Konsulat AS di Erbil Dihantam Rudal Balistik, Serangan dari Iran?

Reporter

Tempo.co

Minggu, 13 Maret 2022 11:11 WIB

Tentara Komando Operasi Gabungan Irak memeriksa truk dan lokasi peluncuran roket menuju Pangkalan Militer Ain Al-Asad, di provinsi Anbar, di al-Baghdadi, Irak, 8 Juli 2021. Pada hari Selasa, sebuah pesawat tak berawak menyerang bandara Erbil di Irak utara. Pesawat itu membidik pangkalan Amerika Serikat di lapangan bandara. Joint Operations Command Media Office/Handout via REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta -Pasukan keamanan Kurdi mengatakan 12 rudal balistik ditembakkan ke Kota Erbil, Kurdistan, Irak pada Ahad 13 Maret 2022.

“Rudal-rudal itu ditembakkan dari luar perbatasan Irak dan Kurdistan, [datang] lebih tepatnya dari timur,” kata siaran pers dari unit kontra-terorisme Kurdistan seperti dilansir Reuters.

Kantor berita AP mengutip seorang pejabat pertahanan AS yang mengatakan bahwa rudal-rudal itu ditembakkan dari Iran.

Pejabat keamanan Irak mengatakan setidaknya enam rudal ditembakkan ke konsulat AS di Erbil. Mereka menambahkan bahwa beberapa rudal menghantam gedung itu.

Namun, seorang pejabat AS, bahwa tidak ada bukti bahwa serangan itu menargetkan konsulat AS. Para pejabat AS mengatakan tidak ada korban militer AS dalam serangan itu.

Advertising
Advertising

Penyiar Irak Kurdistan24, yang studionya terletak di dekat konsulat AS, mengudara setelah serangan itu dan menunjukkan pecahan kaca dan puing-puing di lantai studio.

Beberapa hari lalu, serangan Israel di dekat ibu kota Suriah, Damaskus, menewaskan dua anggota Garda Revolusi Iran.

Kantor berita IRNA Iran melaporkan serangan di Erbil sambil mengutip media Irak, tetapi tidak mengatakan dari mana serangan itu berasal.

Pasukan AS yang ditempatkan di kompleks bandara internasional Erbil di masa lalu mendapat serangan roket dan pesawat tak berawak yang oleh pejabat AS disalahkan pada kelompok bersenjata yang bersekutu dengan Iran. Tetapi tidak ada serangan seperti itu yang terjadi selama beberapa bulan.

Terakhir kali rudal balistik diarahkan ke pasukan AS adalah pada Januari 2020 – pembalasan Iran atas pembunuhan AS awal bulan itu terhadap komandan militernya Qassem Soleimani di bandara Baghdad, Irak. Tidak ada personel AS yang tewas dalam serangan tersebut, tetapi banyak yang menderita cedera kepala.

Baca juga: Mewahnya Restoran Khusus Wanita Pertama di Erbil, Irak

SUMBER: REUTERS

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Piala Asia U-23: Kapten Irak Muntadher Mohammed Bilang Timnas Indonesia adalah Tim Kuat, tapi...

1 jam lalu

Piala Asia U-23: Kapten Irak Muntadher Mohammed Bilang Timnas Indonesia adalah Tim Kuat, tapi...

Kapten Timnas U-23 Irak Muntadher Mohammed ingin menebus kekalahan dari Jepang dan mengamankan tiket Olimpiade saat menghadapi Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

5 Pemain Irak yang Patut Diwaspadai Timnas Indonesia pada Laga Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23

3 jam lalu

5 Pemain Irak yang Patut Diwaspadai Timnas Indonesia pada Laga Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23

Duel Irak vs Indonesia dalam perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Sejarah dan Arti Elemen-elemen dalam Bendera Korea Selatan

3 jam lalu

Sejarah dan Arti Elemen-elemen dalam Bendera Korea Selatan

Bendera Korea Selatan memuat arti tanah (latar putih), rakyat (lingkaran merah dan biru), dan pemerintah (empat rangkaian garis atau trigram hitam).

Baca Selengkapnya

Profil Stadion Abdullah bin Khalifa, Tempat Timnas Indonesia Vs Irak Berebut Posisi Juara Ketiga di Piala Asia U-23 2024

3 jam lalu

Profil Stadion Abdullah bin Khalifa, Tempat Timnas Indonesia Vs Irak Berebut Posisi Juara Ketiga di Piala Asia U-23 2024

Timnas Indonesia Vs Irak berjibaku untuk posisi ketiga di Piala Asia U-23 2024. Berikut profil Stadion Abdullah bin Khalifa di Doha, Qatar.

Baca Selengkapnya

Brown Jadi Universitas AS Pertama yang Pertimbangkan Divestasi dari Israel

4 jam lalu

Brown Jadi Universitas AS Pertama yang Pertimbangkan Divestasi dari Israel

Pengunjuk rasa pro-Palestina dan anti-Israel membersihkan perkemahan di kampus setelah mencapai kesepakatan dengan administrasi universitas Brown.

Baca Selengkapnya

Duel Irak vs Indonesia di Piala Asia U-23, Ilham Rio Fahmi Ingin Buat Sejarah ke Olimpiade

4 jam lalu

Duel Irak vs Indonesia di Piala Asia U-23, Ilham Rio Fahmi Ingin Buat Sejarah ke Olimpiade

Ilham Rio Fahmi akan berusaha membalas kepercayaan dari pelatih kepala Shin Tae-yong apabila diturunkan dalam laga Timnas U-23 Irak vs Indonesia.

Baca Selengkapnya

Preview Timnas U-23 Irak vs Indonesia di Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23 2024 Malam ini

5 jam lalu

Preview Timnas U-23 Irak vs Indonesia di Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23 2024 Malam ini

Duel Timnas U-23 Irak vs Indonesia akan tersaji pada pertandingan perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024. Kedua tim menghadapi tekanan.

Baca Selengkapnya

Jerome Polin Luluskan Permintaan, Unggah Foto Dukung Irak Melawan Timnas U-23

5 jam lalu

Jerome Polin Luluskan Permintaan, Unggah Foto Dukung Irak Melawan Timnas U-23

Jerome Polin meluluskan permintaan netizen untuk memberikan dukungan kepada Irak agar Timnas U-23 menang lantaran dianggap pembawa sial.

Baca Selengkapnya

Partai Demokrat AS Kirim Surat ke Joe Biden, Minta Cegah Serangan Israel di Rafah

6 jam lalu

Partai Demokrat AS Kirim Surat ke Joe Biden, Minta Cegah Serangan Israel di Rafah

Puluhan anggota Partai Demokrat AS menyurati pemerintahan Presiden Joe Biden untuk mendesak mereka mencegah rencana serangan Israel di Rafah.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Osama bin Laden, Pendiri Al-Qaeda yang Ditembak Mati AS pada 2 Mei 2011

6 jam lalu

5 Fakta Osama bin Laden, Pendiri Al-Qaeda yang Ditembak Mati AS pada 2 Mei 2011

Hari ini, 2 Mei 2011, Osama bin Laden ditembak mati oleh pasukan Amerika. Berikut fakta-fakta Osama bin Laden.

Baca Selengkapnya