Kim Jong Un Memperingati Ulang Tahun Pendiri Korea Utara

Jumat, 16 April 2021 19:00 WIB

Pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un dan istrinya Ri Sol Ju menyaksikan pertunjukan musik dalam peringatan hari ulang tahun kakeknya, Kim Il Sung di Pyongyang, Korea Utara, 15 April 2021. Dalam peringatan tersebut, sebelumnya Kim Jong Un dan istrinya juga berziarah ke makam pendiri Korea Utara itu. KCNA via REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un memberikan penghormatan di makam kakeknya Kim Il-Sung pada Kamis, 15 April 2021. Penghormatan itu bagian dari peringatan ulang tahun Kim Il-Sung, yang dikenal sebagai bapak pendiri Korea Utara.

Kantor berita KCNA pada Jumat, 16 April 2021 mewartakan Kim Jong Un muncul ke publik bersama istrinya Ri Sol-Ju untuk menyaksikan acara pertunjukan menyanyi dan menari di Istana Kumsusan. Di Istana itu pula, jenazah ayah dan kakek Kim Jong Un dikebumikan.

“Ketika pertunjukan selesai, para penonton bersorak untuk Sekertaris Jenderal (Kim Jong Un),” demikian pemberitaan KCNA.

Pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un dan istrinya Ri Sol Ju menghadiri peringatan hari ulang tahun kakeknya, Kim Il Sung di Pyongyang, Korea Utara, 15 April 2021. Kim sempat menarik perhatian karena tidak melakukan rutinitas tahunan itu pada 2020. Ketidakhadirannya itu pun memicu rumor mengenai kondisi kesehatannya. KCNA via REUTERS

Pada tahun lalu, kim tidak tampak dalam perayaan ini, yang kemudian memunculkan spekulasi perihal kondisi kesehatannya. Sejumlah laporan yang tidak terkonfirmasi bermunculan memberitakan kondisi kesehatan dan keberadaannya. Ada yang menyebut Kim Jong Un dalam bahaya setelah menjalani sebuah operasi.

Advertising
Advertising

Dalam acara memperingati ulang tahun Kim Il-Sung, Kim Jong Un juga tampak ditemani oleh pejabat senior di Pemerintahan Korea Utara, termasuk adik perempuannya Kim Yo-jong.

Sebelumnya pada awal April 2021, Korea Utara mengumumkan tidak akan ambil bagian pada Olimpiade Tokyo karena waswas dengan pandemi Covid-19. Keputusan itu memupuskan harapan Korea Selatan yang berharap pesta olahraga dunia itu bisa menjadi jalan menghidupkan kembali perundingan damai kedua negara. Korea Utara sejauh ini mengklaim tidak ada kasus virus corona di sana.

Baca juga: Putus Hubungan, Diplomat Korea Utara Tinggalkan Malaysia Ahad Ini

Sumber: Reuters

Berita terkait

Korea Selatan Tingkatkan Peringatan Terorisme di Kantor Diplomatiknya di Lima Negara

7 jam lalu

Korea Selatan Tingkatkan Peringatan Terorisme di Kantor Diplomatiknya di Lima Negara

Kementerian Luar Negeri Korea Selatan meningkatkan level kewaspadaan terorisme di kantor diplomatiknya di lima negara.

Baca Selengkapnya

Pemantau PBB Laporkan Rudal Korea Utara Hantam Kharkiv Ukraina

2 hari lalu

Pemantau PBB Laporkan Rudal Korea Utara Hantam Kharkiv Ukraina

Badan ahli tersebut mengatakan kepada Dewan Keamanan PBB bahwa penemuan rudal menunjukkan pelanggaran sanksi internasional oleh Korea Utara.

Baca Selengkapnya

Seputar Pertemuan Rabu Malam antara Prabowo, Gibran, dan Jokowi di Istana

7 hari lalu

Seputar Pertemuan Rabu Malam antara Prabowo, Gibran, dan Jokowi di Istana

Prabowo dan Gibran menemui Presiden Jokowi pada Rabu malam di Istana. Apa yang dibahas?

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Spyware Israel, Kerja Sama Rusia-RI, Korea Utara-Iran

7 hari lalu

Top 3 Dunia: Spyware Israel, Kerja Sama Rusia-RI, Korea Utara-Iran

Top 3 Dunia dibuka dengan berita dari Spanyol tentang spyware Israel yang memata-matai PM Pedro Sanchez.

Baca Selengkapnya

Saksi Ungkap Sering Bayari Biaya Ulang Tahun Cucu Syahrul Yasin Limpo Pakai Uang Kementan

8 hari lalu

Saksi Ungkap Sering Bayari Biaya Ulang Tahun Cucu Syahrul Yasin Limpo Pakai Uang Kementan

Menjawab itu, Isnar mengatakan putra Syahrul Yasin Limpo, Redindo juga pernah meminta uang kepadanya.

Baca Selengkapnya

Korea Utara Kirim Utusan ke Iran, Apa yang Dibahas?

8 hari lalu

Korea Utara Kirim Utusan ke Iran, Apa yang Dibahas?

Korea Utara mengirim delegasi ke Iran utnuk pertama kalinya sejak 2019. Selain ekonomi, keduanya diperkirakan akan menjalin kerja sama militer.

Baca Selengkapnya

Adik Kim Jong Un Umumkan Korea Utara sedang Bangun Militer Besar-besaran

8 hari lalu

Adik Kim Jong Un Umumkan Korea Utara sedang Bangun Militer Besar-besaran

Adik Kim Jong Un memastikan negaranya akan terus membangun kekuatan militer besar-besaran dan terkuat untuk melindungi kedaulatan dan perdamaian

Baca Selengkapnya

Istana Gyeongbokgung Buka Tur Malam Hari Mulai 8 Mei 2024

9 hari lalu

Istana Gyeongbokgung Buka Tur Malam Hari Mulai 8 Mei 2024

Setiap tahun tur malam hari Istana Gyeongbokgung dibuka dua kali, saat musim semi dan musim gugur

Baca Selengkapnya

Melawat ke Cina, Menlu AS Bahas Dukungan Beijing untuk Industri Pertahanan Rusia

10 hari lalu

Melawat ke Cina, Menlu AS Bahas Dukungan Beijing untuk Industri Pertahanan Rusia

Menlu AS Antony Blinken juga akan membahas sejumlah isu dalam lawatan ke Cina, termasuk Laut Cina Selatan dan konflik Timur Tengah

Baca Selengkapnya

Kim Jong Un Rilis Lagu Baru, Puji Dirinya Ayah yang Ramah

13 hari lalu

Kim Jong Un Rilis Lagu Baru, Puji Dirinya Ayah yang Ramah

Pemimpin otoriter Korea Utara, Kim Jong Un, merilis lagu baru yang menyatakan ia adalah ayah yang ramah.

Baca Selengkapnya