Unik, Bayi Badak Putih Langka Ini Diberi Nama Ratu Elizabeth II

Reporter

Tempo.co

Minggu, 13 Maret 2022 12:12 WIB

Bayi badak putih yang lahir di Cotswold Wildlife Park. Facebook/Cotswold Wildlife Park

TEMPO.CO, Jakarta -Kebun binatang Inggris telah menamai bayi badak putih langka dengan nama Ratu Elizabeth II. Seperti dilansir The Daily Star Ahad 13 Maret 2022, pemberian nama ini karena kelahiran sang bayi bersamaan dengan perayaan 70 tahun takhta sang Ratu.

"Semua badak di sini dinamai dengan nama orang yang sangat istimewa, dan saya pikir semua orang setuju bahwa 2022 akan selalu istimewa karena Perayaan Platinum Ratu Elizabeth," kata kepala taman Cotswold Wildlife Park Reggie Heyworth dalam sebuah pernyataan.

"Saya pikir mungkin agak lancang untuk memanggil bayi baru kami 'Elizabeth;' jadi kami memanggilnya 'Queenie'. Saya pikir itu adalah nama yang sempurna untuk gadis badak cilik!"

Queenie adalah anggota terbaru dari keluarga badak putih di Cotswold Wildlife Park & Gardens, sebuah kebun binatang yang berbasis di pekarangan dan taman milik rumah bangsawan abad ke-19, di Oxfordshire, Inggris.

Dia adalah anak badak putih kesembilan yang lahir di Cotswold Wildlife Park & Gardens, dan merupakan putri dari Monty-Nancy.

Advertising
Advertising

Badak putih berada di ambang kepunahan pada awal 1900-an, dengan hanya sekitar 20 hingga 50 yang tersisa di tanah air mereka di Afrika.

Jumlahnya agak meningkat setelah hewan-hewan itu ditawarkan perlindungan. Meski begitu, kelahiran di penangkaran tetap langka, kata taman margasatwa itu.

Hanya lima badak putih yang lahir di Inggris selama setahun terakhir, dan 12 ekor lainnya di kebun binatang Eropa.

Empat spesies badak lainnya terancam punah atau dianggap punah di alam liar, menurut International Union for Conservation of Nature (IUCN).

Badak bukan satu-satunya kelahiran terkait kerajaan di kebun binatang. Sebuah unta Baktria dinamai cicit Ratu Elizabeth II, Pangeran Louis, karena mereka lahir pada hari yang sama.

Baca juga: 9 Fakta Menarik Ratu Elizabeth II, Masih Minum Segelas Sampanye Tiap Malam

SUMBER: THE DAILY STAR

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

6 jam lalu

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto saat melakukan kunjungan kerja di London, bertemu dengan Menteri Perdagangan Inggris The Rt. Hon. Greg Hands MP

Baca Selengkapnya

Menko Airlangga Bahas Produk Susu dengan Menteri Perdagangan Inggris: RI akan Lakukan Deregulasi

16 jam lalu

Menko Airlangga Bahas Produk Susu dengan Menteri Perdagangan Inggris: RI akan Lakukan Deregulasi

Menko Airlangga menegaskan Indonesia tengah melakukan deregulasi yang menekankan mekanisme lebih mudah untuk pendaftaran produk susu dan turunannya.

Baca Selengkapnya

Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

20 jam lalu

Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

Perusahaan farmasi AstraZeneca digugat dalam gugatan class action atas klaim bahwa vaksin Covid-19 produksinya menyebabkan kematian dan cedera serius

Baca Selengkapnya

Indonesia akan Gugat KPK Inggris soal Kasus Suap Pembelian Pesawat Garuda

1 hari lalu

Indonesia akan Gugat KPK Inggris soal Kasus Suap Pembelian Pesawat Garuda

Lembaga antikorupsi Inggris, Serious Fraud Office (SFO), mendapat kompensasi 992 juta Euro terkait kasus suap pembelian pesawat Garuda pada 2017

Baca Selengkapnya

Menko Airlangga Bicara Ekonomi RI hingga Hasil Pemilu di Hadapan Pebisnis Inggris

1 hari lalu

Menko Airlangga Bicara Ekonomi RI hingga Hasil Pemilu di Hadapan Pebisnis Inggris

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto bicara perkembangan ekonomi terkini, perkembangan politik domestik dan keberlanjutan kebijakan pasca Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Sepak Terjang Band Metal Kontroversial dari Inggris Cradle of Filth

2 hari lalu

Sepak Terjang Band Metal Kontroversial dari Inggris Cradle of Filth

Cradle of Filth tak hanya sebuah band metal, mereka simbol keberanian untuk mengekspresikan ketidaknyamanan, kegelapan, dan imajinasi lintas batas.

Baca Selengkapnya

Inggris akan Bangun Tugu Peringatan bagi Tentara Muslim Pahlawan Perang Dunia

3 hari lalu

Inggris akan Bangun Tugu Peringatan bagi Tentara Muslim Pahlawan Perang Dunia

Inggris membangun tugu peringatan perang untuk jutaan tentara Muslim yang bertugas bersama pasukan Inggris dan Persemakmuran selama dua perang dunia

Baca Selengkapnya

Irlandia Kewalahan Hadapi Naiknya Jumlah Imigran

3 hari lalu

Irlandia Kewalahan Hadapi Naiknya Jumlah Imigran

Dampak dari diloloskannya RUU Safety of Rwanda telah membuat Irlandia kebanjiran imigran yang ingin meminta suaka.

Baca Selengkapnya

Eks Diplomat Inggris: AS Panik Drone Rusia Hancurkan Tank Abrams Ukraina

4 hari lalu

Eks Diplomat Inggris: AS Panik Drone Rusia Hancurkan Tank Abrams Ukraina

Percepatan bantuan militer senilai US$6 miliar ke Ukraina mencerminkan kepanikan yang dirasakan oleh pemerintahan Joe Biden dan Kongres AS

Baca Selengkapnya

Raja Charles III Siap Kembali Bertugas

5 hari lalu

Raja Charles III Siap Kembali Bertugas

Raja Charles III sudah mendapat izin dari tim dokter untuk kembali bertugas setelah menjalani pengobatan kanker.

Baca Selengkapnya