Mesin Pesawat Sudah Dirancang untuk Hadapi Serangan Burung  

Reporter

Editor

Sabtu, 17 Januari 2009 09:28 WIB

TEMPO Interaktif, New York : Mesin-mesin pesawat, seperti Airbus 320, sebenarnya sudah dirancang untuk menahan “serangan” dari sekelompok burung.

Seperti diungkapkan juru bicara pabrik mesin pesawat CFM International Cincinnati Jamie Jewell, mesin-mesin psawat Airbus 320 sudah dirancang tahan terhadap serangan burung seberat 4 pound.

Menurut dia, semua mesin pesawat komersial sudah dirancang terhadap serangan burung-burung yang seringkali melintas, terutama di atas perairan Amerika Serikat. Meskipun pada kenyataannya, angsa Kanada beratnya bisa mencapai 12 pound.

Akibat ditabrak sekelompok angsa, pesawat US Airways dengan nomor penerbangan 1549 yang baru beberapa menit lepas landas dari bandar udara LaGuardia, New York Kamis pukul 15.26 waktu setempat menuju Charlotte, North Carolina langsung mengalami kerusakan mesin.

Pesawat yang dikemudikan pilot Chesley B. “Sully” Sullenberger III, 57 tahun, terpaksa mendarat darurat di Sungai Hudson, New York. Awak pesawat dan 155 penumpang selamat. Pesawat yang dua mesin pesawatnya tenggelam ke dasar sungai itu akan ditarik dari sungai hari ini untuk keperluan penyelidikan.

Insiden ini menyebabkan pertanyaan-pertanyaan soal bagaimana menghadapi serangan sekelompok burung, yang bisa mengakibatkan terjadinya kecelakaan pesawat, kembali bermunculan

Otoritas bandar udara yang mengoperasikan sebagian besar bandar udara di New York City mengatakan, ratusan juta dolar sudah dihabiskan untuk menyelamatkan pesawat dari serangan burung yang tengah melintas di jalur penerbangan.

The Port Authority of New York dan New Jersey mengatakan, mereka terpaksa membunuh ribuan burung setiap tahun yang beredar di sekitar lapangan terbang. Segala cara digunakan, dari menggunakan senjata, petasan hingga melepas sekelompok elang untuk menghalau burung-burung itu.

Bahkan menurut Asosiasi Transportasi Udara, asosiasi maskapai penerbangan, mereka sampai memiliki gugus tugas “serangan burung” untuk meminimalkan bahaya dari serangan sekelompok burung itu. Juga mengirimkan sampel burung ke laboratorium Smithsonian untuk dianalisa jenis burung apa saja yang seringkali menabrak pesawat.

AP | GRACE S GANDHI

Berita terkait

KNKT Investigasi Penyebab Kecelakaan di Km 58 Tol Jakarta-Cikampek, Ini Tugas Investigator KNKT

20 hari lalu

KNKT Investigasi Penyebab Kecelakaan di Km 58 Tol Jakarta-Cikampek, Ini Tugas Investigator KNKT

KNKT memiliki investigator dan sekretariat untuk membantu proses investigasi kecelakaan di Indonesia, termasuk di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek.

Baca Selengkapnya

Selandia Baru akan Sita Kotak Hitam LATAM Boeing 787

51 hari lalu

Selandia Baru akan Sita Kotak Hitam LATAM Boeing 787

Komisi Investigasi Kecelakaan Transportasi Selandia Baru (TAIC) akan menyita kotak hitam penerbangan LATAM Airlines Boeing 787.

Baca Selengkapnya

Kronologi Pilot dan Kopilot Batik Air ID-6723 Ketiduran, Sempat Sarapan Mie Instan Sebelum Terbang

54 hari lalu

Kronologi Pilot dan Kopilot Batik Air ID-6723 Ketiduran, Sempat Sarapan Mie Instan Sebelum Terbang

KNKT menjelaskan kronologi pilot-kopilot Maskapai Batik Air tertidur saat terbangkan pesawat dari Kendari ke Jakarta. Ada 153 penumpang dalam pesawat.

Baca Selengkapnya

MH370 Hilang Tanpa Jejak, Berikut Fakta-fakta Menarik di Balik Peristiwa Tragis Itu

56 hari lalu

MH370 Hilang Tanpa Jejak, Berikut Fakta-fakta Menarik di Balik Peristiwa Tragis Itu

Pesawat MH370 hilang dalam penerbangan dari Kuala Lumpur, Malaysia ke Cina. Sepuluh tahun berlalu, jejaknya masih misterius.

Baca Selengkapnya

10 Tahun Misteri Hilangnya Pesawat MH370, Malaysia Akan Cari Lagi

4 Maret 2024

10 Tahun Misteri Hilangnya Pesawat MH370, Malaysia Akan Cari Lagi

Pemerintah Malaysia mendorong pencarian baru atas pesawat Malaysia Airlines penerbangan MH370 yang hilang misterius 10 tahun lalu

Baca Selengkapnya

Bawa 12 Penumpang, Pesawat Smart Air PK-SNJ Kecelakaan di Bandara Aminggaru Papua

5 Februari 2024

Bawa 12 Penumpang, Pesawat Smart Air PK-SNJ Kecelakaan di Bandara Aminggaru Papua

Pesawat Smart Air PK-SNJ mengalami kecelakaan di Bandara Aminggaru, Distrik Ilaga, Kabupaten Puncak, Papua Tengah

Baca Selengkapnya

Pesawat Sewaan yang Angkut Pengusaha Rusia Jatuh di Afghanistan, Dua Tewas

22 Januari 2024

Pesawat Sewaan yang Angkut Pengusaha Rusia Jatuh di Afghanistan, Dua Tewas

Enam warga Rusia yang naik pesawat carter dari Thailand, jatuh di Afghanistan.

Baca Selengkapnya

Pesawat Sewaan Rusia Berisi 6 Penumpang Hilang di Afghanistan

21 Januari 2024

Pesawat Sewaan Rusia Berisi 6 Penumpang Hilang di Afghanistan

Sebuah pesawat sewaan teregistrasi Rusia dengan enam orang di dalamnya menghilang dari layar radar di Afghanistan.

Baca Selengkapnya

Pesawat Korean Air dan Cathay Pacific Bertabrakan Sayap di Bandara Jepang

17 Januari 2024

Pesawat Korean Air dan Cathay Pacific Bertabrakan Sayap di Bandara Jepang

Pesawat Korean Air menabrak pesawat Cathay Pacific yang kosong saat sedang meluncur di bandara Jepang yang dilanda salju. Sayap pesawat Korean Air rusak.

Baca Selengkapnya

5 Serba-serbi Film Netflix Society of the Snow

16 Januari 2024

5 Serba-serbi Film Netflix Society of the Snow

Film Society of the Snow di Netflix mengangkat kisah nyata kecelakaan pesawat dan bertahan hidup sampai terpaksa menjadi kanibal

Baca Selengkapnya