Virus Corona, PM Inggris Minta Warga di Rumah Saja

Reporter

Tempo.co

Editor

Budi Riza

Minggu, 29 Maret 2020 11:50 WIB

Pengunjung mendorong troli yang penuh dengan barang di supermarket Sainsburys di tengah penyebaran virus Corona di Watford, Inggris, 19 Maret 2020. REUTERS/Paul Childs

TEMPO.CO, London – Perdana Menteri Inggris, Boris Johnson, bakal menulis surat meminta semua warga tinggal di rumah menjalani proses karantina terkait wabah virus Corona.

Saat ini, Boris Johnson sedang menjalani isolasi di kantornya yaitu Downing Street 10 setelah terdiagnosa terinfeksi virus Corona beberapa hari lalu.

“Kita tahu ini bakal menjadi lebih buruk sebelum menjadi lebih baik,” kata Johnson dalam surat yang akan disebarkan ke sekitar 30 juta rumah tangga di Inggris mulai pekan depan seperti dilansir Reuters pada Ahad, 29 Maret 2020.

Boris Johnson mengatakan gejala infeksi virus Corona yang dideritanya relatif ringan. Ini membuatnya tetap memimpin pemerintahan untuk menangani krisis virus Corona ini, yang telah menewaskan sekitar 30 ribu orang dan menginfeksi lebih dari 650 ribu. Sekitar 137 ribu orang berhasil sembuh.

Sedangkan Menteri Kesehatan Inggris, Matt Hancock, juga terdiagnosa positif terinfeksi virus Corona. Dia bekerja dari rumah.

Advertising
Advertising

“Kita membuat persiapan yang benar. Semakin kita ikuti aturan maka akan lebih sedikit jiwa yang hilang dan kehidupan akan kembali normal,” kata Johnson.

Inggris melaporkan terjadi 17.089 kasus infeksi virus Corona. Sebanyak 1.019 orang meninggal dunia. Pemerintah memprediksi INggris bakal mencapai titik puncak wabah ini dalam beberapa pekan. Itu sebabnya, pemerintah menyiapkan sejumlah rumah sakit lapangan di sejumlah kota untuk menambah kapasitas penanganan korban infeksi virus Corona.

Johnson juga mencantumkan informasi ada ribuan pensiunan dokter dan perawat yang kembali melaksanakan tugas di rumah sakit.

Dia juga mengatakan ada ratusan ribu warga menjadi sukarelawan untuk merawat para korban.

“Itu sebabnya dalam kondisi darurat, saya mendesak Anda untuk tolong tinggal di Rumah, lindungi layanan kesehatan NHS dan selamatkan nyawa,” kata Boris Johnson soal virus Corona.

Berita terkait

Detektif Swasta Israel Ditangkap di London, Dicari AS atas Dugaan Peretasan

13 jam lalu

Detektif Swasta Israel Ditangkap di London, Dicari AS atas Dugaan Peretasan

Seorang detektif swasta Israel yang dicari oleh Amerika Serikat, ditangkap di London atas tuduhan spionase dunia maya

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

2 hari lalu

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto saat melakukan kunjungan kerja di London, bertemu dengan Menteri Perdagangan Inggris The Rt. Hon. Greg Hands MP

Baca Selengkapnya

Menko Airlangga Bahas Produk Susu dengan Menteri Perdagangan Inggris: RI akan Lakukan Deregulasi

3 hari lalu

Menko Airlangga Bahas Produk Susu dengan Menteri Perdagangan Inggris: RI akan Lakukan Deregulasi

Menko Airlangga menegaskan Indonesia tengah melakukan deregulasi yang menekankan mekanisme lebih mudah untuk pendaftaran produk susu dan turunannya.

Baca Selengkapnya

Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

3 hari lalu

Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

Perusahaan farmasi AstraZeneca digugat dalam gugatan class action atas klaim bahwa vaksin Covid-19 produksinya menyebabkan kematian dan cedera serius

Baca Selengkapnya

Indonesia akan Gugat KPK Inggris soal Kasus Suap Pembelian Pesawat Garuda

3 hari lalu

Indonesia akan Gugat KPK Inggris soal Kasus Suap Pembelian Pesawat Garuda

Lembaga antikorupsi Inggris, Serious Fraud Office (SFO), mendapat kompensasi 992 juta Euro terkait kasus suap pembelian pesawat Garuda pada 2017

Baca Selengkapnya

Menko Airlangga Bicara Ekonomi RI hingga Hasil Pemilu di Hadapan Pebisnis Inggris

4 hari lalu

Menko Airlangga Bicara Ekonomi RI hingga Hasil Pemilu di Hadapan Pebisnis Inggris

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto bicara perkembangan ekonomi terkini, perkembangan politik domestik dan keberlanjutan kebijakan pasca Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Sepak Terjang Band Metal Kontroversial dari Inggris Cradle of Filth

5 hari lalu

Sepak Terjang Band Metal Kontroversial dari Inggris Cradle of Filth

Cradle of Filth tak hanya sebuah band metal, mereka simbol keberanian untuk mengekspresikan ketidaknyamanan, kegelapan, dan imajinasi lintas batas.

Baca Selengkapnya

Inggris akan Bangun Tugu Peringatan bagi Tentara Muslim Pahlawan Perang Dunia

5 hari lalu

Inggris akan Bangun Tugu Peringatan bagi Tentara Muslim Pahlawan Perang Dunia

Inggris membangun tugu peringatan perang untuk jutaan tentara Muslim yang bertugas bersama pasukan Inggris dan Persemakmuran selama dua perang dunia

Baca Selengkapnya

Irlandia Kewalahan Hadapi Naiknya Jumlah Imigran

6 hari lalu

Irlandia Kewalahan Hadapi Naiknya Jumlah Imigran

Dampak dari diloloskannya RUU Safety of Rwanda telah membuat Irlandia kebanjiran imigran yang ingin meminta suaka.

Baca Selengkapnya

Eks Diplomat Inggris: AS Panik Drone Rusia Hancurkan Tank Abrams Ukraina

7 hari lalu

Eks Diplomat Inggris: AS Panik Drone Rusia Hancurkan Tank Abrams Ukraina

Percepatan bantuan militer senilai US$6 miliar ke Ukraina mencerminkan kepanikan yang dirasakan oleh pemerintahan Joe Biden dan Kongres AS

Baca Selengkapnya