Uni Eropa Ingin Ada Standar untuk Sertifikat Vaksin Virus Corona

Jumat, 22 Januari 2021 15:45 WIB

Presiden Komisi Uni Eropa Ursula von der Leyen mengadakan konferensi pers yang merinci upaya Uni Eropa untuk membatasi dampak ekonomi dari wabah penyakit virus Corona (COVID-19), di Brussels, Belgia 2 April 2020. [REUTERS / Francois Lenoir / Pool]

TEMPO.CO, Jakarta - Komisi Eropa pada Kamis, 21 Januari 2021, mengajukan proposal kepada para pemimpin Uni Eropa untuk mengidentifikasi zona merah atau tempat yang angka penyebaran virus coronanya tinggi.

Dalam rapat yang diselenggarakan secara online, para pemimpin negara-negara anggota Uni Eropa juga setuju harus ada kata sepakat untuk sertifikat vaksin virus corona untuk tujuan medis. Namun sempat terjadi debat pula, apakah sertifikat suntik vaksin virus corona bisa digunakan sebagai syarat warga melakukan perjalanan, di mana hal ini diinginkan oleh Yunani dan Spanyol.

Baca juga: Uni Eropa Minta Joe Biden Pimpin Perang Global Melawan COVID-19

Seorang penumpang pesawat mengenakan pakaian pelindung dan masker gas saat tiba di Bandara Josep Tarradellas Barcelona- El Prat di Barcelona, Spanyol, 15 Mei 2020. Penumpang yang berasal dari London itu mengenakan pakaian pelindung untuk menghindari terinfeksi virus corona. REUTERS/Nacho Doce

Advertising
Advertising

Presiden Komisi Eropa Ursula von der Leyen mengatakan kondisi kesehatan di Eropa sangat serius dengan munculnya varian baru Covid-19 dan naiknya angka infeksi virus corona. Dia menekankan negara-negara tidak seharusnya menutup pintu-pintu perbatasan mereka supaya single market berfungsi, termasuk aliran barang-barang dan lalu-lintas pekerja yang melintasi perbatasan.

Komisi Eropa berencana menambah kategori zona merah, yang mengindikasikan area itu risiko penyebaran virus coronanya tinggi. Sekarang ini, bisa dikatakan hampir semua wilayah di Eropa adalah zona merah.

“Orang-orang yang melakukan perjalanan dari zona merah harus diminta untuk melakukan sebuah tes (virus corona) sebelum berangkat dan menjalani karantina mandiri setelah tiba di area yang dituju,” kata Leyen.

Semua perjalanan yang tidak mendesak sebaiknya menghindari zona merah. Kanselir Jerman, Angela Merkel mengatakan negara-negara Eropa perlu dengan serius menanggapi varian baru Covid-19 yang ditemukan di Inggris demi menghindari gelombang tiga Covid-19.

Sedangkan pejabat eksekutif Uni Eropa ingin ke-27 negara anggota lembaga itu sepakat soal sertifikat vaksin virus corona per akhir Januari 2021. Contohnya, sertifikat untuk orang yang sudah disuntik vaksin virus corona dari Estonia, berlaku atau bisa di terima oleh Portugal atau negara lain di Eropa.

Sumber: https://www.reuters.com/article/us-health-coronavirus-eu/eu-to-tighten-travel-curbs-for-virus-hot-spots-as-third-wave-fears-mount-idUSKBN29Q1J1

Berita terkait

Terkini: Jokowi Dorong Penghiliran Industri Jagung, Uni Eropa Jajaki Peluang Investasi IKN

2 hari lalu

Terkini: Jokowi Dorong Penghiliran Industri Jagung, Uni Eropa Jajaki Peluang Investasi IKN

Terkini: Presiden Jokowi dorong penghiliran industri jagung, Uni Eropa jajaki peluang investasi di IKN.

Baca Selengkapnya

Delegasi Uni Eropa Kunjungi IKN untuk Jajaki Peluang Investasi

2 hari lalu

Delegasi Uni Eropa Kunjungi IKN untuk Jajaki Peluang Investasi

Delegasi Uni Eropa mengunjungi Ibu Kota Nusantara (IKN) untuk penjajakan peluang investasi.

Baca Selengkapnya

Uni Eropa Cemas TikTok Lakukan Pelanggaran

4 hari lalu

Uni Eropa Cemas TikTok Lakukan Pelanggaran

Ursula von der Leyen mengakui TikTok telah menimbulkan ancaman, namun dia tidak menjelaskan lebih detail.

Baca Selengkapnya

Invasi Rusia di Ukraina Dorong Kemungkinan Ekspansi Uni Eropa

5 hari lalu

Invasi Rusia di Ukraina Dorong Kemungkinan Ekspansi Uni Eropa

Presiden Dewan Eropa mengatakan invasi Rusia ke Ukraina akan memberi dorongan bagi upaya Uni Eropa untuk menerima lebih banyak anggota.

Baca Selengkapnya

Pemkot Mojokerto Rilis Implementasi Sertifikat Elektronik

6 hari lalu

Pemkot Mojokerto Rilis Implementasi Sertifikat Elektronik

Pemerintah Kota (Pemkot) Mojokerto bersama Kantor Pertanahan (Kantah) Kota Mojokerto, resmi merilis implementasi sertifikat elektronik pada layanan pertanahan

Baca Selengkapnya

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

8 hari lalu

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas melantik Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama atau Pejabat Eselon I dan II Kementerian Perdagangan.

Baca Selengkapnya

Airlangga Klaim Amerika Dukung Penundaan UU Anti Deforestasi Uni Eropa

8 hari lalu

Airlangga Klaim Amerika Dukung Penundaan UU Anti Deforestasi Uni Eropa

Amerika Serikat diklaim mendukung penundaan kebijakan UU Anti Deforestasi Uni Eropa yang dianggap merugikan sawit Indonesia.

Baca Selengkapnya

Menteri AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis untuk Masyarakat Sulawesi Tenggara

8 hari lalu

Menteri AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis untuk Masyarakat Sulawesi Tenggara

Menteri ATR/Kepala BPN Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY menyerahkan 300 sertifikat tanah secara simbolis untuk masyarakat Sulawesi Tenggara.

Baca Selengkapnya

Eks Ketua HRW: Israel Halangi Penyelidikan Internasional terhadap Kuburan Massal di Gaza

9 hari lalu

Eks Ketua HRW: Israel Halangi Penyelidikan Internasional terhadap Kuburan Massal di Gaza

Pemblokiran Israel terhadap penyelidik internasional memasuki Jalur Gaza menghambat penyelidikan independen atas kuburan massal yang baru ditemukan

Baca Selengkapnya

Menteri Pertanian Ukraina Ditahan atas Dugaan Korupsi

9 hari lalu

Menteri Pertanian Ukraina Ditahan atas Dugaan Korupsi

Menteri Pertanian Ukraina Mykola Solsky ditahan setelah ditetapkan sebagai tersangka resmi dalam penyelidikan korupsi bernilai jutaan dolar

Baca Selengkapnya