Pemimpin Hong Kong Akan Tinjau Pembatasan COVID-19 Hari Ini

Reporter

Tempo.co

Senin, 21 Maret 2022 07:30 WIB

Pemandangan umum menunjukkan jembatan sementara dari Shenzhen ke Hong Kong untuk mengangkut material dan pekerja untuk membangun fasilitas isolasi penyakit coronavirus di Lok Ma Chau, selama pandemi Covid-19 di Hong Kong, Cina, Rabu, 9 Maret 2022. Lusinan tenda darurat dan aliran truk yang membawa material terlihat di lokasi pembangunan rumah sakit sementara dengan 1.000 tempat tidur dan fasilitas karantina untuk 10.000 orang. REUTERS/Tyrone Siu

TEMPO.CO, Jakarta -Pemimpin Hong Kong Carrie Lam mengatakan dia berencana untuk meninjau pembatasan COVID-19 pada Senin 21 Maret 2022.

Seperti dilansir Reuters Ahad 20 Maret 2022, sebelumnya dia mengatakan banyak lembaga keuangan sudah tidak sabar dengan kebijakan COVID-19 pemerintah. Kota yang diperintah China itu memiliki beberapa aturan COVID-19 paling ketat di dunia.

Hong Kong melarang penerbangan dari sembilan negara, termasuk Australia dan Inggris, dan mewajibkan karantina di hotel hingga dua minggu bagi wisatawan yang datang.

Hong Kong juga telah memberlakukan larangan pertemuan lebih dari dua orang. Sebagian besar tempat umum ditutup, termasuk pantai dan taman bermain, masker wajib dipakai, dan pembelajaran tatap muka ditiadakan.

Pada Sabtu, kota itu melaporkan 16.597 kasus baru COVID-19, turun dari hari sebelumnya yang mencapai 20.000 lebih.

Advertising
Advertising

Wabah virus corona melanda panti-panti jompo dan melumpuhkan sebagian wilayah Hong Kong. Dalam beberapa pekan terakhir, jalan-jalan di pusat kota Hong Kong terlihat sangat sepi, restoran dan bar tutup atau kosong.

Rak-rak di pasar swalayan tampak kosong ketika orang-orang memborong bahan makanan karena khawatir dengan penguncian (lockdown) seluruh kota. Banyak bisnis di seluruh kota Hong Kong terpaksa tutup, termasuk pusat kebugaran, restoran, dan bar.

Hong Kong berpegang teguh pada kebijakan nol kasus dalam pengendalian wabah virus corona. Gonta-ganti kebijakan COVID-19 baru-baru ini menunjukkan kota itu masih jauh dari pelonggaran pembatasan pada saat kota-kota besar lain di dunia mulai belajar hidup bersama virus.

Dalam beberapa hari terakhir, kasus harian COVID-19 di Hong Kong berkisar di angka 20-30 ribu kasus. Namun, beberapa ahli meyakini angka kasus harian COVID-19 di Hong Kong sebenarnya lebih tinggi dari yang dilaporkan otoritas Hong Kong.

Hal itu disebabkan ada warga Hong Kong yang positif COVID-19 memilih karantina di rumah dan tidak melapor ke pihak berwenang.

Baca juga: Kasus Harian Covid-19 di Hong Kong Tembus 20 Ribu Kasus

SUMBER: REUTERS

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Kasus Covid-19 Meningkat, Sandiaga Uno tak Larang Wisatawan Singapura Masuk Indonesia

22 jam lalu

Kasus Covid-19 Meningkat, Sandiaga Uno tak Larang Wisatawan Singapura Masuk Indonesia

Sandiaga Uno menegaskan, tidak ada larangan warga Singapura untuk berwisata ke tanah air meskipun terjadi lonjakan covid-19 di negeri jiran tersebut

Baca Selengkapnya

Lonjakan Covid-19 di Singapura Dinilai Tidak Berdampak ke Indonesia, Imbas Capaian Vaksinasi

1 hari lalu

Lonjakan Covid-19 di Singapura Dinilai Tidak Berdampak ke Indonesia, Imbas Capaian Vaksinasi

Di saat fase pandemi telah berakhir, bukan berarti masyarakat terbebas dari terinfeksi Covid-19.

Baca Selengkapnya

Covid-19 Melonjak di Singapura, Epidemiolog Ungkap Risiko Long Covid tapi Tidak Separah Varian Delta

1 hari lalu

Covid-19 Melonjak di Singapura, Epidemiolog Ungkap Risiko Long Covid tapi Tidak Separah Varian Delta

Epidemiolog Dicky Budiman mengatakan potensi chaos (kekacauan) bisa saja terjadi saat lonjakan kasus infeksi Covid-19.

Baca Selengkapnya

Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Pakar: Mutasi Virus Makin Menular tapi Tidak Mematikan

1 hari lalu

Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Pakar: Mutasi Virus Makin Menular tapi Tidak Mematikan

Pemerintah Singapura mengatakan perkiraan jumlah kasus Covid-19 meningkat hampir dua kali lipat pada Mei ini, sementara virus makin menular.

Baca Selengkapnya

Dharma Pongrekun Maju di Pilkada DKI Jalur Independen, Pernah Disorot Soal Covid-19 sebagai Rekayasa

2 hari lalu

Dharma Pongrekun Maju di Pilkada DKI Jalur Independen, Pernah Disorot Soal Covid-19 sebagai Rekayasa

Pernyataan Dharma Pongrekun pernah kontroversi saat pandemi Covid-19 karena menurutnya hasil konspirasi dan rekayasa. Kini, ia maju Pilkada DKI.

Baca Selengkapnya

Amerika Serikat Tengah Waspada FLiRT Subvarian Covid-19 Baru

2 hari lalu

Amerika Serikat Tengah Waspada FLiRT Subvarian Covid-19 Baru

Data Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat, subvarian Covid-19 dari SARS-CoV-2 disebut FLiRT kini menjadi varian dominan di AS.

Baca Selengkapnya

69 Tahun Chow Yun Fat, si "Dewa Judi" yang Selalu Klimis

2 hari lalu

69 Tahun Chow Yun Fat, si "Dewa Judi" yang Selalu Klimis

Aktor Chow Yun Fat akan berulang tahun ke 69 pada 18 Mei 2024. Berikut profilnya.

Baca Selengkapnya

Terkini: Penjelasan Wamendag Aturan Impor Tiga Kali Direvisi, Derita Warga Sekitar Smelter Nikel PT KFI

3 hari lalu

Terkini: Penjelasan Wamendag Aturan Impor Tiga Kali Direvisi, Derita Warga Sekitar Smelter Nikel PT KFI

Pemerintah telah merevisi kebijakan impor menjadi Peraturan Menteri Perdagangan atau Permendag Nomor 8 Tahun 2024. Wamendag sebut alasannya.

Baca Selengkapnya

OJK Ungkap Potensi Kredit Bermasalah Perbankan usai Relaksasi Restrukturisasi Pandemi Dihentikan

3 hari lalu

OJK Ungkap Potensi Kredit Bermasalah Perbankan usai Relaksasi Restrukturisasi Pandemi Dihentikan

OJK mengungkap prediksi kredit bermasalah perbankan.

Baca Selengkapnya

Mengenal Lawrence Wong, Perdana Menteri Singapura Baru yang Jago Main Gitar

6 hari lalu

Mengenal Lawrence Wong, Perdana Menteri Singapura Baru yang Jago Main Gitar

Berasal dari kalangan biasa, Lawrence Wong mampu melesat ke puncak pimpinan negara paling maju di Asia Tenggara.

Baca Selengkapnya