Warga Prancis Unjuk Rasa Lagi Menolak Aturan Pencegahan Covid-19

Reporter

Tempo.co

Minggu, 15 Agustus 2021 15:00 WIB

Warga Prancis pada 14 Agustus 2021, kembali berunjuk rasa menolak aturan yang harus memperlihatkan sertifikat vaksin virus corona saat berkegiatan sehari-hari. Sumber: Reuters

TEMPO.CO, Jakarta - Warga kembali melakukan unjuk rasa di sejumlah kota di Prancis untuk melawan aturan yang mengharuskan mereka memperlihatkan sertifikat sudah suntik vaksin virus corona saat melakukan kegiatan sehari-hari. Jumlah warga yang berunjuk rasa sudah banyak berkurang dibanding aksi protes sepekan sebelumnya.

Unjuk rasa pada Sabtu, 14 Agustus 2021, adalah yang kelima kalinya, yang rutin dilakukan saban akhir pekan di beberapa kota di Prancis. Unjuk rasa terjadi di jalanan Kota Paris, Marseille, Nice, Montpellier dan kota lainnya. Mereka membawa spanduk bertuliskan ‘Pass=Apartheid’ dan meneriakkan kata ‘kebebasan’.

Warga Prancis pada 14 Agustus 2021, kembali berunjuk rasa menolak aturan yang harus memperlihatkan sertifikat vaksin virus corona saat berkegiatan sehari-hari. Sumber: Reuters

Advertising
Advertising

Terhitung mulai Senin, 9 Agustus 2021, warga Prancis sudah diminta untuk memperlihatkan kartu sudah di suntik vaksin virus corona saat masuk ke tempat-tempat umum. Jika tidak, mereka juga bisa memperlihatkan hasil tes negatif Covid-19.

Pemerintah Prancis berjanji akan memperketat aturan pencegahan Covid-19 dan melakukan tes virus corona, kecuali ada surat keterangan dari dokter. Suntik vaksin virus corona di Prancis tidak akan lagi gratis per Oktober 2021.

Unjuk rasa saban akhir pekan di Prancis, diikuti oleh orang-orang yang berbeda pendapat dengan undang-undang yang diberlakukan oleh Pemerintahan Presiden Emmanuel Macron untuk mencegah terjadinya gelombang keempat virus corona di Prancis. Aturan tersebut, juga untuk membantu memulihkan perekonomian Prancis.

Kementerian Dalam Negeri Prancis mencatat jumlah warga yang berunjuk rasa menolak aturan pencegahan penyebaran virus corona sudah menyusut. Pada Sabtu, 14 Agustus 2021, ada sekitar 215 ribu orang yang turun ke jalan, sedangkan unjuk rasa pada 7 Agustus 2021 diikuti oleh 237 ribu orang. Unjuk rasa untungnya berlangsung damai.

Sampai Jumat, 13 Agustus 2021, jumlah pasien Covid-19 di Prancis yang dirawat di ICU rumah sakit mengalami kenaikan menjadi 1.831 orang. Jumlah pasien Covid-19 di Prancis tertinggi yang pernah di rawat di ICU sebanyak 6.001 orang.

Data Kementerian Kesehatan Prancis memperlihatkan 9 dari 10 pasien Covid-19 yang baru-baru ini dilarikan ke ICU, dalam kondisi belum di vaksin virus corona. Sebuah survei memperlihatkan sebagian besar masyarakat Prancis mendukung kebijakan memperlihatkan sertifikat vaksin virus corona saat hendak masuk ke tempat-tempat umum.

Baca juga: CDC Larang Warga Amerika Masuk Negara Risiko Tinggi Covid-19, termasuk Prancis

Sumber: Reuters

Berita terkait

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

3 jam lalu

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

Astrazeneca pertama kalinya mengakui efek samping vaksin Covid-19 yang diproduksi perusahaan. Apa saja fakta-fakta seputar kasus ini?

Baca Selengkapnya

Brown Jadi Universitas AS Pertama yang Pertimbangkan Divestasi dari Israel

5 jam lalu

Brown Jadi Universitas AS Pertama yang Pertimbangkan Divestasi dari Israel

Pengunjuk rasa pro-Palestina dan anti-Israel membersihkan perkemahan di kampus setelah mencapai kesepakatan dengan administrasi universitas Brown.

Baca Selengkapnya

Donald Trump Memuji Penggerebekan Unjuk Rasa Pro-Palestina oleh Polisi New York

6 jam lalu

Donald Trump Memuji Penggerebekan Unjuk Rasa Pro-Palestina oleh Polisi New York

Donald Trump memuji polisi New York yang menggerebek unjuk rasa pro-Palestina di Universitas Columbia.

Baca Selengkapnya

Champs-Elysees di Paris Bakal Disulap jadi Tempat Piknik Raksasa, Diikuti 4.000 Orang

12 jam lalu

Champs-Elysees di Paris Bakal Disulap jadi Tempat Piknik Raksasa, Diikuti 4.000 Orang

Setiap peserta akan diberikan keranjang piknik gratis yang dikemas sampai penuh oleh sejumlah pemilik restoran ikonik di jalanan Kota Paris itu.

Baca Selengkapnya

Hari Buruh Internasional, Deretan Tuntutan Unjuk Rasa Gabungan Buruh dan Mahasiswa Surabaya

1 hari lalu

Hari Buruh Internasional, Deretan Tuntutan Unjuk Rasa Gabungan Buruh dan Mahasiswa Surabaya

Unjuk rasa Hari Buruh Internasional dengan pagelaran teatrikal dan aksi berjalan kaki (long march)

Baca Selengkapnya

Unjuk Rasa Saat Hari Buruh Internasional di Bandung, Deretan Masalah Ini yang Disoroti

1 hari lalu

Unjuk Rasa Saat Hari Buruh Internasional di Bandung, Deretan Masalah Ini yang Disoroti

Aliansi Buruh Bandung Raya melakukan unjuk rasa menyuarakan perjuangan mereka saat Hari Buruh Internasional atau May Day di Cikapayang Dago Park

Baca Selengkapnya

Universitas Columbia Ancam Keluarkan Mahasiswa Demonstran Pro-Palestina

1 hari lalu

Universitas Columbia Ancam Keluarkan Mahasiswa Demonstran Pro-Palestina

Universitas Columbia mengancam akan mengeluarkan mahasiswa pro-Palestina yang menduduki gedung administrasi Hamilton Hall.

Baca Selengkapnya

Ratusan Polisi New York Serbu Universitas Columbia untuk Bubarkan Demonstran Pro-Palestina

1 hari lalu

Ratusan Polisi New York Serbu Universitas Columbia untuk Bubarkan Demonstran Pro-Palestina

Ratusan polisi Kota New York menyerbu Universitas Columbia untuk membubarkan pengunjuk rasa pro-Palestina

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Demo Mahasiswa Pro-Palestina di Amerika Serikat Ricuh Diberangus Aparat

1 hari lalu

Fakta-fakta Demo Mahasiswa Pro-Palestina di Amerika Serikat Ricuh Diberangus Aparat

Demo Pro-Palestina marak terjadi di banyak kampus di AS dengan tuntutan para mahasiswa berkisar dari gencatan senjata atas perang Israel vs Hamas.

Baca Selengkapnya

Gelombang Protes Dukung Palestina Menyebar hingga ke Kampus Elit Eropa

4 hari lalu

Gelombang Protes Dukung Palestina Menyebar hingga ke Kampus Elit Eropa

Unjuk rasa mendukung Palestina terus melebar dari AS hingga ke kampus-kampus di Eropa.

Baca Selengkapnya