Bakar Kuil Hindu, Belasan Orang Ditangkap di Pakistan

Jumat, 1 Januari 2021 07:00 WIB

KAA, Bendera nasional Pakistan. Wikipedia.org

TEMPO.CO, - Sekelompok massa menyerang dan membakar kuil Hindu berusia seabad di Pakistan pada Rabu kemarin. Peristiwa ini menuai kecaman dari komuntas Hindu di sana.

Sebuah video amatir yang diterima Reuters menunjukkan kerumunan orang menghancurkan dinding kuil menggunakan batu dan palu godam. Mereka juga membakar kuil tersebut

Seorang petugas bernama Rahmatullah Wazir mengatakan tokoh agama Islam setempat menyampaikan bahwa mereka akan menggelar unjuk rasa memprotes perluasan kuil yang terletak di distrik Karak, barat laut provinsi Khyber Pakhtunkhwa, Pakistan.

Advertising
Advertising

Para ulama yang memimpin protes memulai pidato yang diduga provokatif sehingga diikuti oleh massa yang menyerang kuil. “Itu adalah massa dan kemudian tidak ada orang di sana yang menghentikan mereka untuk merusak kuil,” kata Wazir dikutip dari Reuters, Kamis, 31 Desember 2020.

Mengutip Aljazeera, kepolisian setempat telah menangkap 14 orang karena dicurigai terlibat dalam serangan itu.

Kuil ini pertama kali dibangun pada awal 1900-an sebagai tempat pemujaan, tetapi komunitas Hindu setempat meninggalkannya pada 1947 dan pada 1997 situs tersebut telah diambil alih oleh Muslim setempat.

Pada 2015, Mahkamah Agung Pakistan memerintahkan agar kuil itu dikembalikan kepada komunitas Hindu dan kuil itu dibangun kembali, dengan syarat tidak akan diperluas di masa depan.

Juru bicara pemerintah provinsi tidak menanggapi permintaan komentar Reuters.

“Ini adalah cara yang biadab untuk menghadapi minoritas. Kami terkejut dan terluka ... dan (insiden itu) mengirimkan gelombang ketidakamanan dalam komunitas Hindu," ucap Haroon Sarbdyal, seorang pemimpin lokal komunitas Hindu.

REUTERS

https://www.reuters.com/article/uk-pakistan-attack-temple/mob-attacks-sets-ablaze-hindu-temple-in-northwestern-pakistan-idUSKBN29425I

Berita terkait

Delegasi World Water Forum Akan Ditunjukkan Ritual Cara Bali Memuliakan Air

1 hari lalu

Delegasi World Water Forum Akan Ditunjukkan Ritual Cara Bali Memuliakan Air

Pemerintah Provinsi Bali akan mengenalkan kearifan lokal Segara Kerthi dan Tumpek Uye kepada delegasi World Water Forum ke-10

Baca Selengkapnya

Setahun Menjabat PM Skotlandia Humza Yousaf Mengundurkan Diri, Ini Alasannya

1 hari lalu

Setahun Menjabat PM Skotlandia Humza Yousaf Mengundurkan Diri, Ini Alasannya

PM Skotlandia Humza Yousaf dilantik saat usianya masih 37 tahun, setahun lalu. Tak sampai setahun ia mengundurkan diri. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Waka BIN Apresiasi Generasi Muda Hindu dalam Acara Dharma Santi Nasional

8 hari lalu

Waka BIN Apresiasi Generasi Muda Hindu dalam Acara Dharma Santi Nasional

Wakil Ketua Badan Itelijen Negara (BIN) I Nyoman Cantiasa mengapresiasi acara puncak Dharma Santi Nasional Hari Suci Nyepi Saka 1946.

Baca Selengkapnya

Bhutan Hapus Syarat Asuransi Perjalanan yang Diwajibkan saat Pandemi

8 hari lalu

Bhutan Hapus Syarat Asuransi Perjalanan yang Diwajibkan saat Pandemi

Penghapusan syarat asuransi ini diharapkan dapat meningkatkan jumlah pengunjung untuk menjelajahi budaya, bentang alam, dan warisan unik Bhutan.

Baca Selengkapnya

Diserang Israel, Presiden Iran Justru Kunjungi Pakistan Pekan Ini

11 hari lalu

Diserang Israel, Presiden Iran Justru Kunjungi Pakistan Pekan Ini

Presiden Iran Ebrahim Raisi akan melakukan kunjungan resmi ke Pakistan mulai pekan ini, meski negara itu baru saja diserang Israel pada Jumat lalu

Baca Selengkapnya

5 Tips buat Pelancong yang Pertama Kali ke Bangkok

12 hari lalu

5 Tips buat Pelancong yang Pertama Kali ke Bangkok

Banyak pengalaman yang bisa didapat di Bangkok dalam satu kali perjalanan, asalkan tahu lima tips berikut ini.

Baca Selengkapnya

10 Negara dengan Biaya Hidup Termurah di Dunia, Indonesia Masuk?

17 hari lalu

10 Negara dengan Biaya Hidup Termurah di Dunia, Indonesia Masuk?

Negara dengan biaya hidup termurah di dunia pada 2024, Pakistan berada di urutan pertama

Baca Selengkapnya

Profil Korban Jiwa Penusukan di Australia: Ibu Baru, Mahasiswi Cina hingga Pengungsi Ahmadiyah

18 hari lalu

Profil Korban Jiwa Penusukan di Australia: Ibu Baru, Mahasiswi Cina hingga Pengungsi Ahmadiyah

Warga Australia berduka atas kematian lima perempuan dan seorang pria penjaga keamanan pengungsi asal Pakistan.

Baca Selengkapnya

Sejarah dan Filosofi Ketupat, Makanan yang Identik dengan Lebaran

23 hari lalu

Sejarah dan Filosofi Ketupat, Makanan yang Identik dengan Lebaran

Ketupat memiliki sejarah yang panjang selain identik dengan hari raya Idul Fitri atau Lebaran.

Baca Selengkapnya

Umat Hindu Bagikan Ribuan Paket "Bhoga Sevanam" kepada Umat Islam yang Menjalankan Ibadah Puasa

25 hari lalu

Umat Hindu Bagikan Ribuan Paket "Bhoga Sevanam" kepada Umat Islam yang Menjalankan Ibadah Puasa

Panitia Nasional Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1946/2024 membagikan ribuan paket "Bhoga Sevanam" kepada umat Islam yang berpuasa.

Baca Selengkapnya