Virus Corona, Perdana Menteri Boris Johnson Keluar dari ICU

Jumat, 10 April 2020 12:52 WIB

Perdana Menteri Inggris Boris Johnson memimpin rapat melalui video conference saat mengisolasi diri akibat terpapar virus Corona, di London, Inggris, 28 Maret 2020. Boris Johnson memimpin rapat terkait tanggapan pemerintah terhadap krisis akibat virus Corona. Andrew Parsons/10 Downing Street/Handout via REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Perdana Menteri Inggris Boris Johnson terhitung mulai Kamis, 9 April 2020, sudah tidak lagi dirawat di ruang perawatan intensif atau ICU. Johnson dinilai sudah mulai pulih dari COVID-19 namun masih akan tetap dipantau dan belum boleh pulang dari rumah sakit.

“Perdana Menteri sudah keluar dari ICU pada sore ini dan sudah kembali ke ruang perawatan biasa, dimana kondisinya akan dipantau ketat selama tahap awal proses pemulihannya. Dia punya semangat yang sangat bagus,” kata seorang juru bicara dari kantor perdana menteri, seperti dikutip dari reuters.com.

Johnson telah menjadi pemimpin dunia pertama yang dirawat karena terinfeksi virus corona. Sakit ini telah maksanya menyerahkan sementara tugas-tugas pemimpin negara dengan perekonomian terbesar kelima itu kepada Menteri Luar Negeri Inggris, Dominic Raab.

Raab lewat Twitter menyebut kondisi kesehatan Johnson terus membaik, dimana ini sebuah berita yang menggembirakan. Presiden Amerika Serikat Donald Trump juga menggambarkan hal ini sebagai sebuah berita bagus. Kabar kesehatan Johnson yang semakin membaik juga membuat nilai tukar GBP menguat.

Belum ada kabar Johnson akan kembali aktif memimpin Inggris. Raab menekankan, saat ini yang paling penting Johnson harus fokus pada pemulihan kesehatan. Sebelumnya, Raab juga mengatakan masih terlalu dini untuk mengakhir lockdown karena Inggris dianggap masih belum mencapai puncak penyebaran virus corona.

Advertising
Advertising

Jumlah korban meninggal karena virus corona di sejumlah rumah sakit di Inggris sebanyak 7.978 orang.

Berita terkait

Inggris akan Bangun Tugu Peringatan bagi Tentara Muslim Pahlawan Perang Dunia

5 jam lalu

Inggris akan Bangun Tugu Peringatan bagi Tentara Muslim Pahlawan Perang Dunia

Inggris membangun tugu peringatan perang untuk jutaan tentara Muslim yang bertugas bersama pasukan Inggris dan Persemakmuran selama dua perang dunia

Baca Selengkapnya

Irlandia Kewalahan Hadapi Naiknya Jumlah Imigran

1 hari lalu

Irlandia Kewalahan Hadapi Naiknya Jumlah Imigran

Dampak dari diloloskannya RUU Safety of Rwanda telah membuat Irlandia kebanjiran imigran yang ingin meminta suaka.

Baca Selengkapnya

Eks Diplomat Inggris: AS Panik Drone Rusia Hancurkan Tank Abrams Ukraina

1 hari lalu

Eks Diplomat Inggris: AS Panik Drone Rusia Hancurkan Tank Abrams Ukraina

Percepatan bantuan militer senilai US$6 miliar ke Ukraina mencerminkan kepanikan yang dirasakan oleh pemerintahan Joe Biden dan Kongres AS

Baca Selengkapnya

Raja Charles III Siap Kembali Bertugas

2 hari lalu

Raja Charles III Siap Kembali Bertugas

Raja Charles III sudah mendapat izin dari tim dokter untuk kembali bertugas setelah menjalani pengobatan kanker.

Baca Selengkapnya

Inggris Kucurkan Rp505 M untuk Program Integrasi Ekonomi ASEAN

4 hari lalu

Inggris Kucurkan Rp505 M untuk Program Integrasi Ekonomi ASEAN

Inggris dan ASEAN bekerja sama dalam program baru yang bertujuan untuk mendorong integrasi ekonomi antara negara-negara ASEAN.

Baca Selengkapnya

Mengintip The Black Dog, Pub yang Disebut Taylor Swift dalam Album Barunya

5 hari lalu

Mengintip The Black Dog, Pub yang Disebut Taylor Swift dalam Album Barunya

The Black Dog, pub di London mendadak ramai dikunjungi Swifties, setelah Taylor Swift merilis album barunya

Baca Selengkapnya

Ivan Gunawan Siap Resmikan Masjidnya di Uganda, Berikut Profil Negara di Afrika Timur Ini

9 hari lalu

Ivan Gunawan Siap Resmikan Masjidnya di Uganda, Berikut Profil Negara di Afrika Timur Ini

Ivan Gunawan berencana berangkat ke Uganda hari ini untuk meresmikan masjid yang dibangunnya. Ini profil Uganda, negara di Afrika Timur.

Baca Selengkapnya

112 Tahun Kapal Titanic Karam, Berikut Spesifikasinya dan Penyebab Tenggelam

10 hari lalu

112 Tahun Kapal Titanic Karam, Berikut Spesifikasinya dan Penyebab Tenggelam

Pada 15 April 1912, RMS Titanic karam di Atlantik Utara menabrak gunung es saat pelayaran dari Southampton di Inggris ke New York City

Baca Selengkapnya

Menlu Inggris: Israel Putuskan Balas Serangan Iran

11 hari lalu

Menlu Inggris: Israel Putuskan Balas Serangan Iran

Menteri Luar Negeri Inggris mengatakan Israel "jelas" telah memutuskan untuk membalas serangan rudal dan drone Iran.

Baca Selengkapnya

Mengingat Pembantaian Amritsar di India pada 1919, Tewaskan Ratusan Orang dan Ribuan Lainnya Terluka

15 hari lalu

Mengingat Pembantaian Amritsar di India pada 1919, Tewaskan Ratusan Orang dan Ribuan Lainnya Terluka

Pada 13 April 1919 terjadi pembantaian di Amritsar di Punjab, India. Berikut kilas balik peristiwa berdarah itu.

Baca Selengkapnya