Potensi Energi Terbarukan Indonesia Dipuji Wakil Presiden Uni Eropa

Reporter

Tempo.co

Selasa, 19 Oktober 2021 23:30 WIB

Petani memikul Kubis yang baru dipanen melintasi instalasi Pembangkit Listrik Tenaga Panas bumi (PLTP) PT Geo Dipa Energi kawasan dataran tinggi Dieng, desa Kepakisan, Batur, Banjarnegara, Jateng, Sabtu (14/8/2021). PT Geo Dipa mengembangkan proyek pembangunan PLTP secara berkelanjutan guna mendukung tercapainya target pembangunan energi terbarukan, khususnya panas bumi yang ramah lingkungan. ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Presiden Uni Eropa Frans Timmermans menyebut Indonesia punya potensi energi terbarukan yang luar biasa. Efek optimisme dari hal ini adalah banyak negara di dunia yang akan sangat positif pada Indonesia.

“Itu sebabnya, saya ingin memberi perhatian besar pada hubungan bilateral antara Uni Eropa dan Indonesia," kata Timmermans dalam acara diskusi online, yang diselenggarakan Foreign Policy Community of Indonesia (FPCI), bertajuk European Union and Indonesia: Towards a Successful UN Climate Summit and Partnership for a Green Transition, Selasa, 19 Oktober 2021.

Menurut Timmermans, dengan adanya potensi energi terbarukan, maka Indonesia perlu mencari solusi yang konstruktif dan berkomitmen untuk menghindari bencana iklim dan keanekaragaman hayati.

Advertising
Advertising

Indonesia pun diharapkan bisa bekerja sama demi masa depan yang lebih baik dan lebih kuat dengan negara-negara di dunia serta lembaga internasional.

"Bank Investasi Eropa sekarang sudah menjadi bank hijau. Mereka telah membuat komitmen ini dengan sangat kuat dalam beberapa tahun terakhir. Mereka akan segera membuka kantor di Jakarta. Dan saya dapat membayangkan dengan pengalaman dan ambisinya, Bank Investasi Eropa bisa bekerja sama dengan Bank Pembangunan Asia, dan melihat apa yang bisa dilakukan bersama. Dan saya akan mendorong mereka untuk meningkatkan kerja sama ini," kata Timmermans.

Situs ebtke.esdm.go.id pada Januari 2021 mengungkap, Indonesia sedang dalam proses mempersiapkan pengembangan jangka panjang sektor energi, kelistrikan dan Rencana Usaha Penyediaan Tenaga Listrik (RUPTL) PT PLN (Persero) 2021–2030 telah rampung dan diteken oleh Menteri ESDM Arifin Tasrif.

RUPTL PLN bakal menjadi acuan bagi pemerintah dalam penyediaan tenaga listrik 10 tahun ke depan. Roadmap itu, juga akan lebih mengedepankan pengembangan energi baru terbarukan.

Berdasarkan pencapaian energi terbarukan sepanjang 2020, Indonesia masih berkomitmen mencapai target yang ditetapkan pada Paris Agreement 2015 lalu. Indonesia memiliki semua potensi energi terbarukan, seperti surya, air, angin, panas bumi dan bioenergi.

Untuk panas bumi, total potensi panas bumi Indonesia ada lebih dari 400 GW dan implementasi sampai dengan 2020, mencapai 176 MW. Sedangkan untuk pembangkit tenaga matahari, ada tambahan 11 MW untuk panel surya atap. Adapun potensi angin dan hidro memiliki potensi yang sama, yaitu 150 GW.

Baca juga: Analisis Arcandra Tahar soal Melambungnya Harga Batu Bara dan Gas Bumi

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Pekerja Perempuan 24 Persen, PLN Klaim Dukung Kesetaraan Gender

15 jam lalu

Pekerja Perempuan 24 Persen, PLN Klaim Dukung Kesetaraan Gender

PLN mengaku berkomitmen menerapkan perlindungan, pencegahan, dan penanganan pelecehan seksual bagi pekerja perempuan di lingkungan perusahaan.

Baca Selengkapnya

Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Singgung Peran Greysia Polii Usai Bawa Indonesia ke Semifinal

1 hari lalu

Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Singgung Peran Greysia Polii Usai Bawa Indonesia ke Semifinal

Ester Nurumi Tri Wardoyo sempat merasa tegang sebelum melakoni laga penentuan di perempat final Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Indonesia Lolos Semifinal Kalahkan Thailand 3-0, Ester Nurumi Tri Wardoyo Jadi Penentu Kemenangan

1 hari lalu

Hasil Piala Uber 2024: Indonesia Lolos Semifinal Kalahkan Thailand 3-0, Ester Nurumi Tri Wardoyo Jadi Penentu Kemenangan

Di semifinal Piala Uber 2024, tim bulu tangkis putri Indonesia akan menghadapi Korea Selatan, Sabtu, 4 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Dorong Penghiliran Industri Jagung, Uni Eropa Jajaki Peluang Investasi IKN

1 hari lalu

Terkini: Jokowi Dorong Penghiliran Industri Jagung, Uni Eropa Jajaki Peluang Investasi IKN

Terkini: Presiden Jokowi dorong penghiliran industri jagung, Uni Eropa jajaki peluang investasi di IKN.

Baca Selengkapnya

Delegasi Uni Eropa Kunjungi IKN untuk Jajaki Peluang Investasi

1 hari lalu

Delegasi Uni Eropa Kunjungi IKN untuk Jajaki Peluang Investasi

Delegasi Uni Eropa mengunjungi Ibu Kota Nusantara (IKN) untuk penjajakan peluang investasi.

Baca Selengkapnya

Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, Bahlil: Kita Kembalikan Milik Orang Indonesia

2 hari lalu

Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, Bahlil: Kita Kembalikan Milik Orang Indonesia

Pemerintah bakal memperpanjang kontrak PT Freeport hingga 2061. Menteri Bahlil Lahadalia klaim Freeport sudah jadi perusahaan milik Indonesia.

Baca Selengkapnya

3 Tips agar Rumah Terhidar dari Kebakaran saat Musim Kemarau

2 hari lalu

3 Tips agar Rumah Terhidar dari Kebakaran saat Musim Kemarau

Berikut tiga tips yang dapat membantu mengurangi risiko kebakaran rumah dari dampak musim kemarau.

Baca Selengkapnya

Ahli Soroti Transisi Energi di Indonesia dan Australia

2 hari lalu

Ahli Soroti Transisi Energi di Indonesia dan Australia

Indonesia dan Australia menghadapi beberapa tantangan yang sama sebagai negara yang secara historis bergantung terhadap batu bara di sektor energi

Baca Selengkapnya

Amnesty International Temukan Pasokan Teknologi Pengawasan dan Spyware Masif ke Indonesia

2 hari lalu

Amnesty International Temukan Pasokan Teknologi Pengawasan dan Spyware Masif ke Indonesia

Amnesty International menyiarkan temuan adanya jaringan ekspor spyware dan pengawasan ke Indonesia.

Baca Selengkapnya

Belanda Jajaki Peluang Kerja Sama di IKN

2 hari lalu

Belanda Jajaki Peluang Kerja Sama di IKN

Sejumlah perusahaan dan lembaga penelitian di Belanda, telah memberikan dukungan kepada Indonesia, termasuk terkait IKN

Baca Selengkapnya