KBRI Moskow Menggelar Peringatan Hari Batik

Reporter

Tempo.co

Kamis, 7 Oktober 2021 11:30 WIB

KBRI Moskow menggelar resepsi peringatan Hari Batik Nasional Indonesia pada 3 Oktober 2021. Sumber: dokumen KBRI Moskow

TEMPO.CO, Jakarta - Kedutaan Besar Indonesia (KBRI) di Moskow, Rusia pada 3 Oktober 2021 menyelenggarakan acara resepsi peringatan Hari Batik Nasional Indonesia. Acara tersebut diantaranya diisi fashion show kain batik dan Tarian.

“Saya terpesona dengan kekayaan budaya Indonesia, khususnya terkait batik, mulai dari kain batik yang dipamerkan, penampilan para penari warga Rusia saat fashion dance batik Indonesia dengan iringan musik yang sangat keren,” kata Ekaterina Shchukina Viktorovna, mahasiswi jurusan Hukum Internasional di Universitas MGIMO, Rusia.

Advertising
Advertising

KBRI Mosko dalam keterangan menjelaskan puncak resepsi peringatan Hari Batik Nasional Indonesia ditandai dengan pertunjukan budaya, yakni fashion dance, bertema batik Indonesia. Pertunjukan ini hasil kolaborasi sanggar tari binaan KBRI Moskow, “Kirana Nusantara Dance” (KND), dengan musisi Anon Suneko dari Omah Gamelan Yogyakarta, yang juga dosen ISI Yogyakarta.

Pertunjukan fashion dance merupakan medley antara fashion show kain batik dengan Tari Batik yang menggambarkan keindahan proses membatik dalam tradisi budaya Jawa. Para penari dalam Tari Batik ini seluruhnya adalah warga negara Rusia.

“Pameran dan workshop batik yang telah berlangsung selama sebulan di Moskow ini (3 September - 3 Oktober 2021), diharapkan menjadi langkah baik untuk terus memperkenalkan tradisi dan keindahan batik Indonesia sebagai warisan budaya dunia kepada masyarakat Rusia,” kata Duta Besar RI untuk Federasi Rusia merangkap Republik Belarus, Jose Tavares.

Tamu dan jurnalis yang hadir memberikan tanggapan positif atas pameran Batik ini. ujar Muhammad Khaled, jurnalis Russia Today (Arabic) mengaku tahu tentang batik Indonesia, tetapi baru pertama kali ini melihat secara langsung keragaman warna, motif dan proses pembuatan batik Indonesia, yang baginya unik dan mengagumkan.

Sebelumnya, setiap Sabtu selama September 2021, KBRI Moskow mengadakan workshop “Ayo Membatik”. Workshop membatik terdiri dari dua kelas yaitu membatik klasik di atas medium kain dan membatik kontemporer dengan melukis motif batik di atas kayu. Sebanyak 52 warga Rusia dan peserta internasional lainnya mengikuti workshop yang difasilitasi dua orang tutor warga negara Rusia yang merupakan alumni penerima beasiswa Darmasiswa Republik Indonesia dan sempat mempelajari batik di salah satu universitas di Indonesia.

Baca juga: Jacob Bolotin, Tunanetra Pertama yang Berprofesi sebagai Dokter

Berita terkait

Ukraina Gagalkan Rencana Pembunuhan Presiden Volodymyr Zelensky

37 menit lalu

Ukraina Gagalkan Rencana Pembunuhan Presiden Volodymyr Zelensky

Dinas Keamanan Ukraina mengatakan mereka menggagalkan rencana Rusia untuk membunuh Presiden Volodymyr Zelensky.

Baca Selengkapnya

Ukraina Temukan Puing Rudal Balistik Korea Utara di antara Bukti Serangan Rusia

5 jam lalu

Ukraina Temukan Puing Rudal Balistik Korea Utara di antara Bukti Serangan Rusia

Jaksa penuntut negara Ukraina memeriksa puing-puing dari 21 dari sekitar 50 rudal balistik Korea Utara yang diluncurkan oleh Rusia.

Baca Selengkapnya

Vladimir Putin Kembali Dilantik sebagai Presiden Rusia untuk Periode Kelima

7 jam lalu

Vladimir Putin Kembali Dilantik sebagai Presiden Rusia untuk Periode Kelima

Vladimir Putin kembali menjabat sebagai presiden Rusia untuk periode kelima selama enam tahun ke depan. Bakal mengalahkan rekor Stalin.

Baca Selengkapnya

Tentara AS Ditahan di Rusia, Dituduh Mencuri Uang Kekasihnya

15 jam lalu

Tentara AS Ditahan di Rusia, Dituduh Mencuri Uang Kekasihnya

Rusia menuduh tentara AS terlibat pencurian dengan mengambil uang kekasihnya.

Baca Selengkapnya

Ukraina Tolak Akui Vladimir Putin sebagai Presiden Sah Rusia

16 jam lalu

Ukraina Tolak Akui Vladimir Putin sebagai Presiden Sah Rusia

Kementerian Luar Negeri Ukraina mengatakan tidak ada dasar hukum untuk mengakui Vladimir Putin sebagai presiden Rusia yang sah.

Baca Selengkapnya

Zelensky Masuk Daftar Buronan Rusia, Dubes Ukraina: Upaya Putus Asa dari Negara yang Kalah

1 hari lalu

Zelensky Masuk Daftar Buronan Rusia, Dubes Ukraina: Upaya Putus Asa dari Negara yang Kalah

Duta Besar Ukraina untuk Indonesia menanggapi laporan media bahwa Rusia memasukkan Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky ke dalam daftar buronan.

Baca Selengkapnya

Ukraina Berharap Indonesia Hadiri KTT Perdamaian di Swiss Bulan Depan

1 hari lalu

Ukraina Berharap Indonesia Hadiri KTT Perdamaian di Swiss Bulan Depan

Dubes Ukraina mengatakan pemerintah Indonesia belum mengonfirmasi kehadiran di KTT Perdamaian, yang akan berlangsung di Swiss bulan depan.

Baca Selengkapnya

Kementerian Luar Negeri Rusia Kesal Volodymyr Zelensky Bawa-bawa Tuhan dalam Perang Ukraina

1 hari lalu

Kementerian Luar Negeri Rusia Kesal Volodymyr Zelensky Bawa-bawa Tuhan dalam Perang Ukraina

Volodymyr Zelensky disebut Kementerian Luar Negeri Rusia sedang hilang akal karena membawa-bawa Tuhan dalam konflik dengan Moskow.

Baca Selengkapnya

Zelensky Masuk dalam Daftar Buron Rusia, Ukraina Sebut Moskow Putus Asa

1 hari lalu

Zelensky Masuk dalam Daftar Buron Rusia, Ukraina Sebut Moskow Putus Asa

Ukraina menyebut Rusia mencari perhatian karena menetapkan Presiden Zelensky sebagai buronan.

Baca Selengkapnya

Delegasi Indonesia Partisipasi di Festival Hakata Dontaku

2 hari lalu

Delegasi Indonesia Partisipasi di Festival Hakata Dontaku

Festival Hakata Dontaku adalah festival kesenian dan budaya terbesar di Fukuoka Jepang. Indonesia menampilkan angklung, tari Bali, dan tari Saman

Baca Selengkapnya