Pistol Revolver Colt yang Membunuh Billy The Kid Laku Rp86 Miliar

Reporter

Tempo.co

Sabtu, 28 Agustus 2021 09:00 WIB

Catherine Williamson, Direktur memorabilia di rumah lelang Bonhams, memegang revolver Colt Single Action Army yang digunakan untuk membunuh Billy the Kid di Los Angeles, California, 5 Agustus 2021. Revolver single action Colt Sheriff Pat Garrett diperkirakan akan terjual antara 2 juta sampai 3 juta dollar AS atau Rp29 miliar hingga Rp43 miliar dalam lelang. REUTERS/Mario Anzuoni

TEMPO.CO, Jakarta - Pistol revolver yang membunuh penjahat American Wild West, Billy the Kid, terjual lebih dari US$6 juta (sekitar Rp86,3 miliar) pada lelang hari Jumat di Los Angeles, lebih dari dua kali lipat perkiraan pra-penjualan.

Balai lelang Bonhams mengatakan, pistol revolver Colt single-action yang digunakan Sheriff Pat Garrett untuk melumpuhkan Billy the Kid pada 1881, dibeli melalui telepon oleh seseorang yang tidak ingin disebutkan namanya, menurut Reuters, 28 Agustus 2021.

Bonhams, yang menggambarkan senjata itu sebagai "harta paling ikonik dalam sejarah Barat awal," mengatakan harga US$6,03 juta itu merupakan rekor dunia untuk senjata api apa pun. Sebelumnya, pistol itu diperkirakan laku US$ 2 juta hingga US$ 3 juta (Rp28 hingga 43 miliar).

Pistol itu berasal dari koleksi pasangan suami istri asal Texas Jim dan Theresa Earle, yang mengumpulkan senjata api Barat dan artefak lainnya selama sekitar 50 tahun. Jim Earle meninggal pada tahun 2019.

Foto yang dipercaya Billy the Kid (kedua dari kiri) dan Pat Garrett (kanan). AP

Advertising
Advertising

Billy the Kid adalah buronan di Arizona dan New Mexico, yang membunuh delapan orang. Setelah pengejaran selama berbulan-bulan, Garrett melacaknya ke sebuah peternakan di Fort Sumner, New Mexico, dan menembak dan membunuhnya pada 14 Juli 1881. Billy the Kid berusia 21 tahun saat tewas.

Kisah penjahat abad ke-19 telah dicatat dalam budaya pop selama hampir 100 tahun, termasuk dalam film seperti "Pat Garrett and Billy the Kid" dan "Young Guns."

Baca juga: Ini Foto Billy The Kid Bersama Pembunuhnya di Amerika Serikat?

REUTERS

Berita terkait

5 Fakta Demo Bela Palestina di Amerika, Kandidat Presiden Ditangkap hingga Boikot Akademis

4 hari lalu

5 Fakta Demo Bela Palestina di Amerika, Kandidat Presiden Ditangkap hingga Boikot Akademis

Demo bela Palestina di sejumlah kampus Amerika menimbulkan sejumlah dampak.

Baca Selengkapnya

6 Kampus Bersejarah Lokasi Demo Bela Palestina di Amerika

4 hari lalu

6 Kampus Bersejarah Lokasi Demo Bela Palestina di Amerika

Demo bela Palestina terjadi di sejumlah kampus Amerika. Polisi negara sekutu Israel itu bertindak represif.

Baca Selengkapnya

Negara Bagian AS Bolehkan Guru Pegang Senjata Api, Bagaimana Aturan Soal Senpi di Indonesia?

4 hari lalu

Negara Bagian AS Bolehkan Guru Pegang Senjata Api, Bagaimana Aturan Soal Senpi di Indonesia?

Tingginya angka kepemilikan senjata api di AS sudah sampai di level yang mengkhawatirkan. Bagaimana kondisi di Indonesia?

Baca Selengkapnya

Tennessee AS Bolehkan Guru Membawa Senjata Api ke Sekolah, Ini Aturannya

4 hari lalu

Tennessee AS Bolehkan Guru Membawa Senjata Api ke Sekolah, Ini Aturannya

Guru dan staf pengajar di Tennessee, Amerika Serikat dibolehkan bawa senjata api ke sekolah dan kampus. Begini aturannya.

Baca Selengkapnya

Fati Indraloka Lelang Vespa Kesayangan Babe Cabita untuk Pembangunan Masjid

5 hari lalu

Fati Indraloka Lelang Vespa Kesayangan Babe Cabita untuk Pembangunan Masjid

Hasil lelang vespa kesayangan Babe Cabita akan digunakan untuk pembangunan masjid dan pondok pesantren.

Baca Selengkapnya

5 Fakta menarik Hot Dog, Dibawa ke Luar Angkasa hingga Harga Mencapai Puluhan Juta

5 hari lalu

5 Fakta menarik Hot Dog, Dibawa ke Luar Angkasa hingga Harga Mencapai Puluhan Juta

Sebagai makanan cepat saji yang populer, hot dog memiliki bulan perayaan nasional. Untuk merayakannya sebuah restoran di New York menjual hot dog seharga 37 juta rupiah

Baca Selengkapnya

ByteDance Pilih Tutup TikTok di AS jika Opsi Hukum Gagal

7 hari lalu

ByteDance Pilih Tutup TikTok di AS jika Opsi Hukum Gagal

TikTok berharap memenangkan gugatan hukum untuk memblokir undang-undang yang ditandatangani oleh Presiden Joe Biden.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Raup Rp 5,925 Triliun dari Lelang SBSN Tambahan

9 hari lalu

Pemerintah Raup Rp 5,925 Triliun dari Lelang SBSN Tambahan

Pemerintah meraup Rp 5,925 triliun dari pelelangan tujuh seri SBSN tambahan.

Baca Selengkapnya

Deretan Aktris Korea Selatan yang Menikah Dengan Chaebol

11 hari lalu

Deretan Aktris Korea Selatan yang Menikah Dengan Chaebol

Kisah cinta dengan kalangan chaebol juga dialami sejumlah aktris Korea Selatan.

Baca Selengkapnya

Amerika Perkuat Infrastruktur Transportasinya dari Dampak Cuaca Ekstrem, Kucurkan Hibah 13 T

12 hari lalu

Amerika Perkuat Infrastruktur Transportasinya dari Dampak Cuaca Ekstrem, Kucurkan Hibah 13 T

Hibah untuk lebih kuat bertahan dari cuaca ekstrem ini disebar untuk 80 proyek di AS. Nilainya setara separuh belanja APBN 2023 untuk proyek IKN.

Baca Selengkapnya