Jepang Tambah Petugas Penyelamat Banjir di Pulau Kyushu

Reporter

Tempo.co

Editor

Budi Riza

Rabu, 8 Juli 2020 12:29 WIB

Petugas membantu warga untuk melakukan evakuasi akibat banjir bandang di Pulau Kyushu, Jepang pada 5 Juli 2020. Reuters

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah Jepang bersiap menghadapi kemungkinan meningkatnya intensitas hujan lebat di Pulau Kyushu barat daya.

Pemerintah Jepang juga menambah upaya penyelamatan seiring bertambahnya jumlah korban tewas melebihi 50 orang di daerah yang dilanda banjir. Belasan orang dilaporkan masih hilang.

Pemerintah mengatakan akan menggandakan jumlah personel penyelamat untuk membantu para korban banjir.

Hujan deras menyebabkan tanah longsor yang menjadi bencana alam terburuk di Jepang sejak topan Hagibis menewaskan 90 orang pada Oktober 2019.

Perdana Menteri Jepang, Abe Shinzo, mengatakan pemerintah akan menambah personil penyelamat menjadi 80.000 orang.

Advertising
Advertising

Ini termasuk sekitar 20.000 tentara. Seperti dilansir Reuters pada Selasa, 7 Juli 2020, Kepala Sekretaris Kabinet, Yoshihide Suga, mengatakan,"Hujan diperkirakan turun meluas dan membentang di Jepang dari barat ke timur.”

Pemerintah juga mengerahkan polisi, Pasukan Bela Diri atau SDF Jepang dan satuan Penjaga Pantai untuk melakukan upaya pencarian dan penyelamatan.

Suga meminta masyarakat melakukan pencegahan yang diperlukan agar aman. Kyodo News melaporkan setidaknya terjadi 71 tanah longsor di 12 prefektur. Kementerian Pertanahan Jepang mengatakan lebih dari 1,3 juta orang telah diperintahkan untuk meninggalkan rumah mereka.

ADITYO NUGROHO

Berita terkait

Tak Hanya India, Jepang Juga Kecewa Atas Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

6 jam lalu

Tak Hanya India, Jepang Juga Kecewa Atas Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

Pemerintah Jepang menanggapi komentar Presiden AS Joe Biden bahwa xenofobia menjadi faktor penghambat pertumbuhan ekonomi di Cina, India dan Jepang.

Baca Selengkapnya

Fakta Bandara Internasional Kansai Jepang, Biaya Pembangunan Termahal dan Terancam Tenggelam

9 jam lalu

Fakta Bandara Internasional Kansai Jepang, Biaya Pembangunan Termahal dan Terancam Tenggelam

Mulai dari lokasi pembangunannya di pulau buatan sampai ancaman tenggelam, simak informasi menarik tentang Bandara Internasional Kansai Jepang.

Baca Selengkapnya

Banjir dan Longsor di Kabupaten Luwu Menewaskan 14 Warga

10 jam lalu

Banjir dan Longsor di Kabupaten Luwu Menewaskan 14 Warga

Kabupaten Luwu turut dilanda banjir dan longsor akibat hujan sejak Jumat dinihari, 3 Mei 2024. BNPB melaporkan 14 warga lokal meninggal dunia.

Baca Selengkapnya

33 Desa di Wajo Sulawesi Selatan Terendam Banjir, Listrik Padam di Tengah Evakuasi

10 jam lalu

33 Desa di Wajo Sulawesi Selatan Terendam Banjir, Listrik Padam di Tengah Evakuasi

Banjir merendam 33 desa di Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan pada Jumat, 3 Mei 2024, pukul 03.03 WITA.

Baca Selengkapnya

Menlu India Tak Terima Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

11 jam lalu

Menlu India Tak Terima Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

Menteri Luar Negeri India menolak komentar Presiden AS Joe Biden bahwa xenofobia menjadi faktor yang menghambat pertumbuhan ekonomi negaranya.

Baca Selengkapnya

Bandara di Jepang Ini Tak Pernah Kehilangan Bagasi Penumpang, Apa Rahasianya?

11 jam lalu

Bandara di Jepang Ini Tak Pernah Kehilangan Bagasi Penumpang, Apa Rahasianya?

Bandara Internasional Kansai Jepang pertama kali dibuka pada 1994, dan diperkirakan melayani 28 juta penumpang per tahun.

Baca Selengkapnya

Banjir Rendam Selatan Brasil, 39 Orang Tewas dan 68 Lainnya Hilang

14 jam lalu

Banjir Rendam Selatan Brasil, 39 Orang Tewas dan 68 Lainnya Hilang

Sebanyak 39 orang tewas dan 68 lainnya belum ditemukan akibat hujan lebat dan banjir yang melanda Rio Grande do Sul, Brasil.

Baca Selengkapnya

Jepang Juara Piala Asia U-23 2024 Usai Kalahkan Uzbekistan 1-0

1 hari lalu

Jepang Juara Piala Asia U-23 2024 Usai Kalahkan Uzbekistan 1-0

Timnas U-23 Jepang keluar sebagai juara Piala Asia U-23 2024 setelah mengalahkan Uzbekistan pada partai final. Rekor sempurna Uzbekistan runtuh.

Baca Selengkapnya

Resmi Pensiun, Kento Momota Nikmati Persaingan dengan Anthony Sinisuka Ginting hingga Viktor Axelsen

1 hari lalu

Resmi Pensiun, Kento Momota Nikmati Persaingan dengan Anthony Sinisuka Ginting hingga Viktor Axelsen

Kento Momota ingin membuat lebih banyak orang mencintai bulu tangkis lebih dari dia mencitainya usai resmi pensiun.

Baca Selengkapnya

Duel Jepang vs Uzbekistan di Final Piala Asia U-23 2024, Simak Perjalanan Kedua Tim ke Laga Puncak

1 hari lalu

Duel Jepang vs Uzbekistan di Final Piala Asia U-23 2024, Simak Perjalanan Kedua Tim ke Laga Puncak

Duel Timnas U-23 Jepang vs Uzbekistan akan tersaji pada babak final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Jassim Bin Hamad. Bagaimana perjalanan kedua tim?

Baca Selengkapnya