Korban Virus Corona Bertambah, Amerika Minta Izin Kirim Bantuan

Rabu, 29 Januari 2020 12:24 WIB

Sejumlah wisatawan asing asal China antre di konter lapor diri (check-in) Terminal Keberangkatan Bandara Hang Nadim, Batam, Kepulauan Riau, Selasa 28 Januari 2020. Agen biro perjalanan China memulangkan ratusan wisatawannya yang sedang berkunjung di Batam menyusul merebaknya wabah virus Corona, selain itu pihak Bandara Hang Nadim juga menghentikan sementara penerbangan dari China ke Batam sampai batas waktu yang belum ditentukan. ANTARA FOTO/M N Kanwa

TEMPO.CO, Jakarta - Terus meningkatnya jumlah korban Virus Corona membuat sejumlah negara gerah untuk segera melakukan evakuasi atau mengirimkan bantuan. Amerika, misalnya, sampai meminta izin ke pemerintah Cina untuk diperbolehkan mengirimkan bantuan medis.

"Pemerintah Amerika telah meminta izin ke Beijing untuk mengirim tim ahli dari Pusat Kendali dan Pencegahan Penyakit (Centres for Disease Control and Prevention, CDC) untuk membantu petugas kesehatan lokal di Wuhan," sebagaimana dikutip dari South China Morning Post, Rabu, 29 Januari 2020.

Perkembangan terbaru, jumlah korban meninggal virus Corona telah mencapai 132 orang atau naik 26 orang dari angka sebelumnya, 106. Hal yang sama berlaku untuk jumlah kasus warga terjangkit virus Corona yang naik sebanyak 1459 kasus menjadi 5974. Adapun penambahan jumlah korban virus Corona tersebut semuanya berasal dari Provinsi Hubei, pusat penyebaran virus Corona.

Sekretaris Pelayanan Kesehatan dan Manusia Amerika (Health and Human Services Secretary) Alex Azar menyampaikan, pemerintah Amerika masih menunggu respon dari Cina. Ia menambahkan, pemerintah Amerika juga tidak keberatan apabila bantuan untuk korban virus Corona nanti atas nama kerjasama bilateral ataupun di bawah otoritas Organisasi Kesehatan Dunia (World Health Organization, WHO).

"Kami berharap pemerintah Cina akan menerima permohonan kami di mana tim ahli kami sudah siap untuk berangkat ke Cina sesegera mungkin," ujar Azar.

Selain meminta izin untuk bisa mengirimkan bantuan medis ke wilayah terpapar virus Corona, pemerintah Amerika juga meminta data-data terbaru soal virus Corona, mulai dari penelitian, penyebaran, hingga jumlah korban virus Corona. Hal tersebut diharapkan bisa membantu proses pertolongan yang diberikan jika memang diberikan izin.

Hingga berita ini ditulis, Presiden Cina, Xi Jinping, masih percaya diri bisa menangani penyebaran yang ada walaupun jumlah korban virus Corona terus bertambah. Ia mengatakan, akan mengupayakan kerjasama internasional untuk membasmi penyebaran virus Corona.

SOUTH CHINA MORNING POST | REUTERS | ISTMAN MP

Berita terkait

Faisal Basri Sebut Industri Nikel Merugikan Indonesia, Perkirakan 90 Persen Keuntungan Dinikmati Cina

21 menit lalu

Faisal Basri Sebut Industri Nikel Merugikan Indonesia, Perkirakan 90 Persen Keuntungan Dinikmati Cina

Faisal Basri menyebut industrialisasi nikel lebih memberikan keuntungan kepada investor asing tanpa memerhatikan kerugian bagi Indonesia

Baca Selengkapnya

Turun di Partai Ketiga Final Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Tak Mau Jadi Penentu Kekalahan Indonesia Lawan Cina

13 jam lalu

Turun di Partai Ketiga Final Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Tak Mau Jadi Penentu Kekalahan Indonesia Lawan Cina

Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang memetik poin saat kalah lawan Cina 1-3 di final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Kalah, Indonesia Gagal Juara

13 jam lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Kalah, Indonesia Gagal Juara

Indonesia harus mengakui keunggulan Cina dengan agregat skor 1-3 dalam partai final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Perpanjang Napas Indonesia atas Cina di Final, Skor Sementara 1-2

14 jam lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Perpanjang Napas Indonesia atas Cina di Final, Skor Sementara 1-2

Jonatan Christie mampu menyudahi perlawanan sengit Li Shi Feng dalam duel tiga game di laga ketiga final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Dikalahkan Liang / Wang di Final Piala Thomas 2024, Fajar / Rian Sebut Lawan Main Lebih Berani dan Cerdik

14 jam lalu

Dikalahkan Liang / Wang di Final Piala Thomas 2024, Fajar / Rian Sebut Lawan Main Lebih Berani dan Cerdik

Fajar / Rian mengungkapkan keunggulan lawan yang membuat mereka kalah di pertandingan final Piala Thomas 2024, Minggu, 5 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Destinasi Wisata di Chengdu yang jadi Tuan Rumah Piala Thomas dan Uber 2024

15 jam lalu

Destinasi Wisata di Chengdu yang jadi Tuan Rumah Piala Thomas dan Uber 2024

Salah satu destinasi wisata utama untuk dikunjungi adalah Pasar Malam Chengdu.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Liang / Wang Tekuk Fajar / Rian, Indonesia Tertinggal 0-2 dari Cina

15 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Liang / Wang Tekuk Fajar / Rian, Indonesia Tertinggal 0-2 dari Cina

Fajar / Rian gagal menyamakan kedudukan untuk Indonesia usai dikalahkan pasangan Cina Liang / Wang pada final Piala Thomas 2024 lewat tiga game.

Baca Selengkapnya

Gagal Sumbang Poin di Final Piala Thomas 2024, Anthony Sinisuka Ginting Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

16 jam lalu

Gagal Sumbang Poin di Final Piala Thomas 2024, Anthony Sinisuka Ginting Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Anthony Sinisuka Ginting mengungkapkan penyebab kekalahannya atas Shi Yu Qi di final Piala Thomas 2024 saat Indonesia menghadapi Cina.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Dibungkam Shi Yu Qi, Indonesia Teringgal 0-1 dari Cina

17 jam lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Dibungkam Shi Yu Qi, Indonesia Teringgal 0-1 dari Cina

Anthony Sinisuka Ginting tak mampu berbuat banyak dalam laga perdana final Piala Thomas 2024 melawan tunggal pertama Cina, Shi Yu Qi.

Baca Selengkapnya

Jadwal Final Piala Thomas 2024 Minggu Sore, Berikut Susunan Pemain Indonesia Lawan Cina

22 jam lalu

Jadwal Final Piala Thomas 2024 Minggu Sore, Berikut Susunan Pemain Indonesia Lawan Cina

Simak susunan pemain untuk laga final Piala Thomas 2024 antara Cina vs Indonesia yang akan digelar hari ini, Migggu, mulai 17.00 WIB.

Baca Selengkapnya