Kapal Perang Menjadi Kluster COVID-19 Terbesar Militer Korea Selatan

Senin, 19 Juli 2021 13:15 WIB

Kapal perang Korea Selatan, destroyer kelas Gwanggaeto the Great atau KDX I, menembakan rudal saat latihan di Laut Korea Selatan, pada 6 Juli 2017. Pesawat tempur dan kapal perang Korea berlatih selama satu hari, di tengah situasi yang memanas di Semanjung Korea. South Korea Defense Ministry via AP

TEMPO.CO, Jakarta - Militer Korea Selatan baru saja mencatatkan kluster COVID-19 terbesarnya. Dikutip dari CNN, 80 persen kru kapal perang Korea Selatan Munmu The Great dipastikan positif COVID-19. Padahal, mereka sedang melakukan operasi anti-pembajakan di Teluk Aden.

Total, ada 247 personil Munmu The Great yang dinyatakan positif COVID-19. Sementara itu, mereka yang negatif COVID-19 ada 51 orang. Menurut keterangan Panglima Militer Korea Selatan, mereka yang positif COVID-19 akan dievakuasi dari kapal dengan helikopter sementara mereka yang negatif akan bertahan.

"Tim pengganti akan dikirim untuk membawa kapal kembali ke Korea Selatan," ujar keterangan Militer Korea Selatan, Senin, 19 Juli 2021.

Per berita ini ditulis, belum diketahui dari mana penularan bermula. Menurut laporan CNN, ke-247 kasus di kapal Munmu The Great tidak berkaitan dengan penularan domestik.

Sementara itu, menurut keterangan Kementerian Pertahanan Korea Selatan, belum ada satupun personil di atas kapal yang sudah divaksin. Penyebabnya, kapal sudah bergerak ke laut sebelum kampanye vaksinasi COVID-19 nasional digelar di Korea Selatan.

"Tidak ada personil di atas kapal yang menderita gejala parah. Hanya salah satu personil yang memerlukan pengawasan medis lebih jauh," ujar keterangan salah satu sumber di Militer Korea Selatan.

Dengan adanya ratusan kasus di Munmu The Great, maka Korea Selatan sudah dua pekan mencatat 1100 lebih kasus per hari. Sebagian di antaranya dipicu oleh varian Delta COVID-19 yang diketahui lebih mudah menular.

Secara nasional, Korea Selatan telah mencatatkan 179 ribu kasus dan 2.058 kematian akibat COVID-19.

Vaksinasi dan pembatasan sosial ketat menjadi strategi Korea Selatan untuk menekan angka pertumbuhan kasus di sana. Perihal vaksinasi COVID-19, 31,4 persen dari 52 juta penduduk Korea Selatan sudah menerima paling tidak 1 dosis vaksin. Sementara itu, mereka yang sudah tervaksin penuh baru 12,7 persen.

Baca juga: Anak Muda Korea Selatan Berharap Segera Dapat Vaksin Virus Corona

ISTMAN MP | REUTERS

Berita terkait

Jelang Indonesia vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024, Simak Rekor Shin Tae-yong Lawan Tim-tim dari Afrika

11 jam lalu

Jelang Indonesia vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024, Simak Rekor Shin Tae-yong Lawan Tim-tim dari Afrika

Duel Timnas U-23 Indonesia vs Guinea akan tersaji pada playoff cabang olahraga sepak bola Olimpiade Paris 2024. Shin Tae-yong punya rekor bagus.

Baca Selengkapnya

Keunggulan Taptilo untuk SLB yang Pernah Ditahan Bea Cukai 1,4 Tahun

12 jam lalu

Keunggulan Taptilo untuk SLB yang Pernah Ditahan Bea Cukai 1,4 Tahun

Bea Cukai sempat menahan dan memberikan pajak kepada taptilo untuk SLB. Padahal, taptilo sangat berarti bagi pembelajaran tunanetra.

Baca Selengkapnya

Jelajahi Waktu Bersama Drama Lovely Runner di 3 Lokasi Ini di Korea

19 jam lalu

Jelajahi Waktu Bersama Drama Lovely Runner di 3 Lokasi Ini di Korea

Napak tilas perjalanan waktu yang dilalui Im Sol dan Sun-jae pada K-drama Lovely Runner dengan mengunjungi 3 lokasi berikut yang ada di Korea Selatan

Baca Selengkapnya

Indonesia Usul Pemotongan Pembayaran Proyek Jet Tempur KF-21 dengan Korea Selatan

1 hari lalu

Indonesia Usul Pemotongan Pembayaran Proyek Jet Tempur KF-21 dengan Korea Selatan

Indonesia mengusulkan pengurangan pembayaran untuk proyek pengembangan jet tempur bersama dengan Korea Selatan.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Asia Putri U-17: Korea Utara Pesta Gol Lawan Korea Selatan 7-0

1 hari lalu

Hasil Piala Asia Putri U-17: Korea Utara Pesta Gol Lawan Korea Selatan 7-0

Laga timnas putri Korea Utara U-17 lawan Korea Selatan menjadi laga pembuka Piala Asia Putri U-17, Senin, 6 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Kasus Suap Tas Dior Istri Presiden Korsel, Jaksa Agung Perintahkan Penyelidikan

1 hari lalu

Kasus Suap Tas Dior Istri Presiden Korsel, Jaksa Agung Perintahkan Penyelidikan

Suap tas Dior istri Presiden Korsel yang mengguncang membuat jaksa agung turun tangan. Tim dibentuk untuk menyelidiki kasus ini.

Baca Selengkapnya

3 Hal yang Paling Banyak Dikeluhkan Wisatawan saat ke Korea Selatan

1 hari lalu

3 Hal yang Paling Banyak Dikeluhkan Wisatawan saat ke Korea Selatan

Korea Tourism Organization mencatat 902 pengaduan dari wisatawan selama tahun 2023

Baca Selengkapnya

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

2 hari lalu

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

Pada 2021 lalu European Medicines Agency (EMA) telah mengungkap efek samping dari vaksinasi AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Uber Cup 2024: Gregoria Mariska Tunjung, Kemenangan Berarti hingga Terus Melaju

3 hari lalu

Uber Cup 2024: Gregoria Mariska Tunjung, Kemenangan Berarti hingga Terus Melaju

Gregoria Mariska Tunjung terus merebut poin di Uber Cup 2024

Baca Selengkapnya

Parlemen Korea Selatan Loloskan RUU Investigasi Tragedi Hallowen 2022, Selanjutnya?

3 hari lalu

Parlemen Korea Selatan Loloskan RUU Investigasi Tragedi Hallowen 2022, Selanjutnya?

Tragedi Itaewon Hallowen 2022 merupakan tragedi kelam bagi Korea Selatan dan baru-baru ini parlemen meloloskan RUU untuk selidiki kasus tersebut

Baca Selengkapnya