Survei: 54 Persen Warga Brasil Ingin Presiden Jair Bolsonaro Dimakzulkan

Minggu, 11 Juli 2021 11:00 WIB

Presiden Brazil Jair Bolsonaro. Sumber: Reuters/mirror.co.uk

TEMPO.CO, Jakarta - Untuk pertama kalinya, sebagian besar masyarakat Brasil mendukung pemakzulan terhadap Presiden Jair Bolsonaro. Hal itu terungkap dalam survei, yang dipubliksi pada Sabtu, 10 Juli 2021, setelah Bolsonaro tersandung dalam dugaan korupsi pengadaaan vaksin virus corona.

Menurut survei yang dilakukan oleh Datafolha, sebanyak 54 persen warga Brasil mendukung diajukan proposal ke majelis rendah agar membuka proses upaya pemakzulan terhadap Bolsonaro. Sedangkan 42 persen responden lainnya, menolaknya.

Advertising
Advertising

Dalam jajak pendapat terungkap pula sebanyak 51 persen warga Brasil merasa tidak sejalan lagi dengan Bolsonaro. Angka itu tertinggi sejak Bolsonaro menjadi orang nomor satu di Brasil pada Januari 2019.

Dalam beberapa pekan terakhir, warga Brasil dikejutkan dengan tuduhan adanya pejabat di pemerintah federal yang meminta uang suap agar bisa mempercepat pengadaan vaksin virus corona. Bukan hanya itu, pembelian vaksin virus corona Covaxin yang dikembangkan oleh Bharat Biotech, dinilai harganya terlalu mahal.

Pada akhir Juni 2021 lalu, Kementerian Kesehatan Brasil menghentikan sementara kesepakatan pengadaan vaksin virus corona senilai 1,6 miliar-real (Rp 4,4 triliun). Sumber di Kementerian Kesehatan Brasil dan seorang anggota Kongres mengutarakan kecurigaan mereka terhadap kesepakatan mengadakan Covaxin, namun tidak ada langkah nyata yang diambil.

Baru pada akhir pekan lalu, seorang hakim di Mahkamah Agung memberikan persetujuan agar dilakukan investigasi terhadap Presiden Brasil atas tuduhan melalaikan tugas.

Dalam sebuah wawancara radio pada Sabtu kemarin, Bolsonaro mengatakan dia sudah mengambil sejumlah kebijakan setelah para pejabat mengutarakan waswas mereka atas kesepakatan Covaxin. Namun Bolsonaro enggan memberikan penjelasan lebih jauh perkara ini.

Baca juga: Warga Brasil Unjuk Rasa Minta Presiden Jair Bolsonaro Dimakzulkan

Sumber: Reuters

Berita terkait

Resmi Ditetapkan sebagai Presiden Terpilih, Berapa Harta Kekayaan Prabowo Subianto?

3 hari lalu

Resmi Ditetapkan sebagai Presiden Terpilih, Berapa Harta Kekayaan Prabowo Subianto?

Jumlah harta kekayaan Presiden terpilih, Prabowo Subianto, mencapai Rp 2,04 triliun. Berikut Rinciannya.

Baca Selengkapnya

Sama-sama Bantu Presiden, Apa Beda Kedudukan Wakil Presiden dengan Menteri?

3 hari lalu

Sama-sama Bantu Presiden, Apa Beda Kedudukan Wakil Presiden dengan Menteri?

Dalam menjalankan tugas dan wewenangnya Presiden dibantu Wakil Presiden. Presiden juga dibantu para menteri. Lalu, apa bedanya Wapres dengan menteri?

Baca Selengkapnya

KPU Tetapkan Prabowo-Gibran sebagai Presiden dan Wakil, Pengrajin Pigura Panen Pesanan

3 hari lalu

KPU Tetapkan Prabowo-Gibran sebagai Presiden dan Wakil, Pengrajin Pigura Panen Pesanan

Pengrajin pigura bergambar Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka mulai marak usai penetapan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Baca Selengkapnya

Alasan Sumpah Jabatan Presiden Indonesia Pertama Dilakukan di Keraton Yogyakarta

3 hari lalu

Alasan Sumpah Jabatan Presiden Indonesia Pertama Dilakukan di Keraton Yogyakarta

Di Indonesia sumpah jabatan presiden pertama kali dilaksanakan pada tahun 1949. Yogyakarta dipilih karena Jakarta tidak aman.

Baca Selengkapnya

Prabowo-Gibran Akan Dilantik, Begini Aturan Memasang Foto Presiden dan Wapres

3 hari lalu

Prabowo-Gibran Akan Dilantik, Begini Aturan Memasang Foto Presiden dan Wapres

Foto Prabowo dan Gibran akan segera terpajang di berbagai kantor, lembaga dan instansi

Baca Selengkapnya

5 Fakta Seputar Penetapan Prabowo-Gibran Presiden dan Wakil Presiden 2024-2029

4 hari lalu

5 Fakta Seputar Penetapan Prabowo-Gibran Presiden dan Wakil Presiden 2024-2029

KPU menetapkan Prabowo-Gibran sebagai presiden dan wakil presiden terpilih. Berikut 5 fakta seputar penetapan tersebut.

Baca Selengkapnya

Google Form, Apa Saja Fungsinya?

5 hari lalu

Google Form, Apa Saja Fungsinya?

Google Form platform online yang memungkinkan pengguna untuk membuat formulir, survei, kuis, dan polling

Baca Selengkapnya

Fakta Tentara AS Hilang di Hutan Karawang dan Ditemukan Meninggal

5 hari lalu

Fakta Tentara AS Hilang di Hutan Karawang dan Ditemukan Meninggal

Kapuspen TNI Mayjen Nugraha Gumilar mengatakan tentara Amerika tersebut ditemukan sudah dalam keadaan meninggal di hutan Karawang.

Baca Selengkapnya

Repnas Berharap Prabowo-Gibran Percepat Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

5 hari lalu

Repnas Berharap Prabowo-Gibran Percepat Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Relawan Pengusaha Muda Nasional (Repnas) berharap Prabowo dan Gibran mempercepat pertumbuhan ekonomi usai dilantik sebagai presiden dan wakil presiden

Baca Selengkapnya

MK Sebut Dalil Presiden Intervensi Pencalonan Gibran Tak Beralasan Hukum

6 hari lalu

MK Sebut Dalil Presiden Intervensi Pencalonan Gibran Tak Beralasan Hukum

MK menilai secara substansi perubahan syarat pasangan calon di regulasi KPU telah sesuai amar putusan MK Nomor 90.

Baca Selengkapnya