berita paling populer di kanal Dunia Tempo.co sepanjang Sabtu:

Terlalu Bahagia Lulus Ujian, Mahasiswa Mesir Tewas Serangan Jantung

Advertising
Advertising

Seorang mahasiswa di Mesir meninggal akibat serangan jantung lantaran terlalu bahagia mengetahui lulus ujian akhir. Pria bernama Mubarak Hussein Sayed Abdel Jalil merupakan mahasiswa Jurusan Geologi, Fakultas Sains, Universitas South Valley di Qena.

Berdasarkan keterangan keluarga, pemuda berusia 22 tahun itu menerima amplop pengumuman dan sangat gembira setelah melihat hasilnya dinyatakan lulus.

Tak lama kemudian, dada kirinya sakit dan ia dilarikan ke rumah sakit. Sayangnya, nyawanya tak tertolong.

Berita selengkapnya bisa Anda simak di sini

Bantu ISIS Publikasi Pemenggalan Sandera, Warga Kanada Dihukum Seumur Hidup

Pengadilan AS menjatuhkan hukuman penjara seumur hidup kepada seorang pria Kanada kelahiran Arab Saudi karena membantu kelompok ekstrimis Negara Islam (ISIS).

Seperti dilansir Reuters, Sabtu 30 Juli 2022, Mohammed Khalifa mengaku bersalah pada Desember karena membantu ISIS mempublikasikan pemenggalan kepala sandera, termasuk jurnalis Amerika Serikat, James Foley.

Pria berusia 39 tahun yang dibesarkan di Toronto ini meninggalkan Kanada pada 2013 ke Suriah. Ia membunuh dua tentara Suriah sebelum ditangkap oleh pasukan Kurdi yang didukung AS pada 2019,

Berita selengkapnya bisa Anda simak di sini

Menlu Turki dan Jerman Bertengkar dalam Konferensi Pers, Ini yang Diributkan

Menteri luar negeri Turki dan Jerman berdebat tentang berbagai masalah dalam konferensi pers bersama pada Jumat, 29 Juli 2022, di Istanbul.

Seperti dilansir Reuters, Mevlut Cavusoglu dari Turki dan Menlu Annalena Baerbock dari Jerman bertengkar soal perselisihan antara Ankara dan Athena, hukuman filantropis Turki Osman Kavala dan militan Kurdi.

Konferensi pers, yang dimulai satu jam lebih lambat dari yang dijadwalkan dan berlangsung selama satu jam, dimulai dengan pernyataan tenang oleh kedua menteri. Namun, suasana menjadi semakin tegang setelah keduanya saling mengkritik kebijakan satu sama lain.

Berita selengkapnya bisa Anda simak di sini

Berita terkait

Top 3 Dunia; Gedung Putih Sebut Tel Aviv Siap-siap Serang Rafah

8 jam lalu

Top 3 Dunia; Gedung Putih Sebut Tel Aviv Siap-siap Serang Rafah

Top 3 dunia, di urutan pertama berita tentang Pemerintah Israel yang bersikukuh akan menyerang Rafah.

Baca Selengkapnya

Profil Marco Reus yang akan Hengkang dari Borussia Dortmund

1 hari lalu

Profil Marco Reus yang akan Hengkang dari Borussia Dortmund

Borussia Dortmund mengumumkan, Marco Reus akan meninggalkan klub akhir musim ini dan berstatus bebas transfer

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: India Tak Terima Tuduhan Xenofobia Biden Hingga Gencatan Senjata Gaza

1 hari lalu

Top 3 Dunia: India Tak Terima Tuduhan Xenofobia Biden Hingga Gencatan Senjata Gaza

Berita Top 3 Dunia pada Sabtu 4 Mei 2024 diawali penolakan India soal tudingan xenofobia oleh Presiden AS Joe Biden

Baca Selengkapnya

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

1 hari lalu

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

Anak panglima militer dan pemimpin de facto Sudan meninggal di rumah sakit setelah kecelakaan lalu lintas di Turki.

Baca Selengkapnya

Hamas: Netanyahu Berusaha Gagalkan Kesepakatan Gencatan Senjata di Gaza

2 hari lalu

Hamas: Netanyahu Berusaha Gagalkan Kesepakatan Gencatan Senjata di Gaza

Pejabat senior Hamas mengatakan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu berupaya menggagalkan kesepakatan gencatan senjata di Gaza.

Baca Selengkapnya

Israel Berencana Usir Warga Palestina dari Rafah ke Pantai Gaza

2 hari lalu

Israel Berencana Usir Warga Palestina dari Rafah ke Pantai Gaza

Israel berencana mengusir warga Palestina keluar dari Kota Rafah di selatan Gaza ke sebidang tanah kecil di sepanjang pantai Gaza

Baca Selengkapnya

Hamas dan CIA Bahas Gencatan Senjata Gaza di Kairo

2 hari lalu

Hamas dan CIA Bahas Gencatan Senjata Gaza di Kairo

Para pejabat Hamas dan CIA dijadwalkan bertemu dengan mediator Mesir di Kairo untuk merundingkan gencatan senjata di Gaza.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Turki Hentikan Ekspor Impor ke Israel

2 hari lalu

Top 3 Dunia: Turki Hentikan Ekspor Impor ke Israel

Berita Top 3 Dunia pada Jumat 3 Mei 2024 diawali oleh Turki menghentikan semua ekspor impor dari dan ke Israel.

Baca Selengkapnya

Kian Panas, Turki Putuskan Hubungan Dagang dengan Israel

3 hari lalu

Kian Panas, Turki Putuskan Hubungan Dagang dengan Israel

Turki memutuskan hubungan dagang dengan Israel seiring memburuknya situasi kemanusiaan di Palestina.

Baca Selengkapnya

Retno Marsudi Bahas Langkah Perlindungan WNI di Tengah Krisis Timur Tengah

3 hari lalu

Retno Marsudi Bahas Langkah Perlindungan WNI di Tengah Krisis Timur Tengah

Retno Marsudi menilai situasi Timur Tengah telah mendesak Indonesia untuk mempersiapkan diri jika situasi semakin memburuk, termasuk pelindungan WNI

Baca Selengkapnya