Kisah Cinta Putri Mako, Rela Tinggalkan Jepang Demi Nikahi Pria Biasa

Reporter

Tempo.co

Jumat, 3 September 2021 13:15 WIB

Putri Mako dan tunangannya, Kei Komuro mengumumkan pertunangan mereka di Tokyo, Jepang, 3 September 2017. Komuro yang bukan berasal dari keluarga bangsawan itu merupakan teman kuliah Putri Mako di International Christian University. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Perjalanan cinta sejati tidak pernah berjalan mulus, begitu pula dengan kisah asmara Putri Mako. Hubungan Putri Mako dan kekasihnya Kei Kumuro yang merupakan orang biasa, menuai kontroversi dan dikecam publik selama bertahun-tahun. Keponakan Kaisar Naruhito ini akhirnya memutuskan segera menikah dan pindah ke Amerika Serikat.

Pasangan tersebut memutuskan menikah tanpa upacara tradisional. Selain itu Putri Mako dan Komura juga menolak pembayaran yang biasanya diberikan kepada bangsawan wanita yang menikah dengan keluarga kerajaan. Ia menolak bantuan dana dari pemerintah Jepang sebesar US$ 1,3 juta atau setara Rp 18 miliar. Aturan suksesi kekaisaran Jepang, Putri Mako yang berusia 29 tahun akan kehilangan gelarnya setelah menikah dengan orang biasa.

Sosok Kei Komura juga menuai kontroversi atas tuduhan bahwa ibunya meminjam uang dari mantan tunangannya. Utang itu gagal dibayar kembali oleh keluarga tersebut. Komuro adalah warga Jepang yang pindah ke Amerika Serikat untuk sekolah hukum.

Berita miring itu tak menyurutkan percintaan mereka. Bahkan Putra Mahkota Akishino tahun lalu menyatakan mendukung pernikahan putrinya.

Rencana Putri Mako dan Komuro pindah ke Amerika Serikat menarik perhatian karena kisahnya mirip Pangeran Harry dari Inggris dan istrinya Megan Markle.

Advertising
Advertising

Putri Mako merupakan saudara perempuan Pangeran Hisahito, 14, saat ini merupakan satu-satunya pewaris takhta laki-laki yang memenuhi syarat selain ayahnya. Di Jepang, tahta hanya dapat diwariskan kepada anggota keluarga laki-laki. Sementara anak-anak bangsawan perempuan yang menikah dengan rakyat jelata tidak termasuk.

Belum ada konfirmasi resmi tentang rencana Putri Mako dari Jepang itu. Namun drama percintaan itu membuat pendapat rakyat Jepang terbelah.

"Saya pikir sangat sedikit orang Jepang yang merayakan pernikahan ini dari lubuk hati mereka. Saya sangat khawatir dengan Putri Mako," tulis salah satu pengguna Twitter Jepang.

Tetapi ada yang memuji tekad pasangan itu. Mainichi Shimbun mengatakan keinginan mereka yang kuat akan membuahkan hasil.

"Ini adalah keputusan Putri Mako yang berdiri teguh untuk hidupnya," tambah pengguna Twitter lainnya. "Hebat."

Baca: Putra Mahkota Jepang Restui Putri Mako Nikahi Pria Bukan Bangsawan

NDTV

Berita terkait

Dubes RI Resmikan Pesantren Pertama NU di Jepang

1 jam lalu

Dubes RI Resmikan Pesantren Pertama NU di Jepang

Duta Besar Republik Indonesia untuk Jepang Heri Akhmadi meresmikan pesantren pertama Nahdlatul Ulama (NU)

Baca Selengkapnya

Tak Hanya India, Jepang Juga Kecewa Atas Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

11 jam lalu

Tak Hanya India, Jepang Juga Kecewa Atas Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

Pemerintah Jepang menanggapi komentar Presiden AS Joe Biden bahwa xenofobia menjadi faktor penghambat pertumbuhan ekonomi di Cina, India dan Jepang.

Baca Selengkapnya

Fakta Bandara Internasional Kansai Jepang, Biaya Pembangunan Termahal dan Terancam Tenggelam

14 jam lalu

Fakta Bandara Internasional Kansai Jepang, Biaya Pembangunan Termahal dan Terancam Tenggelam

Mulai dari lokasi pembangunannya di pulau buatan sampai ancaman tenggelam, simak informasi menarik tentang Bandara Internasional Kansai Jepang.

Baca Selengkapnya

Menlu India Tak Terima Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

15 jam lalu

Menlu India Tak Terima Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

Menteri Luar Negeri India menolak komentar Presiden AS Joe Biden bahwa xenofobia menjadi faktor yang menghambat pertumbuhan ekonomi negaranya.

Baca Selengkapnya

Bandara di Jepang Ini Tak Pernah Kehilangan Bagasi Penumpang, Apa Rahasianya?

16 jam lalu

Bandara di Jepang Ini Tak Pernah Kehilangan Bagasi Penumpang, Apa Rahasianya?

Bandara Internasional Kansai Jepang pertama kali dibuka pada 1994, dan diperkirakan melayani 28 juta penumpang per tahun.

Baca Selengkapnya

Jepang Juara Piala Asia U-23 2024 Usai Kalahkan Uzbekistan 1-0

1 hari lalu

Jepang Juara Piala Asia U-23 2024 Usai Kalahkan Uzbekistan 1-0

Timnas U-23 Jepang keluar sebagai juara Piala Asia U-23 2024 setelah mengalahkan Uzbekistan pada partai final. Rekor sempurna Uzbekistan runtuh.

Baca Selengkapnya

Resmi Pensiun, Kento Momota Nikmati Persaingan dengan Anthony Sinisuka Ginting hingga Viktor Axelsen

1 hari lalu

Resmi Pensiun, Kento Momota Nikmati Persaingan dengan Anthony Sinisuka Ginting hingga Viktor Axelsen

Kento Momota ingin membuat lebih banyak orang mencintai bulu tangkis lebih dari dia mencitainya usai resmi pensiun.

Baca Selengkapnya

Duel Jepang vs Uzbekistan di Final Piala Asia U-23 2024, Simak Perjalanan Kedua Tim ke Laga Puncak

1 hari lalu

Duel Jepang vs Uzbekistan di Final Piala Asia U-23 2024, Simak Perjalanan Kedua Tim ke Laga Puncak

Duel Timnas U-23 Jepang vs Uzbekistan akan tersaji pada babak final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Jassim Bin Hamad. Bagaimana perjalanan kedua tim?

Baca Selengkapnya

Preview Timnas U-23 Jepang vs Uzbekistan di Final Piala Asia U-23 2024 Malam Ini

1 hari lalu

Preview Timnas U-23 Jepang vs Uzbekistan di Final Piala Asia U-23 2024 Malam Ini

Duel Timnas U-23 Jepang vs Uzbekistan akan tersaji pada babak final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Jassim Bin Hamad pada Jumat, 3 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Arab Saudi Terbitkan Aturan Baru Haji 2024 dan Jepang Kucurkan Bantuan untuk Papua

2 hari lalu

Top 3 Dunia: Arab Saudi Terbitkan Aturan Baru Haji 2024 dan Jepang Kucurkan Bantuan untuk Papua

Top 3 dunia pada 2 Mei 2024, di antaranya pelapor yang menuduh Boeing telah mengabaikan cacat produksi 737 MAX, meninggal.

Baca Selengkapnya